Pojok Best : Pentingnya Menerapkan Penguasaan Diri Dalam kehidupan Kita
Berita Lainnya - 15 July 2023
Penulis : Darlene (XI MIPA)
Apakah kalian tahu makna dari penguasaan diri? Makna dari penguasaan diri adalah mampu mengendalikan diri kita sendiri, baik dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan. Disini saya akan sharing pengalaman saya tentang penguasaan diri.
Saya pernah dibuat kesal oleh seorang teman, teman saya pernah bercanda yang berlebihan dan membuat saya sakit hati. Saya disitu ingin membalas tetapi saya mengingat kembali ayat Amsal 16:32 yang berbunyi orang yang sabar melebihi seorang pahlawan, orang yang menguasai dirinya, melebihi orang yang merebut kota. Dari ayat itu dapat disimpulkan bahwa saya harus sabar, dan harus bisa mengendalikan perkataan. Pada akhirnya saya menemui orang tersebut dan menyampaikan secara baik-baik kepada orang tersebut bahwa perkataannya tadi membuat saya sakit hati.
Lalu pengalaman yang selanjutnya, teman saya pernah di-bully oleh teman-temannya yang lain, lalu saya peringatkan ke teman saya untuk sabar dan mengendalikan emosinya. Kemudian saya mencoba memberitahu orang yang mem-bully teman saya untuk mengendalikan perkataannya.
Penguasaan diri sangatlah penting dalam kehidupan kita. Terapkan selalu penguasaan diri itu ya! Terima kasih, Tuhan Yesus Memberkati.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur