Hai BEST Teens, apakah lolos SBMPTN adalah target...
Read MoreBest Teens, apakah kamu suka mencoba hal-hal baru...
Read MoreTahukah parents? Fenomena perkembangan teknologi ...
Read More
Sumpah Pemuda merupakan pergerakan bersejarah para pemuda Indonesia yang berperan penting mencapai kemerdekaan Indonesia. Makna dari sumpah pemuda adalah untuk membangkitkan rasa cinta tanah air dan menyadarkan rakyat Indonesia untuk bersatu.
Sumpah pemuda digagas oleh Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia (PPPI) yang berdiri pada 1926. Kongres pemuda nasional mulai digelar pada 30 April - 2 Mei 1926 yang membahas strategi dan menyampaikan gagasan cara membebaskan diri dari penjajahan. Kemudian, kongres pemuda II kembali digelar pada 27-28 Okotber 1928 yang menghasilkan rumusan yang disebut Sumpah Setia atau Sumpah Pemuda.
Pertama: Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.
Kedua: Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.
Ketiga: Kami poetra dan poetri Indonesia, mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.
Dalam Hari Sumpah Pemuda ke-94 pada 28 Oktober 2022 tema yang diusung adalah "Besatu Bangun Bangsa". Tema tersebut memiliki makna persatuan menjadi kekuatan yang tangguh untuk membangun peradaban yang unggul.
Peserta didik BPK PENABUR Jakarta mewakili para pemuda dan pelajar di Indonesia menyampaikan ucapan di Hari Sumpah Pemuda Ke-94 “Bersatu Bangun Bangsa”.
“Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus tetap semangat belajar, terus berkarya, dan berprestasi sesuai minat dan bakat masing-masing. Jadikanlah perbedaan di antara kita sebagai kekuatan untuk bersatu membangun bangsa Indonesia.”
Ryan Stefano, peserta didik SDK 10 PENABUR peraih medali emas dan The Best Theory pada OSN 2022.
“Jangan pernah bosan belajar dan teruslah mengembangkan kemampuan yang dimiliki, teruslah semangat meraih mimpi dan cita-cita. Selamat Hari Sumpah Pemuda!
Kenzie Samuel Alendra Wibowo, peserta didik SMPK PENABUR Summarecon Bekasi dan anggota PENABUR Children Choir yang meraih prestasi pada 11th Bali International Choir Festival 2022 (BICF) dan Michelangelo International Music Festival 2nd Online Edition.
“Semangat untuk terus berusaha meraih prestasi dan berikan yang terbaik. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022.”
Christopher Ivan Budiwardhana, peserta didik SMAK PENABUR Gading Serpong peraih Third Degree Diploma pada International Olympiad Tuymaada ke-29.
“Pesanku kepada teman-teman yang masih menempuh pendidikan teruslah semangat meskipun lelah, selalu ingat terhadap tujuan dan pantang menyerah, serta tetaplah berdoa.”
Joanne Herslin Lee, kapten tim basket putri SMAK 1 PENABUR. Joanne dan tim berhasil meraih juara di ajang Developmental Basketball League (DBL) regional Jakarta Barat 2022.
“Teruntuk teman-teman di BPK PENABUR Jakarta, lakukanlah yang terbaik dan andalkan Tuhan. Jadilah pemuda bangsa Indonesia yang berprestasi dan bersemangat sumpah pemuda.”
Bianca Rachel Tabitha, peserta didik SMAK PENABUR Gading Serpong peraih medali emas dan dan absolute winner pada OSN 2022.
Selamat Hari Sumpah Pemuda para pelajar Indonesia. Mari “Bersatu Bangun Bangsa” !
***
Mari bergabung di BPK PENABUR Jakarta https://psbjakarta.bpkpenabur.or.id/
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR