HIDUP DENGAN JUJUR DAN RASA PEDULI - DAILY DEVOTION

Artikel - 09 May 2025

Ada yang mengatakan kejujuran dan kepedulian merupakan dua hal yang semakin langka dari waktu ke waktu. Semakin sedikit orang jujur dan peduli terhadap sesamanya. Benarkah? Ternyata tidak juga. Masih banyak kita temukan kisah orang-orang jujur dan peduli kepada sesamanya yang berada dalam kesulitan. Salah satunya adalah kisah kejujuran dan kepedulian seorang kurir pengantar barang sekaligus ojek online, bernama Teguh pada tahun 2021 yang lalu. Dikutip dari Kompas.com pada tanggal 8 Desember 2021, kisah ini diawali ketika Teguh menemukan ponsel di tengah jalan di daerah Grogol Petamburan saat sedang mengantarkan paket. Teguh lantas menghampiri polisi yang ada di dekat daerah itu dan melaporkan bahwa ia menemukan ponsel di tengah jalan. Tak lama kemudian ada orang yang menelpon ponsel tersebut dan ia adalah sang pemilik ponsel. Sang pemilik yang berprofesi sebagai Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) mendatangi lokasi dan menerima ponselnya kembali. Kata Teguh saat itu, “Saya merasa bukan hak saya. Saya juga tahulah kalau kehilangan itu gimana rasanya. Intinya itu bukan hak saya."

 

Nasihat untuk hidup jujur dan peduli terhadap sesama sudah ada sejak lama. Dalam kehidupan orang Israel nasihat itu terdapat dalam Ulangan 22:1 seperti yang kita baca tadi. Dari ayat ini Allah hendak mengingatkan bangsa Israel bahwa sebagai pendatang di tengah-tengah bangsa asing, mereka harus hidup dengan jujur dan rasa peduli. Orang Israel sudah diingatkan bahwa ketika mereka melihat lembu atau domba saudaranya tersesat, janganlah ia bersikap acuh. Haruslah ia membawa dan mengembalikannya kepada sang pemilik. Kejujuran dan kepedulian adalah dua karakter yang harus dimiliki oleh setiap orang yang percaya kepada Allah. Dua karakter itu harus tampak dalam diri kita sebagai umat Allah. Jangan pernah lagi berpikir bahwa memiliki sesuatu yang kita temukan dan bukan milik kita adalah rezeki yang tidak terduga. Sebaliknya, latihlah diri kita untuk berpikir bahwa orang yang kehilangan sesuatu sedang berada dalam kesulitan dan kegelisahan.

 

Mari kita melatih diri untuk memiliki karakter jujur dan peduli! Ketika kita menemukan suatu barang di mana pun, jangan mengakuinya sebagai milik kita. Bisa jadi orang yang memilikinya sedang cemas dan gelisah karena kehilangan barang itu. Kita bisa meniru apa yang dilakukan oleh Teguh dalam kisah di atas dengan melaporkannya kepada pihak yang berwenang. Atau, ketika kita tahu siapa pemiliknya, kembalikanlah barang itu kepada sang empunya. Dengan bersikap demikian, kita sudah melatih diri untuk hidup dengan jujur dan rasa peduli.

 

Tim Bina Iman Jenjang

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Artikel - 04 June 2024
TERIMALAH SETIAP GESEKAN - DAILY DEVOTION
Artikel - 18 June 2024
DAILY DEVOTION - PEMAAF
"Kemudian Yusuf pada saudara-saudaranya itu: "Men...
Artikel - 20 June 2024
JANGAN SOMBONG - DAILY DEVOTION
"Ketika orang Filistin itu melangkah maju mendeka...
Artikel - 21 June 2024
WAKTU YANG SINGKAT - DAILY DEVOTION
"Hiduplah dengan penuh hikmat terhadap orang-oran...
Artikel - 05 August 2024
SELALU DIKENANG - DAILY DEVOTION
"Saudara yang kekasih, janganlah meniru yang jaha...
Artikel - 23 September 2024
MENERIMA TEGURAN - DAILY DEVOTION
Artikel - 24 September 2024
KENDALIKAN LIDAHMU - DAILY DEVOTION
"Demikian juga lidah, walaupun suatu anggota keci...
Artikel - 25 September 2024
PENGALAMAN BERHARGA - DAILY DEVOTION
“Kita tahu bahwa Dia turut bekerja dalam segala s...
Artikel - 26 September 2024
CARA PANDANG - DAILY DEVOTION
"Tetapi hamba-Ku Kaleb, karena mempunyai hati ber...
Artikel - 26 September 2024
CAMPUS VISIT SMAK TIRTAMARTA BPK PENABUR "Goes To...
On Tuesday, 24 September 2024, all teachers and o...
Artikel - 14 November 2024
SELALU BARU - DAILY DEVOTION
Artikel - 15 November 2024
KELEGAAN DALAM KRISTUS - DAILY DEVOTION
“Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah dari-K...
Artikel - 18 November 2024
INGATLAH TUHAN DALAM TINDAKANMU - DAILY DEVOTION
"Ingatlah akan Penciptamu pada masa mudamu, sebel...
Artikel - 19 November 2024
KEMERDEKAAN ORANG PERCAYA - DAILY DEVOTION
"Saudara-saudara, memang kamu telah dipanggil unt...
Artikel - 20 November 2024
HATI YANG LEMBUT DAN TAAT - DAILY DEVOTION
“Aku akan memberikan mereka hati yang lain dan ro...
Artikel - 17 January 2025
"AKU BAIK-BAIK SAJA" - DAILY DEVOTION
Artikel - 20 January 2025
DIMULAI DARI DIRI SENDIRI - DAILY DEVOTION
“Sedapat-dapatnya, kalau hal itu bergantung padam...
Artikel - 21 January 2025
HIDUP SEBAGAI ORANG BENAR DAN JUJUR - DAILY DEVOT...
“Hendaklah orang benar bersukacita karena TUHAN d...
Artikel - 22 January 2025
SUMBER PERTENGKARAN - DAILY DEVOTION
“Dari mana datangnya perkelahian dan pertengkaran...
Artikel - 22 January 2025
TRADISI VS INOVASI oleh HARYANTI
Indonesia negara yang unik dengan berbagai kekaya...
Artikel - 11 March 2025
HIDUP SEBAGAI KITAB YANG TERBUKA - DAILY DEVOTION
Artikel - 12 March 2025
JANGAN SULIT DIATUR - DAILY DEVOTION
“Janganlah seperti kuda atau bagal yang tidak ber...
Artikel - 13 March 2025
HIDUP DI DALAM KASIH ALLAH - DAILY DEVOTION
“Siapa yang mempunyai harta duniawi dan melihat s...
Artikel - 14 March 2025
SERUPA DENGAN KRISTUS - DAILY DEVOTION
“Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa ke...
Artikel - 17 March 2025
MEMINTA TOLONG - DAILY DEVOTION
“Tetapi, aku ini, ya TUHAN, kepada-Mu aku berteri...

Choose Your School

GO