Meski memiliki postur badan kecil dan usia yang p...
Read MoreKevin Adi Senjaya, peserta didik Brilliant Class ...
Read MoreKakak kelas yang berbaris rapi mengenakan seragam...
Read More
SMAK 6 PENABUR kembali mengadakan kegiatan sosial, kali ini berbagi dengan Panti Asuhan Pius X pada 26 dan 27 Maret 2021.
Ada yang unik dari kegiatan sosial ini, meskipun pandemi dan tidak dapat bertatap muka, peserta didik SMAK 6 PENABUR dan anak-anak dari Panti Asuhan Pius X tetap dapat bertemu secara virtual dalam program Live In Virtual.
“Kami mendorong peserta didik untuk melakukan kegiatan sosial agar mereka mengenal lingkungan diluar dirinya, mampu berempati, serta selalu bersyukur dengan keadaannya saat ini.” ujar Lie Fong Fong, Kepala SMAK 6 PENABUR.
“Selain itu, kegiatan ini juga berangkat dari profil BEST yakni mengembangkan Share with Society dan Trust in God pada siswa. Kemudian, juga sesuai dengan tema PKBN2K (Pendidikan Karakter Berbasis Nilai-Nilai Kristiani) tahun ajaran 2020/2021 yakni kepedulian.” jelas Lie Fong Fong lagi.
Konsep Live In Virtual berangkat dari gagasan OSIS SMAK 6 PENABUR. Lalu, tim OSIS membuka pendaftaran bagi peserta didik lainnya yang ingin berpartisipasi di kepanitiaan Live in Virtual. Sebanyak 39 peserta didik yang mendaftar menjadi pantia beserta 7 guru pendamping.
“Kami melakuakan aktivitas yang menyenangkan selama dua hari bersama teman-teman dari Panti Asuhan Pius X melalui Zoom Meeting. Kegitan yang dilakukan yakni ibadah, menari, bermain bersama, hingga saling berbagi cerita tentang kegiatan sehari-hari. Selain itu, diadakan juga webinar tentang motivasi selama PJJ dan menjadi berkat bagi sesama.” cerita Previa Liyanti, peserta didik SMAK 6 PENABUR.
“Setelah mengikuti kegiatan Live In Virtual kami belajar untuk lebih bersyukur dengan apa yang dimiliki. Lalu, berbuat baik dan berbagi kepada sesama ternyata dapat dimulai dari hal-hal sederhana, tidak selalu berupa uang, tetapi bisa juga berupa waktu, tenaga, dan pikiran yang kita miliki.” kesan Shareen, Jessica, Gabriella, Christabel, Cherish, dan Brandon, peserta didik SMAK 6 PENABUR setelah terlibat di dalam kegiatan tersebut.
Sebelumnya SMAK 6 PENABUR pernah melaksanakan kegiatan sosial “Cermat” yakni cerdas bersama teman di Madrasah Nurul Ikhlas, Muara Angke, Jakarta Utara, dimana peserta didik berkesempatan mengajar untuk mata pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris. Selain itu, di masa pandemi SMAK 6 PENABUR juga memberikan face shield kepada RSUD Cengkareng dan Puskesmas Muara Angke.
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR