TEMPAT SAMPAH - DAILY DEVOTION

Artikel - 23 October 2024

Apa yang terjadi ketika tempat sampah di rumah yang penuh dan tak pernah dikosongkan? Pastilah, sampah-sampah itu menumpuk hingga meluap dan berceceran di tanah atau lantai, mengeluarkan bau tak sedap, dan menarik perhatian serangga. Awalnya, mungkin sampah itu hanya sedikit dan tidak mengganggu, tapi karena tidak segera dibersihkan, akhirnya menyebabkan masalah besar. Begitu pula dengan beban emosi dan masalah dalam hidup kita, jika kita terus menumpuknya tanpa mengelolanya dengan benar, "sampah" itu akan memenuhi hati kita dan akhirnya berdampak buruk pada hidup kita dan hubungan dengan orang lain. Di dalam Tuhan, kita memiliki kesempatan yang luas untuk menyampaikan semua beban tanpa takut. Dia siap menampung setiap kekhawatiran, ketakutan, penyesalan, dan rasa sakit kita dalam cinta-Nya yang luas.

 

Ayat 1 Petrus 5: 7 ini adalah undangan dari Tuhan untuk menyerahkan segala kekhawatiran, rasa takut, dan beban hidup kita kepada-Nya. Petrus mengingatkan kita bahwa Tuhan bukan hanya peduli pada kita, tapi Dia juga berkuasa memelihara dan menjaga hidup kita. Tindakan menyerahkan kekhawatiran adalah bukti iman dan kepercayaan bahwa Tuhan mampu menangani segala masalah yang kita hadapi, bahkan yang paling berat sekali pun. Ayat ini sangat penting dalam membangun relasi kita dengan Tuhan. Banyak dari kita cenderung memegang erat kekhawatiran dan masalah kita sendiri, berpikir bahwa kita harus menyelesaikannya sendiri. Namun, firman Tuhan mengajarkan bahwa kita tidak perlu memikul beban itu sendirian. Ketika kita menyerahkan beban kita kepada-Nya, Dia yang akan menolong kita untuk mengurai, menyelesaikannya agar melalui pengalaman itu kita berbau harum dan bertumbuh di dalam Dia. Ia yang akan menguatkan dan mengarahkan kita.

 

Kita mengakui seringkali menghadapi tekanan dari banyak sisi, dari sekolah, pergaulan, keluarga, teman hingga harapan akan masa depan. Semua tekanan ini, jika tidak kita kelola, bisa menumpuk menjadi kekhawatiran yang berat. Tuhan ingin kita tahu bahwa kita tidak perlu memikul beban itu sendirian. Jangan menahan semua kekhawatiran dan beban di dalam hati. Setiap hari, luangkan waktu untuk berdoa dan menyerahkan semua masalah kita kepada Tuhan. Ingatlah bahwa Dia selalu siap mendengarkan dan menolong. Tuhan tidak pernah lelah mendengar seruan kita karena kasih-Nya begitu besar.

 

Tim Bina Iman Jenjang

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Artikel - 04 March 2024
MY NEW YEAR'S REVOLUTION by NIKE, X-2
Artikel - 05 March 2024
JADIKAN HIDUP INI BERARTI-Daily Devotion
"Demikianlah setiap pohon yang baik menghasilkan ...
Artikel - 06 March 2024
Pembaruan Doa - Daily Devotion
Tetapi, seperti ada tertulis, “Apa yang tidak per...
Artikel - 07 March 2024
GARAGE SALE - DAILY DEVOTION
Namun, Zakheus berdiri dan berkata kepada Tuhan, ...
Artikel - 08 March 2024
Daily Devotion - Dosa yang Disembunyikan
Lalu Akhan menjawab Yosua, “Benar, akulah yang be...
Artikel - 06 August 2024
KERJAKANLAH DENGAN HATI - DAILY DEVOTION
Artikel - 07 August 2024
BERTEKUN DI TENGAH KESULITAN - DAILY DEVOTION
"Ketabahan menimbulkan tahan uji, dan tahan uji p...
Artikel - 08 August 2024
BEKERJALAH SEPERTI JAM DINDING - DAILY DEVOTION
"Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam K...
Artikel - 09 August 2024
TUHAN PELIHARA - DAILY DEVOTION
“Serahkanlah kekhawatiranmu kepada TUHAN, maka Ia...
Artikel - 12 August 2024
TAK TAHU BERTERIMAKASIH - DAILY DEVOTION
“Yesus berkata: "Bukankah kesepuluh orang tadi se...
Artikel - 04 October 2024
TRUST IN GOD - DAILY DEVOTION
Artikel - 07 October 2024
TUHAN YANG PEGANG KENDALI - DAILY DEVOTION
“Namun, jawabnya kepada-Nya, "Maaf Tuhan, dengan ...
Artikel - 08 October 2024
BEKERJALAH - DAILY DEVOTION
"Sebab, juga waktu kami berada di antara kamu, ka...
Artikel - 09 October 2024
PRIBADI BIJAK - DAILY DEVOTION
“Takut akan TUHAN adalah permulaan pengetahuan, t...
Artikel - 10 October 2024
TIDAK LARUT - DAILY DEVOTION
Kata Yefta kepada para tua-tua Gilead, “Baik, jik...
Artikel - 03 December 2024
BERKATILAH KELUARGAKU - DAILY DEVOTION
Artikel - 04 December 2024
ORANG BEBAL - DAILY DEVOTION
“Pada waktu penghakiman, orang-orang Niniwe akan ...
Artikel - 05 December 2024
TANDUK KESELAMATAN - DAILY DEVOTION
"Ia menumbuhkan sebuah tanduk keselamatan bagi ki...
Artikel - 06 December 2024
HIDUP MEMBERI BUAH - DAILY DEVOTION
"Namun, jika aku harus hidup di dunia ini, itu be...
Artikel - 09 December 2024
MENANTI DENGAN TEKUN - DAILY DEVOTION
“Namun, jika kita mengharapkan apa yang tidak kit...
Artikel - 14 February 2025
MULIAKAN ALLAH DENGAN KARUNIAMU - DAILY DEVOTION
Artikel - 17 February 2025
PERCAYA DENGAN SEGENAP HATI - DAILY DEVOTION
“Percayalah kepada TUHAN dengan segenap hatimu, d...
Artikel - 18 February 2025
HIDUP DALAM KEBENARAN SEJATI - DAILY DEVOTION
“Sebab kebun anggur TUHAN Semesta Alam ialah kaum...
Artikel - 19 February 2025
MENGELOLA AMARAH - DAILY DEVOTION
“Tetapi, TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun, “...
Artikel - 20 February 2025
MUKJIZAT BELAS KASIHAN - DAILY DEVOTION
“Berbahagialah orang yang berbelaskasihan, karena...

Choose Your School

GO