POJOK BEST : Memberi dari Kekurangan

Berita Lainnya - 05 August 2022

Penulis :  Sendy Lusia Marcelina, Editor : Paskalina D. I. B. Lazar

 

Memberi ketika kita berkelimpahan itu mudah karena pasti kita memiliki sesuatu yang lebih. Tetapi bagaimana bila kita memberi ketika kita pun merasakan kekurangan? Hmm… tentu saja kita akan mendahulukan apa yang menjadi kebutuhan kita bukan? Tanpa disadari, tumbuhlah sifat atau karakter egois dan mementingkan diri sendiri dalam diri kita. 

 

Dua tahun terakhir ini kita diporak-porandakan dengan kondisi pandemik akibat dari merajalelanya virus COVID-19. Seperti yang kita tahu bahwa banyak orang yang sudah menjadi korbannya dan tidak sedikit yang meninggal dunia karena virus ini. Semua merasakan dampak dari pandemik ini, bukan? 

 

Demikian halnya dengan saya, di tengah-tengah situasi ekonomi dan keuangan yang sedang sulit, saya belajar untuk tetap menjadi anak Tuhan yang tidak egois dan mementingkan diri sendiri.  Di mana-mana kita mendengar semua orang merasakan kesulitan, ada yang di PHK, ada yang tidak bisa lagi bekerja karena terpapar COVID-19, bahkan tidak sedikit yang merasakan kehilangan karena anggota keluarga mereka meninggal karena virus ini. 

 

Di kondisi ekonomi sulit ini saya mencoba melakukan hal-hal kecil yang bahkan terlihat sederhana tetapi rasanya punya dampak yang besar bagi siapapun yang butuh pertolongan saya. Mulai dari mengirimkan mereka makanan, membuatkan mereka kue kesukaannya, mengirimkan obat-obatan yang dibutuhkan hingga mendoakan mereka supaya mereka kuat menghadapi kesulitan dan kesusahan mereka. Bagi saya, murah hati tidak melulu bicara soal uang. Murah hati adalah ketika kita bisa melakukan hal-hal sederhana bagi sesama kita. 

 

Saya paham benar bahwa Tuhan Yesus sanggup memelihara hidup saya meskipun secara hitungan matematika saya pun kekurangan terutama dari segi finansial dan ekonomi.  Tetapi lihat sekarang, sudah hampir tiga tahun pandemik ini belum juga berakhir, apakah saya menjadi orang yang paling kekurangan sedunia? Tidak! Justru saya sangat merasakan bahwa saya sangat berkecukupan.  Bahkan Tuhan memberikan saya perkara-perkara yang tidak pernah timbul dalam hati saya, yang tidak pernah saya lihat, bahkan yang belum pernah saya pikirkan. 



 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 03 March 2021
Kesabaran: Bersukacita dalam Kesulitan
Berita BPK PENABUR Jakarta - 28 February 2021
Funday Monday: Continue the Story
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 February 2021
Doa Syafaat Persiapan Tryout PENABUR Kelas XII
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 February 2021
Ibadah Gukar "TIDAK MENGABAIKAN KARUNIA" 08/02/20...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 February 2021
Ibadah Siswa "Berhenti Menghakimi" 08/02/2021
Berita Lainnya - 31 October 2019
Pojok Ruang PKBN2K: Berani Untuk Tampil Beda
Berita Lainnya - 27 August 2020
Prokrastinasi Akademik, NO!
Hallo teman-teman, menyambung edisi “Merdeka Bela...
Berita Lainnya - 18 September 2020
Pojok Ruang PKBN2K: Ayo Bijak Jadi Pengguna Tekno...
Berita Lainnya - 23 September 2020
Pojok Ruang PKBN2K: HARAPAN SELALU ADA
Berita Lainnya - 30 September 2020
Pojok BEST: Pentingnya Ide Kreatif dan Penguasaan...
Berita Lainnya - 26 September 2022
Pojok Best : Pengakuan Dosa
Berita Lainnya - 27 September 2022
Pojok Best : Kesetiaan adalah Hasil dari Karakter...
Pojok Best : Kesetiaan adalah Hasil dari Karakter...
Berita Lainnya - 28 September 2022
Pojok Best : Faithful Lord
"Tuhan adalah Tuhan yang setia."  Pasti adalah s...
Berita Lainnya - 29 September 2022
Pojok Best : Dia tetap setia meski kita tidak set...
2 Timotius 2:13 dituliskan, "Jika kita tidak seti...
Berita Lainnya - 30 September 2022
Pojok Best : Mengasihi dengan Kebenaran
1 Yohanes 3 : 24 yang berisi “ Barangsiapa menuru...
Berita Lainnya - 05 June 2023
Pojok Best : Bersabar, Berdoa dan Beriman
Berita Lainnya - 06 June 2023
Pojok Best : Melihat Makna Didalam Setiap Luka
Dari ayat alkitab di atas tersebut mengatakan bah...
Berita Lainnya - 07 June 2023
Pojok Best : Disiplin dan Gigih Mengejar Mimpi
Disiplin, ini adalah satu kata yang merupakan pon...
Berita Lainnya - 08 June 2023
Pojok Best : Janganlah Tersesat!
Pada Matius 24:3-14, Tuhan mengajarkan kita semua...
Berita Lainnya - 09 June 2023
Pojok Best : Memiliki Sikap Seperti Ayub
Ayub berpegang teguh pada janji Tuhan bahwa Ia...
Berita Lainnya - 05 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Mengatur Waktu Dengan Baik
Berita Lainnya - 05 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Ayo Hidup Produktif!
Cerita Sobat AKJ: Ayo Hidup Produktif!
Berita Lainnya - 21 December 2023
Pojok Best : Rendah Hati Melukiskan Senyuman
Kita tidak boleh menyombongkan diri meskipun kita...
Berita Lainnya - 22 December 2023
Pojok Best : Menjadi Orang yang Rendah Hati
Menjadi orang yang sombong merupakan salah satu p...
Berita Lainnya - 25 December 2023
Pojok Best : Membangun Komunikasi dengan Allah
Sekecil ataupun sebesar apapun dosa yang kita per...

Choose Your School

GO