Dunia berubah begitu cepat dalam 50 tahun terakhi...
Read MoreSetelah talkshow berlangsung di YouTube Channel B...
Read MoreKembali mengudara (15/04), program Sekolah di Uda...
Read MoreTenaga Pendidik dan Kependidikan Mendengarkan Arahan dari Ketua BPK PENABUR Jakarta Memasuki Tahun Pelajaran 2022-2023 (05/07)
Perkembangan dunia pendidikan saat ini, dipicu dengan adanya pandemi, perkembangan zaman dan teknologi, serta kondisi Indonesia.
Perkembagan teknologi misalnya, sangat berpengaruh dalam dunia pendidikan. Hybrid learning yang puluhan tahun hanya wacana, kini menjadi kenyataan. Banyak sekolah yang mulai menerapkan online class sebelum pandemi, dan hybrid learning mulai marak dilaksanakan sekolah-sekolah seiring terjadinya pandemi.
Ir. Antono Yuwono, Ketua BPK PENABUR Jakarta Memberikan Arahan Kepada Tenaga Pendidik dan Kependidikan BPK PENABUR Jakarta (05/07)
“Selama dua tahun pandemi, banyak suka duka yang tenaga pendidik dan kependidikan lalui. Namun, memasuki tahun ketiga kita masih bisa bangkit, terima kasih atas semangat Bapak dan Ibu sekalian. Ke depan akan banyak tantangan dan perubahan cepat yang dilakukan di dunia pendidikan terkhususnya di BPK PENABUR Jakarta, jadi kita harus berkerja sama untuk itu.” ujar Ir. Antono Yuwono, Ketua BPK PENABUR Jakarta.
Ir. Antono Yuwono, Ketua BPK PENABUR Jakarta menyampaikan arahan kepada tenaga pendidik dan kependidikan memasuki tahun pelajaran 2022-2023. Mengusung tema “Bersiap Menghadapi Perubahan Besar”, yang berlangsung Selasa, 5 Juli 2022 secara hybrid di Aula SMAK 1 PENABUR dan Zoom Meeting. Kegiatan dihadiri ribuan karyawan BPK PENABUR Jakarta.
Materi Ir. Antono Yuwono, Ketua BPK PENABUR Jakarta dalam Memberikan Arahan dengan Tema “Bersiap Menghadapi Perubahan Besar”
Tren pendidikan di masa depan yang akan terjadi dalam hitungan bulan dan bukan lagi 10 tahun mendatang adalah hybrid learning akan permanen dan perlu waktu dalam penerapannya, muncul sekolah baru yang lebih inklusif dimana satu sekolah kecil tetapi banyak dengan kualitas pendidikan yang sama, online course akan berkembang, offline course akan tergerus, munculnya kurikulum digital dengan formula baru, gamification yang merupakan sebuah metode baru dan BPK PENABUR Jakarta sudah mulai menerapkan di jenjang TK, global local collabs, the moocs revival, self learning room dimana peserta didik bersekolah dari rumah, serta global university attack.
“Untuk itu, tenaga pendidik dan kependidikan BPK PENABUR Jakarta perlu mempersiapkan diri menghadapi berbagai perubahan dan tren dalam dunia pendidikan, dengan terus berjalan bersama dengan Tuhan. Sempurnakan hard skill dan maksimalkan soft skill, ubah pola pikir dalam melihat permasalahan, saling mendukung rekan sekerja, serta merencanakan semuanya dengan matang.” pesan Antono.
Sebagai wujud terus bergerak menghadapi perubahan, saat ini BPK PENABUR Jakarta juga sedang merancang PENABUR Jakarta Digital Learning atau PJDL. Sebuah platform pendidikan yang dibangun untuk melayani peserta didik baik pendidikan formal maupun non-formal mulai dari jenjang TK, SD, SMP, hingga SLTA, pelatihan guru, dan orang tua, yang kegiatan pembelajarannya dilakukan secara online, melalui belajar mandiri maupun lewat tatap muka.
Mari tenaga pendidik dan kependidikan BPK PENABUR Jakarta kita bersiap menghadapi perubahan besar dalam dunia pendidikan ke depan!
***
Mari bergabung di BPK PENABUR Jakarta https://psbjakarta.bpkpenabur.or.id/
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR