Pagiku cerahku, matahari bersinar, kugendong tas ...
Read MorePendidikan Karakter Berbasis Nilai-Nilai Kristian...
Read MoreLibur telah usai, kini peserta didik BPK PENABUR ...
Read MoreAwal mulanya, imlek merupakan sebuah perayaan petani bagi masyarakat Tionghoa untuk menyambut pergantian musim dingin ke musim semi.
Jika menurut salah satu legenda, bercerita bahwa ribuan tahun lalu monster bernama Nian hendak menyerang penduduk desa di hari pertama setiap tahun baru. Kemudian, atas saran seorang kakek yang bijaksana, penduduk desa memasang lentera merah dan gulungan merah untuk mencegah Nian masuk. Sejak saat itu, Nian tidak pernah kembali.
Oleh karena itu, imlek identik dirayakan dengan kembang api, petasan, serta dekorasi bernuansa merah.
Perayaan imlek juga bertujuan untuk mengenang leluhur dan menguatkan iman di dalam doa bersama keluarga demi menapaki kemakmuran menuju tahun baru. Acara kumpul-kumpul dan makan bersama keluarga sudah menjadi tradisi dalam perayaan imlek.
Tetapi, di tahun 2022 yang merupakan tahun harimau, masyarakat Tionghoa terkhususnya di Indonesia masih harus merayakan imlek di tengah pandemi Covid-19.
“Imlek tahun ini menjadi berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pandemi menyadarkan kita bahwa makna berkumpul dengan keluarga saat imlek adalah momen paling berharga dan tak terlupakan. Pada tahun 2022, kita harus bersyukur kepada Tuhan karena masih diberi kesehatan dan dapat merayakan imlek bersama keluarga kecil di rumah, serta bertegur sapa dengan keluarga besar lewat telepon maupun video call.” tutur Laoshi Elisabeth, SDK 1 PENABUR.
Oleh karena itu, makna kekeluargaan menjadi hal penting pada perayaan imlek tahun ini.
Selamat merayakan Tahun Baru Imlek 2573 keluarga besar BPK PENABUR Jakarta!
祝好运 、 健康 、 佳肴 伴 你 度过 一个 快乐 新年
Zhù hǎoyùn, jiànkāng, jiāyáo bàn nǐ dùguò yī gè kuàilè xīnnián
Semoga selalu sukses, mendapat kesehatan yang baik, dan semoga sukses lewati tahun baru yang bahagia.
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR