DAY-5 MARE NOSTRA - REXAR XI 2023 SMAK 2 PENABUR JAKARTA

Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 October 2023

yey.,lomba English speech Mare Nostra di REXAR XI tahun 2023 telah selesai, semua peserta sangat mengesankan. eits,.Masih ada loh, lomba linguistik lainnya yang tentunya ga kalah menarik nihh !! mau tau apa ? yuk ikutin terus REXAR on Day-5 !!

Lomba Storytelling kali ini akan dilaksanakan di ruang perpustakaan SMAK 2 PENABUR Jakrata. Lomba ini diawali dengan sapaan oleh MC dan disambut dengan meriah oleh para peserta lomba. Sembari menyapa para konstestan, MC juga membacakan ulang dan menegaskan kembali rules (peraturan-peraturan) yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan bagi para peserta yang akan tampil. Tanpa menunggu berlama-lama, MC segera memanggil peserta lomba pertama yang merupakan siswa dari tuan rumah penyelenggara yaitu Denise Renata dari SMAK 2 Penabur Jakarta. 

kita sambut bersama Denise Renata..sambil bertepuk tanga, Denise pun maju kedepan dan siap memberikan penampilan terbaiknya. Denise maju kedepan dengan seragam lengkap pramuka sekolahnya, Ia diikat satu sederhana dan mengenakan sepatu serta kaos kaki pramuka hitam. Denise membawakan cerita hasil karyanya sendiri loh,.. Kisah tersebut dibawakan oleh Denise dengan intonasi nada seperti berdongeng dengan sangat lembut. Denise Pun mengakhiri ceritanya pada menit ke 6.37 detik dan mendapat beberapa pujian dan juga koreksi dari kedua juri. setelah selesai dengan komentar para juri, C kembali memanggilkan peserta kedua. peserta kali ini sangat menarik, terlihat dari modifikasi seragamnya yang sangat keren. kita sambut... Tobias dari SMAK 4 Penabur Jakarta, sambut MC dengan sangat antusias. 

Tobias berpenampilan kreatif dengan memodifikasikan seragamnya menjadi seolah kostum Pirates sesuai dengan tema besar dari MARE NOSTRA sendiri. Ia mengikat dasi seragam sekolahnya di kepalanya, kemudian kain hijau army sebagai syal di lehernya, kacu yang dibuka lebar diikat di pinggangnya, ikat pinggang coklat, Topi coklat biasa yang dimodifikasi dengan menambahkan gambar tengkorak di depannya agar terlihat seperti topi captain pirates serta tidak mengenakan alas kaki sama sekali sepanjang performa. Tobias tampil dengan wajah yang penuh ekspresif dan menguasai panggung dari tengah sayap kanan hingga di sayap kiri. tampak sekali sepertinya Tobias sudah terbiasa tampil dihadapan orang banyak, dibuktikan dengan penguasaan panggungnya yang luar biasa. Ia juga memberi dialog dan beracting seolah menjadi seperti pirates dengan menirukan suaranya juga agar mirip dengan pirates yang ia tirukan dan suapaya lebih totalitas dan maksimal. Tobias sangat menikmati sepanjang penampilannya, ia pun selesai pada waktu yang menunjukkan menit ke 7.17 detik. penampilan Tobias sangat keren.

Peserta berikutnya adalah murid dari Smak 1 Penabur yang bernama Rhoslyn. Rhoslyn yang berpenampilan dengan kaos putih polos dan outer hitam lengan panjang yang senada dengan warna celana pendek diatas lututnya yang sangat elegan. Rhoslyn membawakan kisahnya dengan suara lantang, tegas, berani, dan dengan penuh ekspresif, bahkan Rhoslyn berani melompat-lompat dan berakting untuk menirukan karakternya. Kisah tersebut mengisahkan seorang Pirates perampok yang senang sekali merampok. kerennya, kisah tersebut merupakan hasil karangan dari Rhoslyn sendiri. Rhoslyn pun selesai bercerita dan selesai pada waktu menit ke 7.23 detik. Setelah tampil, juri pun memberi tanggapannya, Rhoslyn dipuji bahwa dia merupakan storyteller natural, Juri juga menyadari bahwa Pada saat tampil Rhoslyn banyak berimprovisasi sehingg diluar daripada scriptnya sendiri. Salah satu juri pun penasaran dan bertanya kepada rhoslyn, "apakah rhoslyn sering ikut kompetisi seperti ini ?" dan Rhoslyn menjawab, "this is my first time" sambil tersenyum. MC pun melanjutkan acara dengan mempersilahkan Rhoslyn untuk kembali ke tempat duduknya.

 

Peserta berikutnya adalah Shofi Faudi dari Smak 4 Penabur Jakarta, Peserta pada urutan ke-empat ini juga ga kalah kerennya loh! di awal penampilannya Shofi sudah memberi kehebohan dengan membawakan Properti berupa kotak Kontainer besar dan banyaknya properti lainnya yang ada didalamnya, properti tersebut yakni, Tongkat hitam yang dicat emas oleh shofi, topi pirates, Karton berbentuk perahu yang dibuat sendiri. Kostum yang dikenakan Shofi juga sangat maksimal loh!! Ia mengikat kain bermotif kotak-kotal hijau dan putih diatas kepalanya, kaos bermotif garis-garis putih dan abu-abu, ikat pinggang dari dasi seragamnya, celana coklat tua serta ikat pinggang coklat sebagai pendukung dan sebagai tambahan, Ia juga memodifikasikan dasi kacu pramukanya yang diikat diatas lututnya untuk memerankan karakternya sebagai pirates yang berkaki satu, Shofi juga memutuskan untuk tidak mengenakan alas kaki sama sekali saat tampil. Shofi berhasil menghipnotis para juri dengan penampilannya yang keren.

tidak mau kalah, kali ini Peserta ke-5 Kayla Annabelle Arselan dari SMP JAC School. Kayla mengikuti 2 lomba sekaligus di Rexar XI tahun ini loh !! Setelah kemarin Ia mengikuti lomba Solo Vocal, Ia juga dengan anthusiasme yang tinggi untuk mengikuti Lomba Storytelling juga. Kayla membawakan kisah tentang Medusa. Dengan mengenakan seragam lengkap sekolahnya dari atas kepala hingga sepatu yang Ia kenakan. Kayla juga membawa Properti berupa tas belanja hitam kecil yang dipegang ditangan kirinya. Kayla membawakan kisahnya dengan tempo kecepatan yang cukup cepat dengan intonasi dan gerakan body movement, dan dibantu gerakan tangan yang luwes. Kedua Juri pun menanggapi bahwa mereka sangat merasa terhibur dan senang melihat usaha kerja keras semua peserta terutama dari kelima peserta yang sudah tampil. 

Peserta di urutan ke-6, Vanessa Agrippina dari SMAK 5 Penabur, Vanessa membawakan ceritanya yang dikembangkan dari kisah "The Little Mermaid" namun, sedikit berbeda karena Vanessa menceritakan pada sisi Penjahatnya yaitu, Ursula. Ketika bercerita Vanessa menguasai panggung dari sayap kanan ke sayap kiri hingga tengah dengan kedua tangan yang memegangi mic. Vanessa berakting dan memerankan karakter di ceritanya dengan meniru tipis karakter tersebut. Akhirnya Vanessa selesai pada menit ke 7.52 detik. Seusai tampil, Para juri pun memberi masukan dan komentarnya kepada Vanessa. Juri berkata bahwa Ia menyukai kisah yang dibawakan oleh Vanessa, kisahnya menarik, dan memiliki informasi yang cukup lengkap. Namun, sayang juri merasa bahwa kisahnya kurang hidup karena belum adanya keberanian Vanessa untuk berbicara lebih kencang dan diactingkan dengan berani.Juri juga memberikan saran ke Vanessa untuk lebih sering berlatih lagi dengan intonasi nada dan ekspresi wajah ketika membawakan cerita.

Peserta 7 - Keisha Abigail dari SMAK 6 Penabur MC pun melanjutkan acaranya dengan memanggil peserta dengan urutan ke-tujuh yaitu, Keisha Abigail dari SMAK 6 PENABUR. Keisha berpenampilan cantik dan elegan dengan mengenakan pakaian kebaya berwarna hijau terang dan kain batik sebagai bawahannya dan rambut yang diikat setengah kebelakang. Keisha juga merias wajahnya untuk mendukung performanya. Kisah yang dibawakan Keisha tentu tidak kalah menarik dengan kisah-kisah peserta sebelumnya yang unik-unik. Pada lomba dan penampilan keisha kali ini, Keisha ingin membawakan kisah legendaris dari tanah negerinya sendiri yaitu, kisah Nyi Roro Kidul. Keisha tampil dengan pede dan dengan secara lantang mengaktingkan kisah Nyi Roro Kidul. Ia pun berhasil menyelesaikan penampilannya pada menit yang pas tidak melewati batas maksimal namun berhasil melewati batas minimum, pada menit ke 6.33 detik.

Peserta 8 - Kamya dari SMA Bunda Hati Kudus Kamya adalah peserta ke-delapan dalam urutan lomba storytelling kali ini. Keisha adalah murid dari SMA Bunda Hati Kudus. Pada penampilannya kali ini, Kamya berpakaian kebaya biru tua cantik dengan bawahan kain batik hitam, mengikat satu setengah rambutnya kebelakang dan juga merias wajahnya dengan makeup untuk mendukung performa Kamya. Kamya membawakan ceritanya dengan tenang dari awal hingga akhir cerita. Kamya sangat fokus dengan kisahnya dengan membawakannya dengan kecepatan yang sedang dan sedikit adanya body movement yang dikeluarkan kamya. Kamya juga berakting dan meniru suara dari karakter sesuai peran yang diperankan kamya dengan elegan. Meski terlihat elegan Kamya tetap membawakan ceritanya dengan suara tegas dan lantang. Kisah yang dibawakan kamya merupakan kisah orijinal dari cerita "The Llittle Mermaid". Kamya pun selesai tampil pada menit ke 8.02 detik. Seusai cerita, ia pun diberi masukan oleh juri dan tanggapan dari kedua juri. Juri menanggapi bahwa kisah yang dibawakan kamya ini akam jauh lebih baik bila dibawakan dengan body movement yang lebih besar dan memberi ekspresi lebih lagi. Tetapi, Juri juga memberi apresiasi kepada cerita kamya yang ada di script karena memberi informasi yang cukup lengkap dan terlihat sangat menghafal dengan baik kisahnya tersebut. Juri pun sempat menanyakan pertanyaan kepada kamya mengenai persiapan yang sudah Kamya berikan untuk lomba ini dan kamya menjawab bahwa ia menghafal script hanya dalam waktu 3 hari. Juri pun merasa takjub dan memberi applause kepada Kamya.

Peserta 9 - Claudia dari SMA Bunda Hati Mulia Peserta berikutnya, dipanggil oleh mc yaitu Claudia dari SMA Bunda Hati Mulia. Claudia mengikuti lomba storytelling kali ini dengan memakai kebaya cirikhas Indonesia berwarna hijau muda toska dengan bawahan kain batik hitam serta rambut yang rapi sepanjang sebahu lurus. Claudia juga merias wajahnya untuk mendukung performanya kali ini. Claudia mengawali penampilannya dengan memperkenalkan diri dan memperkenalkan tokoh nyi roro kidul sebagai kisah yang akan dibawakannya. Claudia memulai ceritanya dengan tenang dan santai, dengan sedikit gerakan tangan dan body movement tipis serta ekspresi tipis untuk mendukung performanya. Pada beberapa bagian seperti di bagian pertengahan Claudia mulai menaikan intonasinya serta memberi penekanan lebih. Sesuai dengan kostum yang dikenakan Claudia. Pada lomba kali ini, Claudia membawakan kisah tentang Nyi Roro Kidul. Claudia pun selesai tampil pada menit ke 6.28 detik. Setelah tampil, terdapat beberapa tanggapan dari juri untuk Claudia. 

 

Peserta 10 - Joyce Lau dari IPEKA Tomang Acara sudah berada hampir di penghujung acara karena MC telah memanggilkan peserta storytelling terakhir pada REXAR XI tahun ini. Peserta tersebut berasal dari sekolah IPEKA Tomang yang bernama Joyce Lau. Joyce Tampil dengan wajah ramah dengan pakaian sederhana yang terdiri dari kaos turtle neck berwarna hitam yang dilapisi jas berwarna putih sebagai outer pakaiannya serta bawahan celana dan Joyce juga mengepang satu rambutnya kebelakang dengan rapi. Joyce Lau dari sekolah IPEKA Tomang ini, mengawali penampilannya dengan memperkenalkan diri dan menjelaskan singkat kisah yang akan dibawakannya. Joyce membawakan ceritanya dengan penuh gerakan tangan dan body movement yang bergerak tipis ke kanan dan kiri, di bantu oleh ekspresi dan intonasi yang mendukung performanya. Joyce juga memberikan pesan moral storynya di akhiran ceritanya. Setelah tampil Joyce berhasil menyelesaikan kisahnya dengan tepat waktu.

Acara lomba Storytelling pun akhirnya selesai, MC mengajak seluruh peserta, juri sert para pendamping untuk memberi Applause sekali lagi atas keberhasilan dan kelancaran acara serta penampilan seluruh peserta yang sangat bagus pada hari itu. MC juga tidak lupa memperkenalkan juri-juri storytelling pada hari itu yakni, Ira Rasikawati, Ph.D dari Fakultas Inggris di UKRIDA dan Paul Cochenour, B.Ed. MC pun memberi kesempatan kepada juri apabila ada yang ingin disampaikan kepada seluruh peserta Storytelling yang mengikuti lomba dihari itu. Juri memuji setiap peserta bahwa banyak banget anak-anak yang intelligent, Semua kisah yang dibawakan seluruh peserta sangatlah menarik dan banyak perkembangan kisah yang merupakan berasal dari kisah Orijinal nya yang secara kreatif bisa di modifikasi para peserta. Juri juga menyarankan kepada seluruh peserta untuk semakin sering lagi untuk berlatih.

Tanggapan Paul Cochenour, B.Ed juga menambahkan bahwa baginya semua kisah cerita yang dibawakan merupakan kisah-kisah yang bagus semua. Semua peserta bisa ikut berpartisipasi lomba ini dengan maksimal dan dengan ekspresi yang sesuai. Paul juga memberi pesan bahwa setiap orang memiliki gayanya dan caranya masing-masing untuk berekspresi dan membawakan ceritanya. MC pun menyetujui dan menambahkan sedikit mengenai pengalaman pribadinya. Dan untuk mengakhiri acara lomba Story Telling Mare Nostra-REXAR XI kali ini, MC pun mengajak seluruh peserta, juri serta para pendamping dan panitia untuk berfoto bersama. Setelah berfoto, acara lomba Storytelling REXAR XI tahun 2023 pada hari ke-lima pun telah berakhir dengan baik dan lancar.

Eitss.. tunggu dulu, Acara Rexar tentunya belum berakhir sampai sini aja dong.., masih banyak lomba-lomba lainnya, yang tentunya ga kalah seru nih !! mau tau apa aja keseruan lainnya Mare Nostra - REXAR XI tahun 2023 ? Yuk ikutin acaranya terus sampai akhir !

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 27 September 2023
Iri tanda tak mampu, Iri Hati Membusukkan Tulang ...
Berita Lainnya - 01 October 2023
Sevenly Dead Sins: Wrath (Kemarahan) | Elisabeth ...
Last but not least, kemarahan yang sering dapat m...
Berita Lainnya - 05 October 2023
Seven Deadly Sins: Lust (Hawa Nafsu) | Jenyfah Se...
Dalam era digital yang terus berkembang, menghada...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Seven Deadly Sins: Gluttony (Kerakusan) | Angela ...
Maka, ada baiknya jika kita tetap memiliki kontro...
Berita Lainnya - 15 October 2023
SEVEN DEADLY SINS: SLOTH | Jenifer Ehiliani Nonit...
Kemalasan dalam arti Sloth atau bahasa Latinnya A...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 October 2022
RETRET 2022 “RESTOREDTO RECOVER”
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 October 2022
PUMPING MOTIVATION bersama Surya Fadjar Boediman,...
Hari ini (17/10), sebagian siswa/i SMAK 2 PENABUR...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2022
Ibadah Komplek Pintu Air dengan tema "ANUGERAH: M...
Rabu, 19 Oktober 2022 - Pelaksanaan Ibadah Komple...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2022
EKSKUR PRAMUKA PIONERING OKTOBER 2022
Rabu, 19 Oktober 2022 - Ekskur pramuka melaksanak...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2022
JUARA 3 BASKET PUTRA TURNAMEN FORTELATIONS OKTOBE...
Rabu, 19 Oktober 2022 - Selamat kepada Tim Basket...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 July 2023
MY HEALTH PLATE
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 July 2023
BERBAGI KASIH SMAK 2 PENABUR JAKARTA MELALUI SAHA...
Siswa/i membantu meringankan beban teman siswa/i ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 July 2023
PIDATO SISWA REMAJA YANG BERHIKMAT | Elysia Faust...
Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 July 2023
REFLEKSI UPACARA "REMAJA YANG BERHIKMAT" | Elysia...
Remaja adalah fase yang cukup penting dalam pertu...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 July 2023
PRA PLS 2023 | JUMAT 7 Juli 2023
Calon siswa/i kelas X SMAK 2 PENABUR Jakarta meng...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 November 2023
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) | ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 27 November 2023
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) | ...
Pelaksanaan P5 hari ini diisi dengan pembagian tu...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 November 2023
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) | ...
Pelaksanaan P5 sebagian kelompok dari kelas 10-1,...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 November 2023
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) | ...
Aneka kreasi masakan nusantara dalam pelaksanaan ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 November 2023
PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) | ...
Hari terakhir pelaksanaan P5 kelas X SMAK 2 PENAB...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 July 2024
TERIMA KASIH DAN SELAMAT ATAS PENGABDIAN BAPAK DA...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 July 2024
TERIMA KASIH DAN SELAMAT ATAS PENGABDIAN BAPAK DA...
Dengan setiap langkah dalam pendidikan, kita memb...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 August 2024
Selamat kepada VİNCENT ARMANDO berhasil melangkah...
Selamat kepada VİNCENT ARMANDO yang telah berhasi...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 September 2024
CHARACTER BUILDING 2024: HIGH CHARACTER, GREAT LE...
CHARACTER BUILDING 2024: HIGH CHARACTER, GREAT LE...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 03 August 2024
PERTEMUAN ORANG TUA | TAHUN PELAJARAN 2024-2025
PERTEMUAN ORANG TUA | TAHUN PELAJARAN 2024-2025

Choose Your School

GO