Berbagi merupakan kesempatan untuk belajar member...
Read More
JAKARTA Sindonews.com - Tim pelajar Indonesia berhasil meraih empat medali perunggu di Olimpiade Kimia Dunia (International Chemistry Olympiad/ICH0) ke-56. Olimpiade kimia ini digelar di Riyadh, Arab Saudi.
IChO adalah kompetisi kimia tingkat dunia untuk siswa di tingkat sekolah menengah. Negara-negara di seluruh dunia mengirimkan tim yang terdiri dari empat siswa untuk diuji pengetahuan dan keterampilan di bidang kimia.
Di kompetisi kimia dunia yang diikuti 87 negara ini, keempat siswa yang mewakili Indonesia, keempatnya berhasil meraih medali. Prestasi ini pun patut diapresiasi karena persaingan untuk meraih medali di olimpiade kimia sangat sengit.
Empat medali perunggu diraih oleh:
1. Sultan El Shirazy (SMA Negeri 17 Palembang)
2. James Adhimulia (SMAK 1 PENABUR DKI Jakarta)
3. Aryo Razak (SMA Katolik Rajawali Makassar)
4. Ahmad Ayman Al Ghifary (MAN 2 Kota Malang)
Keempat siswa berprestasi itu sebelumnya adalah pemenang Olimpiade Sains Nasional (OSN) bidang Kimia tahun 2023 yang telah melalui tahap pembinaan dan seleksi dari Pusat Prestasi Nasional. Baca selengkapnya...
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR