TIDAK MEMANDANG MUKA - DAILY DEVOTION

Artikel - 10 February 2025

Seorang kakek tampak duduk di depan sebuah rumah ibadah. Pengelola rumah ibadah itu bingung mengapa sang kakek duduk di sana dan tidak ikut masuk ke dalam. Setelah ditanya, kakek itu ternyata tidak memeluk agama yang sama. Ia hanya sedang menunggu ada makanan lebih setelah umat selesai beribadah. Pihak pengelola memang selalu menyediakan makanan gratis kepada umat yang datang ke rumah ibadah itu. Sang kakek dipersilakan masuk oleh pengelola, tetapi ia menolak. Sang kakek hanya ingin membawa pulang makanan itu untuk dimakan bersama dengan cucunya yang ada di rumah. Tanpa berpikir lama, pengelola rumah ibadah itu langsung memberikan makanan kepada sang kakek sambil berkata, “Makanan ini untuk siapa saja yang membutuhkan. Tidak peduli apa keyakinan dan latar belakangnya. Siapa saja bisa makan makanan yang kami sediakan termasuk kakek.”

 

Manusia memang punya kecenderungan untuk memperlakukan sesamanya secara berbeda. Hal itu dikarenakan oleh adanya faktor kesamaan antara satu manusia dengan manusia lainnya, seperti: suku, keyakinan, golongan, latar belakang sosio-ekonomi, dan lain sebagainya. Manusia biasanya akan memperlakukan dengan hormat sesamanya yang punya kesamaan dengan dirinya. Sementara kepada yang berbeda dengannya, manusia cenderung akan memperlakukannya secara berbeda. Yakobus melalui suratnya sudah mengingatkan akan kecenderungan ini. Menurut Yakobus, ketika kita memandang dan memperlakukan sesama secara berbeda, ini sama saja kita sedang bertindak sebagai hakim dengan pikiran yang jahat (Yak. 2:4). Karena itu, firman Tuhan hari ini dengan tegas mengatakan bahwa sebagai orang yang beriman kepada Yesus Kristus, kita tidak boleh mengamalkan iman itu dengan memandang muka; memperlakukan sesama secara berbeda karena melihat adanya kesamaan dengan diri kita.

 

Dasar firman Tuhan hari ini adalah kasih Allah sendiri yang tidak pernah membeda-bedakan manusia. Semua manusia adalah ciptaan-Nya yang berharga dan sangat dikasihi-Nya. Allah yang kita kenal dan imani adalah Allah yang tidak diskriminatif. Yesus sendiri yang mengatakannya dan tercatat dalam Matius 5:45, “...sebab Ia menerbitkan matahari bagi orang yang jahat maupun orang yang baik dan menurunkan hujan bagi orang yang benar maupun orang yang tidak benar.” Jika Allah yang kita kenal dan imani tidak pernah memandang manusia secara berbeda, mari kita juga tidak ‘memandang muka’ terhadap sesama kita. Perlakukanlah setiap orang dengan penuh hormat dan cinta kasih!

 

Tim Bina Iman Jenjang

 

 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Artikel - 19 November 2024
KEMERDEKAAN ORANG PERCAYA - DAILY DEVOTION
Artikel - 20 November 2024
HATI YANG LEMBUT DAN TAAT - DAILY DEVOTION
“Aku akan memberikan mereka hati yang lain dan ro...
Artikel - 21 November 2024
MENGHARGAI TIAP DETIK - DAILY DEVOTION
Karena itu, perhatikanlah dengan saksama, bagaima...
Artikel - 22 November 2024
PERKATAAN YANG MEMBANGUN - DAILY DEVOTION
“Janganlah perkataan kotor keluar dari mulutmu, t...
Artikel - 25 November 2024
MERAWAT RELASI - DAILY DEVOTION
Ketika Hiram mendengar pesan Salomo itu, ia sanga...
Artikel - 13 December 2024
ALLAH ADALAH KESELAMATANKU - DAILY DEVOTION
Artikel - 16 December 2024
TIDAK LALAI BERBUAT BAIK - DAILY DEVOTION
“Janganlah kamu lalai untuk berbuat baik dan mem...
Artikel - 17 December 2024
TIDAK SEMBARANG MENGHAKIMI - DAILY DEVOTION
“Ia tidak akan menghakimi menurut penglihatan mat...
Artikel - 18 December 2024
HIDUP DALAM PERTOBATAN - DAILY DEVOTION
“Mereka itu seumpama anak-anak yang duduk di pasa...
Artikel - 19 December 2024
IKATAN PERJANJIAN ALLAH - DAILY DEVOTION
"Tetapi, beginilah perjanjian yang Kuikat dengan ...
Artikel - 22 January 2025
TRADISI VS INOVASI oleh HARYANTI
Artikel - 23 January 2025
SALING MENOPANG - DAILY DEVOTION (1)
“Kita yang kuat wajib menanggung kelemahan orang ...
Artikel - 24 January 2025
RAHASIA MENJADI BIJAK - DAILY DEVOTION
“Dengarkanlah nasihat dan terimalah didikan, supa...
Artikel - 29 January 2025
MANFAAT JUORNALING
Journaling adalah kegiatan mengekspresikan isi pi...
Artikel - 30 January 2025
KUNCI KEBERHASILAN - DAILY DEVOTION
“Lakukanlah dengan setia kewajibanmu terhadap TUH...
Artikel - 20 February 2025
MUKJIZAT BELAS KASIHAN - DAILY DEVOTION
Artikel - 21 February 2025
MURID YANG BERSEDIA DIUBAHKAN - DAILY DEVOTION
“Lalu Yesus berkata kepada orang-orang Yahudi yan...
Artikel - 24 February 2025
DIA HANYA SEJAUH DOA - DAILY DEVOTION
“TUHAN dekat pada setiap orang yang berseru kepad...
Artikel - 25 February 2025
PERGAULAN YANG BENAR - DAILY DEVOTION
“Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut ...
Artikel - 26 February 2025
TETAP TANGGUH SAAT LEMAH - DAILY DEVOTION
“Karena itu, aku senang dan rela di dalam kelemah...
Artikel - 18 March 2025
MENANG ATAS PENCOBAAN - DAILY DEVOTION
Artikel - 19 March 2025
ORANG BIJAK vs ORANG FASIK - DAILY DEVOTION
“Hati orang berpengertian memperoleh pengetahuan,...
Artikel - 20 March 2025
MENCINTAI BUMI, MENCINTAI KEHIDUPAN - DAILY DEVOT...
“Bumi lisut dan layu, ya, dunia merana dan layu, ...
Artikel - 21 March 2025
BERPIJAK PADA KEBENARAN - DAILY DEVOTION
“Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan...
Artikel - 21 March 2025
TABLET PENGGANTI BUKU, MENGANGKAT BEBAN SISWA. Ar...
Sebagian kita yang lahir di tahun 1970-an, ma...

Choose Your School

GO