Pojok Best : Ketekunanmu Akan Membuahkan Hasil.
Berita Lainnya - 05 September 2023
Penulis : Romada Rumahorbo
"Sesungguhnya kami menyebut mereka berbahagia, yaitu mereka yang telah bertekun; kamu telah mendengar tentang ketekunan Ayub dan kamu telah tahu apa yang pada akhirnya disediakan Tuhan baginya, karena Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan." (Yakobus 5:11)
Bagaimana kita akan bertekun jika kita tidak yakin dengan apa yang kita kerjakan atau usahakan? Begitu besar iman dan percaya Ayub kepada Tuhan sehingga ia terus bertekun dalam doa dan permohonannya kepada Tuhan meskipun banyak kesulitan atau permasalahan yang datang menghampirinya. Ayub percaya, jikalau Tuhan berkenan, Tuhan akan mengeluarkan dan menyelamatkannya dari setiap kesulitan. Nyatalah, ketekunan Ayub membuahkan hasil. Tuhan mengabulkan setiap doa dan permohonannya. Ia menyelamatkan Ayub dari penderitaan yang dihadapinya. Bahkan lebih daripada itu, Tuhan mengganti setiap yang hilang dari Ayub dengan berlipat lipat kebahagiaan dan kemakmuran.
Sahabat, setiap bagian yang seharusnya kamu kerjakan, kerjakanlah dengan tekun dan sungguh-sungguh. Seberapapun banyaknya tantangan atau kesulitan yang kamu hadapi, tetap bertekun dalam usaha dan doa kepada Tuhan. Janganlah kamu goyah dan menyimpang dari tugas dan tanggung jawabmu. Percayalah bahwa setiap proses tidak akan mengkhianati hasil. Tuhan yang kita sembah adalah Tuhan yang Maha Penyayang dan penuh belas kasih. Yakinlah bahwa ketekunanmu akan membuahkan hasil. Tuhan akan memberkati setiap yang kamu kerjakan menjadi berhasil.
Sahabat, selamat mengerjakan bagianmu dengan sungguh-sungguh dan bertekun dalam doa. Tuhan memberkati.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur