Meski memiliki postur badan kecil dan usia yang p...
Read MoreKevin Adi Senjaya, peserta didik Brilliant Class ...
Read MoreKakak kelas yang berbaris rapi mengenakan seragam...
Read More
Talkshow Yes Generation : Young Enterpreneur Spirit Generation (16/01)
Memasuki era disrupsi, kemampuan akademis bukanlah jawaban satu-satunya di dalam menjawab tantangan zaman di masa depan. Kemampuan lainnya seperti enterpreneurship merupakan hal yang harus dimiliki oleh setiap peserta didik.
BPK PENABUR Jakarta menyadari hal tersebut dan menerapkan program enterpreneurship di sekolah. Melalui program tersebut setiap peserta didik diajarkan untuk dapat bekerjasama dengan baik dan menyampaikan ide secara terstrukur. Setelah mengikuti program diharapkan peserta didik memiliki kemampuan 4C yakni Critical Thinking, Creativity, Collaboration, & Communication.
“Tidak hanya dibekali kemampuan akademis, tetapi di BPK PENABUR Jakarta setiap anak juga dibekali kemampuan lainnya yakni enterpreneurship yang berkaitan dengan Critical Thinking, Creativity, Collaboration, & Communication dan merupakan jawaban dari tantangan zaman di abad 21.” ujar Nina Risnawati, Pengurus BPK PENABUR Jakarta.
Untuk lebih mengasah kemampuan enterpreneurship setiap peserta didik terkhususnya yang berada di kelas 5-6 SD serta SMP, BPK PENABUR Jakarta pun mengadakan Talkshow Yes Generation : Young Enterpreneur Spirit Generation pada 16 Januari 2021, pukul 09.30 – 11.00 WIB yang diikuti sebanyak ±1.336 peserta via Zoom dan YouTube Channel BPK PENABUR Jakarta.
Philip Tan, salah satu pembicara pada talkshow tersebut menjelaskan mengenai awal mula ia membangun bisnis Kalijodo Coffee serta bagaimana menghadapi tantangan berbisnis di masa pandemi. “Ketika itu sedang marak bisnis kopi franchise, lalu saya mencoba merintis sendiri hingga berhasil membuka banyak cabang. Namun, pada masa pandemi saat ini bisnis F&B pun menjadi terimbas. Saya dan tim mulai berinovasi dengan promosi yang lebih kreatif lewat aplikasi layanan transportasi online serta memperbaharui kemasan minuman sesuai tren.” paparnya.
Pembicara lainnya yakni Louise Angelita, pemilik Eidene Florist & Be’guk juga memberikan langkah-langkah memulai bisnis kepada peserta didik BPK PENABUR Jakarta. Kemudian, di akhir sesi Martin Anugrah dari Cameo Project turut membagikan pengalamannya selama berkecimpung di industri digital. “Untuk menjadi seorang content creator kalian harus memulai dari hal yang kalian sukai.” pesan Martin.
“Sebagai alumni dari BPK PENABUR Jakarta nilai yang saya bawa sampai saat ini selama bersekolah yakni mengenai kedisiplinan. Selain itu, para guru pun mampu melihat potensi dan bakat yang dimiliki peserta didiknya. Ketika berada di SMA saya suka bermain alat musik perkusi, melihat potensi yang ada pada diri saya, sekolah pun menyediakan alat musik tersebut untuk pertama kalinya.” lanjut Martin mengungkapkan.
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR