Caring Moment: Memberi dengan Kasih yang Tulus

Berita Lainnya - 03 February 2023

image source: https://cahayapengharapan.org/

Penulis: Adeline Anastasia Wibawani

 

Pada saat ini, kita telah dihadapkan dengan banyak pergumulan. Banyak orang yang mengalami perubahan dari berbagai aspek kehidupan dikarenakan munculnya Covid-19. Sebagai umat Tuhan, kita harus tetap mampu menjadi dan menebarkan kasih, terlebih lagi di masa pandemi saat ini. Walaupun banyak rintangan, bukan berarti perbuatan baik yang dapat kita lakukan juga terhalang. Justru perbuatan baik saat ini sangat diperlukan supaya kasih tetap dapat dirasakan orang lain di tengah situasi saat ini. Untuk itu, berikut ini lah beberapa cerita yang ingin saya sampaikan mengenai memberi dengan kasih yang tulus.

Dalam memberi kasih, kita mengenal adanya kata ikhlas. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata ikhlas diartikan bersih hati dan tulus hati. Namun, seringkali dalam memberi, kita lebih mengharapkan adanya imbalan atau timbal balik dari pemberian kita tersebut. Misalnya dari hal yang paling umum yang terjadi di sekitar hubungan sosial kita, yaitu saat berulang tahun. Saya pernah mendengar khotbah seorang pendeta yang mencurahkan kebingungannya tentang hal ini. Seseorang yang sedang berulang tahun sudah selayaknya mendapatkan ucapan selamat dan tentunya juga hadiah. Akan tetapi, seperti yang kita ketahui saat ini, kebanyakan orang yang memberikan hadiah atau hanya sekedar ucapan justru didasari oleh keinginan timbal balik. Bahkan, tidak jarang juga seseorang langsung meminta “traktiran” kepada orang yang berulang tahun. Tentunya hal tersebut bukan merupakan tindakan yang disertai dengan ketulusan hati. Padahal, seharusnya yang menjadi seseorang yang spesial adalah seseorang yang berulang tahun pada hari itu juga, sudah menjadi keputusannya untuk mau mentraktir atau tidak.

Memberi dengan kasih tulus juga tidak terlepas dilakukan oleh saya dan orang-orang di sekitar saya. Saat hari libur, biasanya saya dan kakak saya pergi ke minimarket atau ke gerai minuman. Hingga suatu ketika, kami melihat seorang bapak mengenakan kostum badut sambil berkeliling di pinggir jalan. Kami pun kembali ke minimarket dan berencana untuk membelikan beberapa makanan kepada bapak tersebut. Namun, ketika kami kembali ke tempat sebelumnya, kami tidak bisa menemukan keberadaan bapak tersebut. Akhirnya, makanan yang telah kami beli, kami berikan kepada satpam perumahan kami. Beberapa hari berikutnya, kami kembali melihat bapak berkostum badut tersebut tengah membawa plastik berisikan makanan. Melalui hal tersebut, kami pun merasa lega karena banyak orang lain yang juga mau membantu bapak tersebut.

Saya dan keluarga saya juga tentunya merasakan pemberian kasih dari orang-orang di sekitar, terlebih lagi tetangga saya. Walaupun keyakinan yang kami miliki berbeda, tetapi hubungan dan sikap toleransi kami sangat baik. Kami saling mengucapkan dan juga memberikan parcel pada saat merayakan hari raya. Ada pula tetangga lain yang perekonomiannya sangat berkecukupan, seringkali juga memberikan makanan kepada orang-orang di sekitarnya. Dibalik kebahagiaannya, ia tetap tidak sombong dan justru mau memberikan kebahagiaan kepada orang lain juga.

Sekianlah cerita dari pengalaman saya tentang memberi dengan kasih tulus yang dapat saya bagikan. Kiranya kebaikan akan memberi dengan tulus ini dapat terus kita lakukan kepada orang lain, terlebih di situasi saat ini. Ingat, memberi dengan tulus tidak mengenal balasan dan juga tidak mengenal siapapun orangnya.

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 26 July 2019
The Duke of Edinburgh
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 July 2019
Ibadah Ulang Tahun BPK PENABUR Ke-69
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 July 2019
Pelayanan Guru dan Karyawan Di GKI Cikarang
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 July 2019
Akreditasi SMA Kristen PENABUR Kota Jababeka 2019
Berita BPK PENABUR Jakarta - 12 July 2019
Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) 2019
Berita Lainnya - 21 November 2021
POJOK BEST: Berkata Jujur
Berita Lainnya - 22 November 2021
POJOK BEST: Kejujuran adalah Awal dari Kebijaksan...
Hari ini kita akan membahas topik yang seru yaitu...
Berita Lainnya - 23 November 2021
POJOK BEST: Jangan Berlaku Tidak Jujur
Apa kalian ingat tentang kisah Yusuf dan istri Po...
Berita Lainnya - 20 November 2021
Happy World Children's Day 2021
Happy World Children's Day. Semoga anak-anak indo...
Berita Lainnya - 24 November 2021
POJOK BEST: Jawablah dengan Jujur
Pastinya dalam kehidupan sehari-hari, kita pasti ...
Berita Lainnya - 13 December 2022
Pojok Best : Ketaat Sebagai Persembahan Syukur Ke...
Berita Lainnya - 14 December 2022
Pojok Best : Buah Ketaatan Ketaatan
Akan tetapi, orang yang benar-benar taat beragama...
Berita Lainnya - 15 December 2022
Pojok Best : Terus Semangat Belajar Hal Baru
Sobat AKJ, jangan sampai rintangan yang ada di de...
Berita Lainnya - 16 December 2022
Pojok Best : Tuhan Tak Butuh Kehebatanmu Tapi Ket...
Tuhan ingin kita sebagai anak-Nya, dapat memiliki...
Berita Lainnya - 17 December 2022
Pojok Best : Ketaatan Kepada Kehendak Tuhan
Bisa dilihat dari kisah Paulus di atas bahwa ia m...
Berita Lainnya - 08 September 2023
Pojok Best : Tetap Berpengharapan Di Tengah Ujian
Berita Lainnya - 01 September 2023
Caring Moment: Sederhana Namun Bermakna
kegiatan sekecil apapun seperti membantu orang tu...
Berita Lainnya - 02 September 2023
Caring Moment: Mengurus Kelinci Saat Liburan
Meskipun hanya membantu kakak saya dalam hal keci...
Berita Lainnya - 03 September 2023
Caring Moment: Menjadi Mandiri itu Asik
Menjadi mandiri dengan menjaga kebersihan kamar p...
Berita Lainnya - 04 September 2023
Caring Moment: Merapikan Tempat Tidur
Peduli dan rutin membersihkan kamar sangat memban...
Berita Lainnya - 26 February 2024
Pojok Best : Apakah Keberanianku Telat?
Berita Lainnya - 12 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 1
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 1
Berita Lainnya - 13 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 2
Cerita Sobat AKJ: Bahasa Kasih 2
Berita Lainnya - 27 February 2024
Pojok Best : Mengaku Salah Sebagai Obat Kekhawat...
Terkadang, berkata jujur bisa melepaskan beban da...
Berita Lainnya - 16 February 2024
Cerita Sobat AKJ: Adil Dalam Mengasihi
Cerita Sobat AKJ: Adil dalam Mengasihi

Choose Your School

GO