Pojok Best : Dua Saudara

Berita Lainnya - 10 January 2025

 

 

Penulis : Angeline Joyce/XI-2

Editor : Paskalina

 

Di sebuah pemukiman yang jauh dari kota, hiduplah dua saudara bernama Varius dan Fadil. Fadil merupakan sosok yang sangat percaya diri. Ia selalu menganggap dirinya paling pintar dan paling berhasil di desanya. Setiap kali ada kesempatan, Fadil tidak ragu untuk menceritakan semua pencapaiannya yang membuat orang lain merasa insecure ketika berada di sebelahnya.

Sementara itu, Varius adalah saudara yang lebih sederhana dan rendah hati dibanding Fadil. Ia selalu membantu semua orang yang membutuhkan bantuan. Tak hanya itu saja, ia juga selalu mendengarkan berbagai keluhan mereka. Ia juga bekerja keras di ladang. Meskipun ia tidak pernah mengungkapkan pencapaiannya, semua orang di desa tahu betapa baiknya dia. 

Suatu hari, desa tersebut mengadakan perayaan untuk menghargai orang-orang yang berkontribusi pada komunitas. Semua orang berkumpul, dan kepala desa memanggil Fadill ke panggung. Ia dipuji dan diberi penghargaan atas keberhasilannya. Fadil merasa bangga dan merayakan momen tersebut dengan semangat, mengabaikan semua orang yang membantunya.

Setelah itu, kepala desa juga memanggil Varius. Dengan penuh hormat, ia menceritakan bagaimana Varius selalu siap membantu tetangga, memberikan sumbangan tanpa pamrih, dan menjadi teladan bagi semua. Ketika Varius naik ke panggung, ia tidak mencari pujian, tetapi hanya mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah mendukungnya.

Sejak hari itu, pandangan orang-orang di desa mulai berubah. Mereka mengagumi ketulusan dan kerendahan hati Varius, sedangkan Fadil, meskipun masih dihargai, mulai merasa terasing karena kesombongannya. Perlahan, Varius menjadi sosok yang dihormati dan dicintai oleh semua orang, sementara Fadil menyadari bahwa pencapaian tanpa kerendahan hati hanyalah sementara. 

 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 September 2023
Ibadah Gukar PENABUR Komplek Kota Jababeka - Pray...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 25 September 2023
Hari Pembinaan Guru - 25 September 2023
Hari Pembinaan Guru - 25 September 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 September 2023
ANBK AKJ 2023
AKM berfungsi untuk mengukur literasi membaca dan...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 26 September 2023
Edufair AKJ 2023
SMA Kristen PENABUR Kota Jababeka kembali menggel...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 15 September 2023
PARENT CELL GROUP (PCG) - 9 September 2023 : “Bag...
PARENT CELL GROUP (PCG) - 9 September 2023 : “Bag...
Berita Lainnya - 02 October 2021
Hal yang Bisa Kita Lakukan untuk Memperingati Har...
Berita Lainnya - 04 October 2021
POJOK BEST: Ketekunan dalam Menghadapi Pencobaan
“Kenapa sih harus ada masalah di dunia ini kenapa...
Berita Lainnya - 05 October 2021
POJOK BEST: Rahasia Sebuah Kemenangan
Tahukah kamu jika ingin mendapatkan kemenangan ma...
Berita Lainnya - 06 October 2021
POJOK BEST: Ketekunan dan Bakat
Bakat adalah kemampuan yang dimiliki oleh seseora...
Berita Lainnya - 07 October 2021
POJOK BEST: Yang Jatuh di Tanah Baik
Dalam Alkitab dari Lukas 8:15, Yesus memberikan s...
Berita Lainnya - 02 November 2022
Pojok Best : God is The Truth
Berita Lainnya - 07 November 2022
Pojok Best : Persembahan Untuk Tuhan
“Yang telah menyerahkan diri-Nya bagi kita untuk ...
Berita Lainnya - 04 November 2022
Pojok Best : Selalu Berbuat Kebaikan Untuk Orang ...
Matius 20:28 TB sama seperti Anak Manusia datang ...
Berita Lainnya - 05 November 2022
Pojok Best : Kesetiaan Perlu Pengorbanan
Kesetiaan bukan hal yang mudah untuk kita dapatka...
Berita Lainnya - 06 November 2022
Pojok Best : Doa, Kerendahan Hati, Pengorbanan, d...
Seperti kata Merry Riana, “Hidup yang penuh kebah...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Perjuangan dan Te...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Love Letter
Ceritaku di Character Building: Love Letter
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Berita Lainnya - 22 August 2024
Pojok Best : Gembala Yang Baik VS Domba Yang Baik
Berita Lainnya - 27 August 2024
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Berita Lainnya - 26 August 2024
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...
Berita Lainnya - 28 August 2024
Pojok Best : Menyederhanakan Iman & Mempercayai ...
Pojok Best : Menyederhanakan Iman & Mempercayai ...
Berita Lainnya - 29 August 2024
Pojok Best : Kebaikan yang Membangun
Pojok Best : Kebaikan yang Membangun

Choose Your School

GO