Suasana sukacita mewarnai kedatangan Nakeisha Jov...
Read MoreMemasuki hari baru di tahun ajaran yang baru, ten...
Read MoreBEST Parents dan BEST Students, masa Pengenalan L...
Read MorePembelajaran jarak jauh (PJJ) yang sudah diterapkan BPK PENABUR Jakarta sejak pandemi COVID-19 melanda Indonesia, terkadang membuat anak-anak jenuh bahkan bersedih. Rasa ingin berkumpul dengan teman-teman dan guru semakin besar.
Rasa itu dirasakan oleh salah satu peserta didik BPK PENABUR Jakarta, Lorenza Christo. Ia sempat berkomentar di salah satu postingan Instagram BPK PENABUR Jakarta bahwa kebosanan kerap melanda dirinya dan ingin segera bertemu teman-teman dan gurunya di sekolah.
“Kadang bosen, pengen ketemu teman-teman sekolah dan guru-guru,” tulis Lorenza disertai emoticon sedih menanggapi PJJ.
Seakan menanggapi keluh kesah anak-anak yang sedang menerapkan PJJ, Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin memberikan pesan dalam memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli. Ia mengajak anak-anak untuk tidak bersedih dan tidak berputus asa karena tidak bisa berkumpul dengan teman-teman seperti biasanya di masa pandemi COVID-19.
“Meskipun kurang nyaman, bukan berarti harus bersedih dan berputus asa. Justru inilah saatnya, anak-anak Indonesia, untuk saling menjaga satu sama lain agar tidak tertular COVID-19. Sehingga wabah ini dapat segera berakhir,” kata Ma’ruf dalam tayangan video yang diunggah di akun Instagramnya, Kamis (23/7).
Lalu Ma’ruf juga mengingatkan anak-anak untuk terus giat belajar dan menjaga kesehatan dengan rajin mencuci tangan, memakai masker saat harus keluar rumah, menghindari kerumunan, serta mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.
Murid SDK PENABUR dalam tayangan video Ma’ruf Amin memperingati Hari Anak Nasional (Foto: akun Instagram @kyai_marufamin)
Kepada para orang tua, pendidik dan lembaga pemerhati anak, Ma’ruf memberi pesan untuk terus membangun optimisme anak dan bimbing anak-anak Indonesia agar tetap cerdas, sehat dan gembira di tengah kondisi pandemi.
“Teruslah membangun optimisme anak di tengah kondisi pandemi ini. Bimbinglah mereka agar tetap menjadi anak-anak Indonesia yang cerdas, sehat dan gembira,” pesan Ma’ruf.
Ia juga berharap anak-anak Indonesia menjadi generasi terbaik penerus cita-cita bangsa yang berakhlak mulia.
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR