Dalam kelemahanlah kuasa-Ku Menjadi Sempurna

BERITA LAINNYA - 07 April 2025

2 Korintus 12:9

"Tetapi jawab Tuhan kepadaku: 'Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna.' Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku."

Beberapa tahun lalu, saya mengalami masa yang begitu berat dalam hidup saya. Saya baru saja pindah ke tempat mengajar yang baru, di mana semua terasa asing (lingkungan, rekan kerja, bahkan murid-muridnya). Hari-hari terasa berat dan saya mulai meragukan kemampuan saya sendiri sebagai guru dan juga sebagai pribadi.

Setiap mengajar bersama anak-anak di kelas, rasanya masalah pribadi hilang begitu saja. Namun, setiap pulang, saya merasa lelah bukan hanya secara fisik, tetapi juga secara mental dan rohani. Saya merasa tidak cukup baik, tidak cukup kuat, dan bahkan sempat berpikir untuk menyerah.

Semasa berkuliah, saya pernah menyelesaikan membaca alkitab perjanjian baru. Di malam itu saya duduk dan membaca Alkitab tidak sengaja ayat yang pertama kali terbuka adalah 2 Korintus 12:9 yang pernah saya tandai. Ayat itu seolah menyadarkan saya. Saya tersadar bahwa saya tidak harus menjadi sempurna untuk dipakai oleh Tuhan. Di tengah kelemahan saya, di situlah kasih karunia Tuhan justru bekerja.

Terkadang kita menganggap kelemahan sebagai sesuatu yang harus disembunyikan atau dihindari. Kita merasa harus kuat sepanjang waktu. Tapi melalui pengalaman itu, saya belajar bahwa Tuhan tidak menuntut kita menjadi kuat lebih dulu untuk bisa dipakai-Nya. Justru ketika kita mengakui keterbatasan kita, kasih karunia-Nya akan bekerja secara nyata.

Sejak saat itu, saya mulai mengubah cara pandang saya. Alih-alih melihat kelemahan sebagai penghalang, saya melihatnya sebagai ruang bagi Tuhan untuk menunjukkan kuasa-Nya. Saya tidak selalu berhasil setiap hari, tetapi saya tahu saya tidak sendiri. Tuhan ada, dan kasih karunia-Nya menyempurnakan kelemahan saya.

BERITA LAINNYA - 28 August 2023
Ibadah Bersama , 28 Agustus 2023 : Bertumbuh dala...
BERITA LAINNYA - 25 August 2023
Edufair 2023 : Aspire, Achieve, Inspire. Menyiap...
Edufair 2023 : Aspire, Achieve, Inspire. Menyiap...
BERITA LAINNYA - 23 August 2023
Leadership Camp SLTAK BPK Penabur : Pemimpin yang...
Leadership Camp SLTAK BPK Penabur : Pemimpin yang...
BERITA LAINNYA - 30 August 2023
Daily Inspiration, 30 Agustus 2023
Daily Inspiration, 30 Agustus 2023
BERITA LAINNYA - 24 August 2023
Daily Inspiration, 24 Agustus 2023
Daily Inspiration, 24 Agustus 2023
BERITA LAINNYA - 08 February 2024
Dua Beda, Saling Menjaga,, sebuah RESENSI
BERITA LAINNYA - 09 February 2024
Gunung Dasyat Membuat Seluruh Mahkluk Takut, sebu...
Gunung Dasyat Membuat Seluruh Mahkluk Takut, sebu...
BERITA LAINNYA - 10 February 2024
Burberry, sebuah resensi..
Burberry, sebuah resensi..
BERITA LAINNYA - 11 February 2024
Aku Harus Dikeluarkan dari Sekolah! sebuah RESENSI
Aku Harus Dikeluarkan dari Sekolah! sebuah RESENSI
BERITA LAINNYA - 12 February 2024
Idealisme Yang Berhadapan Dengan Cinta, sebuah RE...
Idealisme Yang Berhadapan Dengan Cinta, sebuah RE...
BERITA LAINNYA - 12 September 2024
Menerapkan Janji Tuhan Melalui Doa Sehari-hari
BERITA LAINNYA - 13 September 2024
Cobaan untuk Membentuk dan Menjadi Lebih Kuat
Cobaan untuk Membentuk dan Menjadi Lebih Kuat
BERITA LAINNYA - 13 September 2024
Tekun dan Setia adalah Cerminan Kasih Allah
Berbuat Baik adalah Cerminan Kasih Allah
BERITA LAINNYA - 14 September 2024
Menghadapi Tantangan Sehari-hari Dengan Kuasa Kri...
Menghadapi Tantangan Sehari-hari: Dengan Kuasa Kr...
BERITA LAINNYA - 14 September 2024
Kematangan Iman Teruji dari Pencobaan
Kematangan Iman Teruji dari Pencobaan
BERITA LAINNYA - 03 December 2024
Revolusi Prancis
BERITA LAINNYA - 04 December 2024
Perang Diponegoro.
Perang Diponegoro.
BERITA LAINNYA - 05 December 2024
Peristiwa Bom di Gereja Katedral Makassar 2021
Peristiwa Bom di Gereja Katedral Makassar 2021
BERITA LAINNYA - 06 December 2024
Reformasi Gereja.
Reformasi Gereja.
BERITA LAINNYA - 07 December 2024
Pertempuran Benteng Osowiec Osowiec-Twierdza, Ke...
Pertempuran Benteng Osowiec Osowiec-Twierdza, Ke...
BERITA LAINNYA - 20 February 2025
Kasih yang sederhana
BERITA LAINNYA - 21 February 2025
Peduli Kepentingan Orang Lain
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 22 February 2025
Saling Memahami Kepentingan Bersama
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 05 February 2025
God Works For Us
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 12 February 2025
"Be still, and know that I am God."
Daily Reminder

Choose Your School

GO