BAND SPEKTA

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 05 March 2023

Band Spekta

Seni sering diartikan sebagai keindahan yang dapat menggerakkan perasaan seseorang atau media yang digunakan untuk menyampaikan perasaan atau pikiran seseorang. Di SMAK PENABUR Kota Wisata terdapat empat cabang seni yang ditawarkan kepada peserta didik, di antaranya musik, tari, rupa, dan vokal. Para peserta didik memilih sendiri seni yang mereka minati. Namun, bagi peserta didik yang ingin mengenal, memperlajari lebih dalam, serta berkreasi di bidang seni tertentu, mereka dapat bergabung dalam ekstrakurikuler seni. Salah satu ekskur seni yang banyak diminati peserta didik adalah seni musik, band.

Ekstrakurikuler yang dibina oleh Ibu Epalinda Parapat ini, biasanya diadakan setiap Kamis, pukul 15.30-17.00WIB. Anggota ekskur band (biasa disebut Anak Band) tidak hanya giat berlatih memainkan alat musik, mereka juga mengaransemen musik dan membuat musik atau lagu. Keterlibatan Anak Band Spekta dapat dilihat dari partisipasi mereka dalam mengiringi ibadah siswa dan drama musikal Wanderlust. Namun, tidak hanya itu, Anak Band Spekta juga mengikuti lomba band untuk terus mengasah kemampuan dan kreativitas mereka dalam bermusik.

Pada Minggu, 5 Maret 2023, Band Spekta turut dalam Thamrin Olympiad and Cup XIII yang diadakan oleh Band Unggulan MH Thamrin. Lomba ini dibuka tidak hanya untuk pelajar, melainkan untuk umum. Anggota Band Spekta yang ikut dalam lomba ini antara lain Gracia Liaw (X IPA 2), Avry Gita (X IPA 4), Matthew Vai Gultom (X IPA 4), Lionel Angelo (XI IPA 1), Reven Winer (XI IPA 1), Georgius Moreno (XI IPA 2), Sofie Cinthya (XI IPA 4), dan Jade Chrsitocie (XI IPS 1).  Dari 35 peserta yang ikut berpartisipasi terdiri dari pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum ini, akhirnya Band Spekta berhasil meraih juara 3. Tidak hanya itu, salah satu anggota band, Jade Christocie Apostella (XI IPS 1) mendapatkan The Best Player Bassist pada Thamrin Olympiad and Cup XIII. Jangan mudah puas atas pencapaian saat ini, tetap berlatih dan ukir sebanyak mungkin prestasi, Band Spekta! (JN)

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 20 May 2020
Ujian Praktik TA 2019-2020
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 January 2021
Pelantikan Anggota Paskibra
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 January 2021
Pelantikan PMR
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 February 2021
Ibadah Spekta: Membuka Ruang
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 29 January 2021
Pelantikan Pramuka SMAK PENABUR Kota Wisata
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2020
PENGUMUMAN PSB AKW 2021-2022
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 September 2020
OPEN HOUSE AKW
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 September 2020
Seminar Psikotes AKW
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 September 2020
Character Building kelas X
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 September 2020
Bina Iman Kelas XI
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 February 2023
“HIKMAT DI DALAM KETEKUNAN”
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 11 February 2023
PCG 3 : MENJAGA KESEHATAN MENTAL REMAJA SETELAH P...
PCG 3 : MENJAGA KESEHATAN MENTAL REMAJA SETELAH P...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 February 2023
Skrining Kesehatan kelas 10
Skrining Kesehatan kelas 10
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 February 2023
"Do not follow the crowd in doing wrong"
"Do not follow the crowd in doing wrong"
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 February 2023
"Buku terpopuler edisi Januari 2023 PERPUS-AKW"
"Buku terpopuler edisi Januari 2023 PERPUS-AKW"
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2023
Resensi Buku Cinta Tak Kunjung Selesai
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2023
Resensi Buku Perasaan Sesungguhnya
Resensi Buku Perasaan Sesungguhnya
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2023
Resensi Buku Lail, Esok, dan Hujan
Resensi Buku Lail, Esok, dan Hujan
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2023
Resensi Buku Perjalanan Menuju Juara
Resensi Buku Perjalanan Menuju Juara
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 20 October 2023
Kesempatan Memenangkan hadiah tambahan periode 23...
Kesempatan Memenangkan hadiah tambahan periode 23...
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 27 February 2024
Renungan : "IMAN YANG BENAR"
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 February 2024
Morning Devotion : “Help My Unbelief!"
Morning Devotion : “Help My Unbelief!"
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 February 2024
Renungan pagi
Renungan pagi
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 February 2024
Morning Devotion
Morning Devotion
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 February 2024
Renungan : “YANG KECIL JUGA DIPEDULIKAN”
Renungan : “YANG KECIL JUGA DIPEDULIKAN”

Choose Your School

GO