Untuk itu, orang tua dapat mengajak peserta didik...
Read MoreBPK PENABUR Jakarta kembali mengadakan webinar He...
Read More5 Hal yang Harus diketahui Tentang Pelaksanaan Va...
Read More
Hai BEST Kids! Apakah kamu pernah merasa sedih, marah atau takut setelah berinteraksi di dunia maya? Jika iya, bisa jadi kamu mendapatkan cyberbullying.
Untuk kamu yang belum tahu, cyberbullying merupakan perilaku seseorang di dunia maya secara berulang yang ditujukan untuk menakuti, membuat marah, serta mempermalukan seseorang yang menjadi sasaran.
Tentunya kamu tidak ingin menjadi korban berikutnya, karena itu kamu perlu membekali diri dengan beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghadapi cyberbullying:
1. Stop melihat HP!
Jauhilah HP ketika kamu mendapatkan ejekan di media sosial secara terus menerus karena itu akan memengaruhi kesehatan mental.
2. Blokir akun
Segeralah blokir akun media sosial pelaku dan laporkan ke pihak media sosial terkait.
Media sosial seperti Instagram akan merespon laporan tersebut dan segera menghapus unggahan yang mengganggu.
3. Don’t Respond
Jangan beri respon terhadap ejekan yang kamu terima di media sosial karena itu akan membuat penindas merasa berhasil melakukan tugasnya.
4. Non aktifkan kolom komentar
Sebaiknya non aktifkan kolom komentar di media sosial untuk mencegah ucapan negatif dari pelaku cyberbullying.
5. Ubah pengaturan media sosial
Ubah pengaturan media sosialmu menjadi mode privat dan pastikan pengikutmu adalah teman dekat ataupun keluarga yang mengenal dan mendukungmu.
Selain beberapa tips di atas kamu juga dapat menceritakan ketika mengalami cyberbullying kepada guru Bimbingan & Konseling (BK) di sekolah. BPK PENABUR Jakarta memiliki guru BK yang siap membantumu mengatasi cyberbullying.
***
Mari bergabung di BPK PENABUR Jakarta https://psbjakarta.bpkpenabur.or.id
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur
© 2019 YAYASAN BPK PENABUR