Mempersiapkan diri mengikuti berbagai ajang olimp...
Read MoreBEST Parents, tahukah Anda kalau aktivitas mendon...
Read MoreMemadukan 45 suara menjadi sebuah harmoni yang in...
Read More
KBRN, Tangerang: Sebanyak 267 pelajar SDK Penabur Jakarta, Banten dan Jawa Barat diasah keterampilannya menghadapi abad 21 atau Indonesia Emas 2045. Alhasil, mereka harus menguasai pembelajaran berbasis proyek, penulisan kode komputer (coding) serta robotik.
Contohnya, Rececca siswa kelas lima SD bersama tiga rekannya yang menciptakan robot pembersih kaca dengan bahan-bahan yang sangat sederhana. "Robot ini hemat biaya dan saya mempersiapkan ini bersama tiga teman selama satu bulan pembuatannya," ujarnya, Sabtu (2/3/2024).
Ketua Yayasan BPK Penabur, Adri Lazuardi memgatakan, pelajar jenjang SD dituntut dapat menguasai keterampilan abad 21. Karena, hal itu menjadi standar bagi siswa di era revolusi industri 5.0.
"Kami mengasahnya dengan mengadakan 'Penabur Kids Fest 2024' di Gading Serpong ini. Terdapat 270 pelajar SD dari 20 sekolah yang tersebar di Jakarta, Banten dan Jawa Barat ikut serta pada acara ini," ucapnya.
Ketua BPK Penabur Jakarta, Kenny Lim mengutarakan, dalam acara ini semua siswa diberikan ruang untuk berkreasi. Ini bertujuan mewadahi dan mengasahi kemampuan coding, robotik dan pembelajaran berbasis proyek. Baca selengkapnya...
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR