PIDATO SISWA : KEJUJURAN ITU SULIT? Oleh: Chester Timothy Kusuma X-3

Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 September 2023

 

 

Selamat pagi kepada seluruh siswa/siswi, serta bapak/ibu guru SMAK 2 Penabur Jakarta, Salam sejahtera bagi kita semua

Yang Terhormat Ibu Verawati Sitorus, M.Pd. selaku Kepala SMAK 2 Penabur Jakarta

Yang saya hormati Bapak/Ibu Guru SMAK 2 Penabur Jakarta

Dan yang saya banggakan untuk seluruh siswa/siswi SMAK 2 Penabur

 

Pertama - tama, marilah kita mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena sudah memberikan kita kesempatan untuk bisa berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat.

Dan saya juga ingin berterima kasih kepada bapak/ibu guruyang sudah memberikan 10-3 kesempatan untuk bertugas pada upacara kali ini. Perkenalkan nama saya Chester Timothy Kusuma selaku Ketua Kelas dari 10-3. Saat ini, berikan saya kesempatan untuk menyampaikan

pidato kali ini yang bertemakan “Kejujuran itu Sulit”.

 

Bapak ibu dan teman - teman sekalian, 

Di pidato kali ini saya tidak ingin hanya sekedar berpidato, tetapi saya juga ingin membagikan sebuah pengalaman saya kepada teman – teman, dan pengalaman ini merupakan sebuah proses kejujuran yang terbentuk dalam diri saya. Kita kembali lagi saat covid - 19 sedang panas - panasnya dan kita semua dihimbau untuk sekolah online. 

Nah, disitulah kejujuran saya diuji saat mengerjakan sebuah ulangan secara online. Awalnya sih saya tidak ingin berniat buruk, tetapi saat keluar hasilnya, kenapa jelek begini. Padahal, waktu itu saat guru menerangkan, saya selalu mencatat, saat guru bertanya, saya selalu menjawab, kamera zoom selalu saya buka dan selalu saya perlihatkan wajah saya sampai seragam saya. Tapi yang lainnya kok bisa bagus - bagus nilainya. Kalau begini caranya ini nggak adil dong ya. Begitulah cara berpikir saya waktu itu, ya alhasil saya jadi coba - coba dong buat berniat curang juga, akhirnya saya jadi kelewatan dan terjerumus ke dalam ketidakjujuran. Setelah beberapa kali saya ngelakuin hal buruk tersebut, saya jadi merasa berbohong kepada diri sendiri, nilai - nilai yang saya dapat waktu itu merupakan hasil instan yang tidak sama sekali perlu effort belajar, bahkan yang pada susah payah belajar pun lebih rendah nilainya daripada yang nyontek. 

 

Bapak ibu dan teman - teman sekalian, 

Sejak saat itu, saya akhirnya berhenti dan menghindari hal - hal tersebut, Saya juga merasa Tuhan tuh sudah menegur saya beberapa kali, Dan saya juga tidak mau kebiasaan buruk itu kebawa seiring saya bertambah dewasa.

 

Teman - teman yang saya kasihi,

Semoga dengan pengalaman yang baru saja kalian dengar ini, bisa menjadi refelksi buat kalian juga, saya tahu betul, hanya kalianlah yang bisa mengubah kalian sendiri, hanya kalian yang tahu tentang diri kalian sendiri, saya tahu kejujuran bukanlah hal yang mudah, tetapi jika kita tidak berubah sekarang, lama - kelamaan, banyak hal buruk yang akan menimpa kalian, percayalah, masih sedikit orang yang jujur di dunia ini. Dan dengan jujur, kita bisa dipercayai banyak orang juga. Sekian pidato saya tentang kejujuran, maaf jika saya ada salah kekurangan kata atau kata - kata yang menyinggung kalian semua, terima kasih bapak /ibu dan teman - teman sekaliannya, Tuhan Memberkati.

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 27 March 2021
MENGIKUT KRISTUS?
Berita Lainnya - 14 April 2021
BERBAGI KASIH
Berbagi hidup perlu kita dijadikan sebagai gaya h...
Berita Lainnya - 27 April 2021
Ayo Bangkit !!!
Nikmatilah keselamatan kita melalui kebangkitan-N...
Berita Lainnya - 24 May 2021
HIDUP DIPIMPIN OLEH ROH KUDUS
Terkadang sebagai manusia disaat kita “tersesat” ...
Berita Lainnya - 25 May 2021
Ayo Berhemat! Manfaatkan Tenaga Surya Atap!
Sistem yang satu ini sangat baik dan sesuai jika ...
Berita Lainnya - 26 July 2022
ATHLAS (Resensi)
Berita Lainnya - 19 July 2022
RESENSI Death On The Nile
Linnet Ridgeway adalah seorang Wanita muda yang c...
Berita Lainnya - 16 August 2022
Bahasa Campuran, Haruskah Dimaklumi?
Berawal tahun 2010 fenomena bahasa campuran seper...
Berita Lainnya - 26 August 2022
Internet Mempengaruhi Perubahan Sistem Dunia Hing...
Internet merupakan suatu jaringan besar yang terh...
Berita Lainnya - 23 February 2023
WRIGHT BERSAUDARA
Pada akhir tahun 1800-an, mereka tertarik dengan ...
Berita Lainnya - 01 January 2024
Mengandalkan Hikmat dari Tuhan | Paskalina Genuk ...
Berita Lainnya - 15 January 2024
KARUNIA ROH : PENYEMBUHAN | Agania Marc Fairty Te...
Karunia Roh Penyembuhan merupakan salah satu dari...
Berita Lainnya - 15 January 2024
Mengulas Debat Pilpres: Menyaring Visi dan Kepemi...
Debat Pilpres bukan hanya acara hiburan politik; ...
Berita Lainnya - 30 January 2024
Sentralisasi Pembangunan di Indonesia
Sentralisasi Pembangunan di Indonesia
Berita Lainnya - 29 March 2024
Selamat memperingati Jumat Agung 2024
Mari kita renungkan makna penderitaan dan pengorb...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 March 2023
SELAMAT KEPADA SISWA-SISWI KELAS XII YANG DITERIM...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 April 2023
Perayaan Paskah 2023 "Kebangkitan-Nya Memberanika...
Pada Selasa, 11 April 2023, SMAK 2 PENABUR Jakart...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 09 April 2023
Kebangkitan-Nya Memberanikanku Melangkah dalam Ke...
Selamat Paskah 2023! Semoga kebahagiaan dan damai...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 April 2023
Selamat Memperingati Jumat Agung 2023
Semoga kita selalu diberkati dan dipenuhi dengan ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 11 April 2023
Ibadah dan Perayaan Paskah 2023 SMAK 2 PENABUR Ja...
Pada Selasa (11/04) SMAK 2 PENABUR Jakarta melaks...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 16 October 2023
ASSESMEN RIASEC
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2023
Juara 1 Badminton Lomba SIXPLOSION di SMAK 6 PEN...
Selamat atas kemenangan yg diraih oleh WILLSEN SO...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2023
Juara 3 Business Plan Lomba Calliope di SMAK 3 PE...
Proficiat atas kemenangan siswi SMAK 2 PENABUR Ja...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 October 2023
Latihan Gabungan PMR Wira SLTA BPK PENABUR Jakarta
19 - 20 Okt 2023 BPK PENABUR melaksanakan latihan...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 24 October 2023
JUARA 1, 2, 3 Future Science Olympad (FUSO) Bidan...
Selamat bagi siswa-siswa SMAK 2 PENABUR Jakart...

Choose Your School

GO