Selama Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) pastinya peserta didik BPK PENABUR Jakarta kerap kali diberikan tugas kelompok oleh guru di sekolah. Agar kerja kelompok berjalan dengan baik dan dapat mengumpulkan tugas tepat waktu, berikut tips yang bisa kalian terapkan.
1. Koneksi internet bagus
Pastikan koneksi internet di rumah bagus selama berdiskusi dengan teman, sehingga pesan tersampaikan dengan baik dan tercapai kesepakatan dari tugas yang sedang dikerjakan bersama.
2. Bertanggung jawab terhadap role yang diberikan
Di dalam kelompok pastinya sudah ditetapkan siapa yang menjadi ketua, anggota, notulen, dan seterusnya. Sebaiknya kalian bertanggung jawab akan role yang sudah disepakati sehingga tugas yang diberikan oleh guru dapat selesai tepat waktu.
3. Aktif dalam berdiskusi
Setiap anggota kelompok sebaiknya aktif bertukar pikiran selama berdiskusi secara virtual, dengan begitu tugas pun dapat terjawab dengan baik dan pasti hasi akhirnya akan maksimal.
4. Saling mendukung dan mengingatkan satu sama lain
Setiap anggota di dalam kelompok tentunya sudah memiliki tugas masing-masing yang disepakati bersama. Tidak ada salahnya saling mengingatkan satu sama lain, sehingga tidak ada yang lupa mengerjakan bagiannya. Jika salah satu anggota mengalami kesulitan, berikan bantuan dan dukungan sehingga ia dapat menuntaskan tugas dengan baik.
5. Jangan Menunda Pekerjaan
Setiap anggota kelompok harus saling mengingatkan tentunya agar tidak ada anggota yang menunda-nunda pekerjaan. Jika salah satu anggota malas mengerjakan, pastinya tugas pun tidak terselesaikan tepat waktu. Untuk itu, penting untuk memberikan bantuan dan semangat satu sama lain.
Yuk, peserta didik BPK PENABUR Jakarta terapkan tips di atas pada saat kalian mendapatkan tugas kelompok !
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR