Caring Moment: Pelayanan Natal Bersama Warga Lapas

Berita Lainnya - 15 February 2023

image source: binawargalc.com

Penulis: Audeline Hutahaean

 

Setiap tahun di bulan Desember, kita pasti familiar dengan tradisi dimana pohon natal didirikan dan gereja-gereja mulai mempersiapkan acara besar. Acara yang dimaksud tersebut, adalah acara natal. Acara dimana semua orang beragama kristen protestan dan katolik berkumpul dan berdoa untuk memperingati lahirnya Yesus Kristus. Dengan adanya acara natal ini, gereja juga dapat memeriahkan natal dengan berbagai tema yang ditentukan.

Gereja HKBP Deltamas, gereja muda dimana saya bergereja, mengadakan acara natal di berbagai daerah yang berbeda untuk beberapa kalangan. Agar kalangan orang tua dapat merayakan seraya menikmati masa tua dan agar anak-anak muda dapat melayani seraya menikmati masa mudanya dengan baik. Bagi kami natal merupakan momen disaat semua jemaat dari segala kalangan dapat merasa bahwa mereka sudah dipertemukan oleh Tuhan Allah untuk selalu bersama dan mencapai kekudusan yang satu.

Di penghujung tahun 2018, gereja HKBP Deltamas tentu merayakan acara natal di berbagai macam tempat. Untuk golongan para remaja dan pra-dewasa atau yang kami sebut dengan Naposo, memutuskan untuk merayakannya di tempat yang berbeda dengan golongan remaja dan naposo pada umumnya. Kami merayakan natal kami di lapas/penjara. Kami percaya bahwa semua orang yang percaya berhak untuk mendengar sabda Allah dan janji-Nya yang memberkati kita semua. Beberapa dari orang tua remaja dan naposo merasa sungkan untuk mengirim anak-anaknya ke daerah penjara untuk melayani natal di tahun itu, namun tidak sedikit dari kami yang berturut senang dapat melayani di tempat yang baru setiap tahunnya, termasuk di penjara. Kami yakin natal ini dapat berlangsung dengan baik seperti tahun-tahun sebelumnya.

Kami sampai di lapas cikarang sekitar pukul sepuluh pagi setelah sebelumnya mempersiapkan diri di gereja. Sebagai catatan, saya didampingi oleh kakak saya sebagai salah satu naposo yang melayani perayaan natal saat itu jadi saya merasa aman. Sesampainya di lapas, kami segera memulai perayaan natal kami dengan baik sampai akhir. Walaupun ada beberapa kesalahan dan gangguan dari luar, kami tetap dapat menyelesaikan perayaan kami sampai selesai. Di akhir acara, banyak dari anggota lapas, para narapidana, yang mengucapkan terima kasih dan memberikan pujian-pujian kepada Allah. Disaat itulah kami merasa bahwa  hasil dari pelayanan kami bisa terlihat dan bisa dirasakan oleh kami semua. Sungguh senang rasanya bisa melihat suatu perkembangan dari pertobatan seseorang yang tidak memiliki akses ke dunia luar. Tetapi kami tahu bahwa kami semua akan dipertemukan kembali di waktu yang baik nantinya di luar sana.

Kami berharap semua anggota lapas, remaja dan naposo HKBP Deltamas, serta siapapun yang nantinya akan membaca tulisan ini, mengerti apa artinya kasih yang sebenarnya. Dapat merasakan seberapa indahnya kasih itu dan dapat melihat bahwa adanya kuasa Tuhan dimanapun dan kapanpun kita berada.

Berita Lainnya - 14 August 2021
POJOK BEST: Rendah Hati kepada Sesama
Berita Lainnya - 15 August 2021
POJOK BEST: Rendah Hati atau Tinggi Hati
Pernahkah Anda menjuarai perlombaan akademik atau...
Berita Lainnya - 14 August 2021
Selamat Hari Pramuka ke-60
Selamat hari Pramuka ke-60! Jayalah selalu Praja ...
Berita Lainnya - 16 August 2021
POJOK BEST: Apa itu Rendah Hati?
Apa itu rendah hati? Rendah hati adalah sikap ter...
Berita Lainnya - 17 August 2021
HUT ke-76 RI "Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh"
Jayalah negeri, majulah bangsaku! Kami siap mener...
Berita Lainnya - 21 March 2022
Selamat Hari Hutan Sedunia 2022 Menjadi Peringata...
Berita Lainnya - 21 March 2022
Selamat Hari Puisi Sedunia 2022 dan Karya Siswa S...
Hari Puisi Sedunia diperingati setiap tanggal 21 ...
Berita Lainnya - 22 March 2022
POJOK BEST: Anjuran untuk Rendah Hati
Di dalam alkitab, ada banyak sekali ayat yang ber...
Berita Lainnya - 22 March 2022
World Water Day 2022 "Save Water, Save the World"
Water is the beginning of life, save water source...
Berita Lainnya - 23 March 2022
POJOK BEST: Buah dari Kesabaran
Sabar merupakan sebuah istilah yang mudah diucap ...
Berita Lainnya - 06 February 2023
Pojok Best : Makin Berisi, Makin Rendah Hati
Berita Lainnya - 04 February 2023
Pojok Best : Menolak Kesombongan
Sebagai manusia, ada kalanya kita berada di pu...
Berita Lainnya - 05 February 2023
Pojok Best : Rendah Hati, Sabar, Lemah Lembut, Me...
Seringkali dalam ayat Alkitab kita menemukan kata...
Berita Lainnya - 07 February 2023
Caring Moment: Membantu Sepupu
biasanya orang pendiam jika orang lain menanyakan...
Berita Lainnya - 07 February 2023
Pojok Best : Rendah Hati dan Mau Memahami
Sering kali kesombongan muncul di kehidupan kita....
Berita Lainnya - 02 October 2023
Pojok Best : Knowing This, That the Trying of You...
Berita Lainnya - 03 October 2023
Pojok Best : Bertekun dengan Sehati di Dalam Doa
Bertekun dengan sehati di dalam doa mengajarkan k...
Berita Lainnya - 04 October 2023
Pojok Best : Buah Perjuangan
Setiap perjalanan hidup pasti memerlukan perjuang...
Berita Lainnya - 05 October 2023
Pojok Best : Mengalahkan Diri Sendiri
Berusahalah sekuat-kuatnya, sekeras yang kamu mam...
Berita Lainnya - 06 October 2023
Pojok Best : Banyak Kali Sedikit Lebih Baik darip...
Ketekunan sangat dibutuhkan untuk mengerjakan tug...
Berita Lainnya - 14 March 2024
Pojok Best : Berbagi Sesuai dengan Kehendak Tuhan
Berita Lainnya - 15 March 2024
Pojok Best : Membagikan Kebaikan
Jangan biarkan setiap orang yang datang padamu, p...
Berita Lainnya - 11 March 2024
Pojok Best : Hukum Tabur Tuai
Marilah kita mulai menanamkan hal yang baik dan t...
Berita Lainnya - 18 March 2024
Pojok Best : Hati untuk Berbagi
Kita harus berbagi dengan mereka yang membutuhkan...
Berita Lainnya - 19 March 2024
Pojok Best : Menjadi Terang (1)
Kita semua mampu melakukan kebaikan sesuai dengan...

Choose Your School

GO