NO ACTION, TALK ONLY - DAILY DEVOTION

Artikel - 08 April 2025

Sebuah tim sepakbola sedang mempersiapkan diri menyambut pertandingan penting. Pada pertandingan sebelumnya tim ini mengalami kekalahan. Hal itu membuat muncul konflik di antara pemain dan pelatih. Konflik itu semakin memanas saat sesi latihan terakhir. Sebagian besar pemain beradu argumen terkait taktik yang tepat agar bisa memenangkan pertandingan berikutnya. Sampai-sampai mereka tidak mendengarkan dan mengikuti instruksi pelatih saat latihan. Saat sesi latihan berakhir, kapten tim itu berkata, “Kita semua hanya banyak bicara, tetapi tidak mau berbuat lebih banyak untuk tim ini saat latihan dan pertandingan. Hanya dengan kata-kata kita tidak akan meraih apa pun. Hanya dengan kerja keraslah kita mampu menang di setiap pertandingan.” Semua pemain terdiam seolah mengamini perkataan sang kapten.

 

Kita semua tentu tahu ungkapan No Action, Talk Only atau yang biasa disingkat, NATO. Ungkapan ini ingin menggambarkan seseorang yang hanya berani bicara tetapi tidak mau dan tidak mampu melakukan tindakan apa pun. Perilaku orang semacam ini sungguh tidak membawa faedah atau manfaat bagi komunitas di mana ia berada. Ide atau gagasan dapat muncul dari siapa saja dan apa saja. Namun, tidak semua orang mau dan mampu melakukan suatu ide atau gagasan. Banyak orang hanya pandai bicara tetapi tidak mau dan tidak mampu melakukan yang dikatakannya. Nasihat untuk tidak menjadi orang yang demikian dituliskan oleh penulis Amsal dalam bacaan Alkitab hari ini. Dalam setiap apa pun yang kita lakukan, lakukanlah dengan kerja keras. Sebab, setiap jerih payah yang kita keluarkan tidak akan berakhir sia-sia. Suatu saat nanti jerih payah kita akan membuahkan hasil yang baik. Sebaliknya, kata-kata belaka tanpa disertai kerja keras tidak akan mendatangkan apa-apa untuk kita.

 

Mari menjalani apa pun tanggung jawab kita hari ini dengan kerja keras dan tidak sekadar kata-kata belaka! Percayalah, segala jerih payah kita untuk menyelesaikan tugas dan pekerjaan kita hari ini akan terbayar dengan hal-hal baik yang akan kita terima di kemudian hari. Setiap orang percaya hendaknya mengikuti teladan Rasul Paulus dalam memberitakan Injil, seperti yang tertulis dalam 2 Tesalonika 3:7-8, “...kami tidak malas bekerja di antara kamu, dan tidak makan roti orang dengan cuma-cuma, tetapi kami berusaha dan berjerih payah siang malam, supaya jangan menjadi beban bagi siapa pun di antara kamu.”

 

Tim Bina Iman Jenjang

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Artikel - 14 August 2024
INGATAN - DAILY DEVOTION
Artikel - 15 August 2024
MERDEKA ATAU MATI? - DAILY DEVOTION
“Namun sekarang, setelah kamu dimerdekakan dari d...
Artikel - 16 August 2024
KEMERDEKAAN SEJATI - DAILY DEVOTION
“Supaya kita sungguh-sungguh merdeka, Kristus tel...
Artikel - 17 August 2024
Dirgahayu Ke-79 NKRI
Setiap tanggal 17 Agustus, seluruh rakyat Indones...
Artikel - 19 August 2024
JALIN HUBUNGAN BAIK - DAILY DEVOTION
"Saudara-saudara yang kekasih, marilah kita salin...
Artikel - 30 September 2024
ALLAH TURUT BEKERJA - DAILY DEVOTION
Artikel - 01 October 2024
KUALITAS SEBUAH PENSIL - DAILY DEVOTION
"Engkau, hai manusia kepunyaan Allah, jauhilah se...
Artikel - 02 October 2024
MENGELOLA EMOSI - DAILY DEVOTION
“Namun, buah Roh ialah kasih, sukacita, damai sej...
Artikel - 03 October 2024
PRIBADI YANG RENDAH HATI - DAILY DEVOTION
“Sungguh celaka orang yang memandang dirinya bija...
Artikel - 04 October 2024
TRUST IN GOD - DAILY DEVOTION
“Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam...
Artikel - 15 November 2024
KELEGAAN DALAM KRISTUS - DAILY DEVOTION
Artikel - 18 November 2024
INGATLAH TUHAN DALAM TINDAKANMU - DAILY DEVOTION
"Ingatlah akan Penciptamu pada masa mudamu, sebel...
Artikel - 19 November 2024
KEMERDEKAAN ORANG PERCAYA - DAILY DEVOTION
"Saudara-saudara, memang kamu telah dipanggil unt...
Artikel - 20 November 2024
HATI YANG LEMBUT DAN TAAT - DAILY DEVOTION
“Aku akan memberikan mereka hati yang lain dan ro...
Artikel - 21 November 2024
MENGHARGAI TIAP DETIK - DAILY DEVOTION
Karena itu, perhatikanlah dengan saksama, bagaima...
Artikel - 13 January 2025
BERKAT ORANG PERCAYA - DAILY DEVOTION
Artikel - 14 January 2025
JADILAH ORANG YANG TAAT - DAILY DEVOTION
“Taatilah pemimpin-pemimpinmu dan tunduklah kepad...
Artikel - 15 January 2025
HIKMAT YANG BERHARGA - DAILY DEVOTION
“Aku, hikmat, tinggal bersama kecerdasan, dan aku...
Artikel - 16 January 2025
SALING MENGASIHI DAN MENGHORMATI - DAILY DEVOTION
“Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara ...
Artikel - 17 January 2025
"AKU BAIK-BAIK SAJA" - DAILY DEVOTION
"Janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan ke...
Artikel - 27 February 2025
RESENSI NOVEL "AFTER THIS TIME" Karya Ollyjayzee
Artikel - 28 February 2025
BERSUKACITA MEMBELA KEBENARAN - DAILY DEVOTION
“Ia (kasih) tidak bersukacita karena ketidakadila...
Artikel - 03 March 2025
PERCAYA PADA PEMELIHARAAN ALLAH - DAILY DEVOTION
“Karena itu, rendahkanlah dirimu di bawah tangan ...
Artikel - 04 March 2025
DENGARKAN DAHULU! - DAILY DEVOTION
“Jika seseorang memberi jawab sebelum mendengar, ...
Artikel - 05 March 2025
PUASA YANG DIKEHENDAKI ALLAH - DAILY DEVOTION
“Beginikah puasa yang Kukehendaki: hari untuk ora...

Choose Your School

GO