Cerita Sobat AKJ : Berkunjung Ke Makam
Berita Lainnya - 06 February 2025
Penulis :Nathan K.R/X-1
Editor : Tim Medsos AKJ
Imlek atau perayaan pengharapan adalah perayaan Tahun Baru China yang dirayakan oleh masyarakat Tionghoa di seluruh dunia bahkan di indonesia. Imlek identik dengan tradisi seperti pemberian angpao, kumpul keluarga, barongsai, dan makan bersama.
Imlek atau perayaan pengharapan di indonesia akan dilaksanakan pada tanggal 29 januari 2025 sehingga saya dapat hari libur. Pada hari sebelumnya tepat pada tanggal 27 januari 2025 ada perayaan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan tanggal 28 januari 2025 diadakan cuti bersama yang diinformasikan oleh pemerintah dengan mengeluarkan Surat Keputusan Bersama dari 3 Mentri (Agama, Ketenagakerjaan, dan Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi).
Pengalaman saya pada 3 hari libur tersebut yang bisa saya ceritakan hanya pada tanggal 27 januari 2025. Saya dan keluarga dihari tersebut ingin merencanakan kegitan dengan menghampiri makam Nenek ayah saya di karawang bersama saudara-saudara ayah yang juga tinggal di karawang. Pada jam 7 pagi, kami berangkat menggunakan mobil dari rumah saya di Jababeka ke karawang. Sebelum pergi ke makam, kami menghapiri saudara untuk pergi ke makam bersama-sama. Sesampainya di makam Nenek kami memberikan bunga diatas makam kemudian mendoakannya. Tidak lupa juga membayar tukang pembersih makam untuk membersihkan makam setiap minggunya. Sesudahnya, saya dan keluarga ayah saya pergi mencari restoran china di karawang dan makan bersama.
Dari pengalaman tersebut hal yang membuat saya berkesan adalah tukang pembersih makan yang rajin membersihkan makam sehingga makan nenek terawat dengan baik.Pelajaran kedua yang saya dapatkan adalah sesungguhnya segala hal didunia bersifat sementara bahkan keluarga.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur