Belajar dari “Inner Beauty” Dalam Diri Ester

Berita Lainnya - 09 November 2020

Belajar dari “Inner Beauty” Dalam Diri Ester
Oleh: Sion Pinem

 

Pencarian calon permaisuri oleh Raja Ahasyweros, yang menguasai daerah Etiopia sampai ke India, pada masanya, akhirnya benar-benar berakhir di Benteng Susan, setelah dia bertemu dengan gadis Yahudi, bernama Ester, yang notabene statusnya sebagai buangan di kerajaan Persia, yang sedang diperintahnya.

Ester yang “underdog” mampu mengguncang hati Raja Ahasyweros, sehingga terbayang-bayang, tak mampu terpejam dan gelisah saat bertemu Ester. Padahal  sebelumnya, raja sebenarnya sempat terpikat dengan seorang ratu yang bernama Wasti, yang juga tidak kalah cantiknya, dan dibanggakan oleh raja.

Namun malang bagi raja, sang ratu, bukanlah seorang yang patuh, dia lebih senang berpesta, sehingga berita ini menggemparkan seluruh kerajaan Persia dan Media. Atas perlakuan sang ratu yang tidak patuh, raja akhirnya menanggung malu. Murka raja tak terbendung. Setelah meminta nasehat dari pembantunya, maka dikeluarkanlah undang-undang yang mencabut kedudukan Wasti, sebagai ratu. Kedudukan sebagai ratu yang baru pun diberikan kepada orang lain. Tentu saja, lowongan seperti ini disambut berduyun-duyun oleh gadis-gadis dari seluruh penjuru kerajaan. Siapa sih yang tidak mau jadi permaisuri raja, dengan sebutan ratu?

Dalam kompetisi ini, ikut pula seorang gadis yang sederhana tapi berkarakter baik, bernama Ester, yang diajukan oleh pamannya, bernama Mordekhai. Ester yang lugu, minim pernak-pernik, minus riasan, ternyata mampu menyingkirkan para pesaingnya yang penampilan luarnya serba “wah”.

Kok bisa? Ternyata kesederhanaan dan kepatuhannya, mampu memikat raja Ahasyweros. Melalui kesederhanaannya dan kepatuhan yang datang dari dalam dirinya, Ester menjelma menjadi sosok yang menarik di mata raja. Karakter inilah yang menjadi faktor pembeda Ester dengan calon-calon ratu lainnya, yang hanya mengandalkan penampilan luar. Hemat saya, karakter unggul yang dimiliki oleh Ester inilah yang disebut dengan inner beauty yang tidak pernah usang seumur hidup. Kecantikan yang datang dari dalam diri kita, tidak pernah luntur. Berbeda dengan penampilan luar yang akan segera luntur dimakan usia.

Oleh karena itu, sepertinya tidak berlebihan juga jika kita mau belajar dari seorang Ester, tokoh dalam Alkitab yang menginspirasi.***

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 27 March 2021
MENGIKUT KRISTUS?
Berita Lainnya - 14 April 2021
BERBAGI KASIH
Berbagi hidup perlu kita dijadikan sebagai gaya h...
Berita Lainnya - 27 April 2021
Ayo Bangkit !!!
Nikmatilah keselamatan kita melalui kebangkitan-N...
Berita Lainnya - 24 May 2021
HIDUP DIPIMPIN OLEH ROH KUDUS
Terkadang sebagai manusia disaat kita “tersesat” ...
Berita Lainnya - 25 May 2021
Ayo Berhemat! Manfaatkan Tenaga Surya Atap!
Sistem yang satu ini sangat baik dan sesuai jika ...
Berita Lainnya - 16 September 2023
BUAH ROH: PENGUASAAN DIRI | Hartawati Sigalinggin...
Berita Lainnya - 28 September 2023
Iklim Ekstrem di Indonesia: Dampak dan Tantangan
Iklim yang sangat ekstrem di Indonesia telah meng...
Berita Lainnya - 07 September 2023
Star Syndrome: Memahami Bahaya Ketenaran Mendadak
Meskipun mencapai ketenaran melalui internet bisa...
Berita Lainnya - 24 September 2023
Study Abroad: Pro dan Kontra dalam Era Kemajuan T...
Dalam era globalisasi dan kemajuan teknologi saat...
Berita Lainnya - 20 September 2023
Sevenly Dead Sins : Pride (Kesombongan) | Magdale...
“Jikalau keangkuhan tiba, tiba juga cemooh, tetap...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 October 2022
CHARACTER CAMP 2022 "BE A SMART GENERATION IN DIG...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 October 2022
PH SERENTAK SMAK 2 PENABUR JAKARTA
Siswa/i SMAK 2 PENABUR Jakarta mengikuti PH seren...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 October 2022
RETRET 2022 “RESTOREDTO RECOVER”
Kamis (6/10) dan Jumat (7/10) - SMAK 2 PENABUR Ja...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 17 October 2022
PUMPING MOTIVATION bersama Surya Fadjar Boediman,...
Hari ini (17/10), sebagian siswa/i SMAK 2 PENABUR...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2022
Ibadah Komplek Pintu Air dengan tema "ANUGERAH: M...
Rabu, 19 Oktober 2022 - Pelaksanaan Ibadah Komple...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 September 2023
PENGUMUMAN DITERIMA SISWA TAHUN AJARAN 2024/2025 ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 September 2023
Lomba Merdeka Science Competition (MSC) Bidang Bi...
Selamat kepada siswa/i SMAK 2 PENABUR yang ber...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 September 2023
Puji -pujian siswa SMAK 2 PENABUR Jakarta di GKI...
Minggu, 24 September 2023 - Siswa/i SMAK 2 PENABU...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 September 2023
Juara 1 Turnamen PUBG Mobile 2023
Selamat kepada Divisi PUBG telah mandapatkan J...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 23 October 2023
Ucapan Duka untuk Pak Zebulon Yakhin Dan Boas
SMAK 2 PENABUR Jakarta Turut berduka cita atas me...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 October 2024
REXAR MINARA | DAY 3 : SENIN, 7 OKTOBER 2024
Berita BPK PENABUR Jakarta - 08 October 2024
REXAR MINARA | DAY 4 : SELASA, 8 OKTOBER 2024
Hari Keempat REXAR XII: MINARA – Keseruan Mobile ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 09 October 2024
REXAR MINARA | DAY 5 : RABU, 9 OKTOBER 2024
Rabu, 9 Oktober 2024 - REXAR XII: MINARA telah me...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 10 October 2024
REXAR MINARA | DAY 6 : KAMIS, 10 OKTOBER 2024
Salah satu highlight dari acara ini adalah kompet...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 October 2024
REXAR MINARA | DAY 7: JUMAT, 11 OKTOBER 2024
Jumat, 11 Oktober 2024 - Gak berasa udah masuk ha...

Choose Your School

GO