Meski memiliki postur badan kecil dan usia yang p...
Read MoreKevin Adi Senjaya, peserta didik Brilliant Class ...
Read MoreKakak kelas yang berbaris rapi mengenakan seragam...
Read More
Kegiatan belajar-mengajar di SDK 6 PENABUR, Kelapa Gading, Jakarta, Senin (23/10/2023). Sekolah ini tidak hanya mengutamakan kemampuan akademis, tetapi juga pendidikan iman siswa.
Wieke Yunita mencari informasi hingga ke 11 sekolah demi memilih tempat pendidikan terbaik untuk anaknya. Dengan berbagai pertimbangan, wanita 37 tahun ini akhirnya menyekolahkan anaknya di sekolah Badan Pendidikan Kristen atau BPK PENABUR. Kini, anaknya, Josephine Alexandra (11), duduk di kelas VII SMPk 4 PENABUR, sedangkan adiknya, Jocelyn Kayla (10), di kelas V SDK 6 PENABUR.
Wieke memilih memasukkan anaknya ke BPK Penabur karena sekolah itu juga mengajarkan pendidikan iman siswa sejalan dengan pengajaran akademis. ”Jadi, saya kaget. Dulu, kan, terkenalnya Penabur itu akademiknya tinggi. Ternyata justru seimbang antara keimanan dan akademiknya,” ujar Wieke saat ditemui di Jakarta, Senin (23/10/2023).
Ia sangat bangga terhadap kedua anaknya yang bisa meraih penghargaan karakter terbaik di sekolah, sekaligus menjuarai olimpiade matematika. Mereka tidak hanya pintar dalam kemampuan akademis, tetapi juga berperilaku sopan dan sayang kepada orangtua. Baca selengkapnya...
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR