Upacara Bendera - 18 November 2024

Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 November 2024

Penulis : Yuni Selfitriani Gultom

Editor : Tim Medsos AKJ

 

Kegiatan rutin upacara bendera dilaksanakan tanggal 18 November 2024 dengan petugas dari siswa kelas XII IPS. Mengambil tema  “KEJUJURAN”, Ibu Yuni Selfitriani Gultom selaku pembina upacara menyampaikan beberapa pesan untuk dapat kita terapkan dalam kehidupan kita sehari-hari.

KEJUJURAN, satu kata yang sering kita dengar di dalam kehidupan kita sehari - sehari. Sejak kecil kita dilatih untuk berkata jujur oleh orang tua kita, serta bapak ibu guru di sekolah. Kita diharapkan menjadi orang yang jujur. 

Meskipun jujur sering dikaitkan dengan dengan menyatakan hal- hal yang sebenar-benarnya, hal-hal yang fakta bukan berarti kita bisa berbicara blak-blakan, berbicara terus terang tanpa memperhatikan perasaan orang lain, misalnya “Ih kamu kurus banget ! Kamu gendutan ya ? Jelek banget sih! Berantakan banget!, dan lain sebagainya.

Jujur dalam kamus besar bahasa Indonesia artinya lurus hati, tidak berbohong, tidak curang dan ikut peraturan yang berlaku. Jujur juga memiliki makna kesesuaian, keselarasan antara perkataan dan perbuatan. Bukan sekedar, oke, iya siap, baik bu, baik pak. Tapi harus dibuktikan dengan tindakan kita. Itulah kejujuran.

Ada sebuah kisah yang dishare oleh seorang dosen di sosial media . Dosen ini dibuat kaget, seorang mahasiswi tega membohongi orang tuanya mengenai ijazah. Bapak dari mahasiswa tersebut datang ke prodi kampus untuk menanyakan ijazah, menurut pengakuan anaknya ijazahnya ditahan karena belum direvisi, setelah dicek datanya, mahasiswi ini, anak dari bapak tersebut jangankan lulus, mata kuliahnya saja hanya selesai setengah. Setelah itu dia tidak pernah datang kuliah. Bapak itu terkejut karena anak perempuannya setiap hari berangkat mau kuliah. Bapak tersebut juga setiap hari bekerja keras untuk biaya kuliah yang ternyata tidak pernah dibayarkan anaknya. Mendengar informasi dari dosen tsb ternyata anaknya tidak kuliah, bapak itu menangis. Bapak itu datang pakai jaket yang kumal dan bertambal, sendalnya sudah usang. Dia datang dengan vespa yang sudah tua. Dosen yang membagi kisah ini juga ikut sedih dan menangis.

Sobat AKJ yang terkasih, ketika kita mau jujur, sangat sulit. Mungkin kita bisa kehilangan teman, kita dimarahi orang tua, guru-guru, tapi tetaplah memilih untuk jujur karena hasil yang baik dan bermanfaat pasti menanti. Kejujuran itu sangat penting dalam hidup kita.

 

Yang pertama, Jujur itu kunci keberhasilan, kunci kesuksesan.

Testimoni seorang pengusaha sukses, Jack ma, orang terkaya di China yang dulu punya Ali Baba “Jangan menipu orang lain dalam bisnis atau kehidupan. Di tahun 1995, dia ditipu oleh 4 perusahaan. Empat perusahaan tersebut sekarang tutup. Sebuah perusahaan tidak akan bisa berlanjut lewat tipuan.” Ketika kita jujur, kita pasti diberkati Tuhan.Tuhan melihat apa yang kita kerjakan. Orang yang curang mungkin saja bisa berhasil tapi semua itu hanyalah sementara.

Di dalam ujian, berlaku jujurlah, persiapkan yang terbaik.

Yang kedua, kenapa jujur itu penting karena orang yang jujur akan dipercaya orang lain

Kita pasti senang bersama orang yang tidak berpura-pura hanya demi membuat orang lain terkesan. Ketika kita dipercaya orang, kita menjadi orang yang dapat diandalkan. Bisa menjadi teman baik.

Yang ketiga, jujur itu penting, karena bersikap jujur membuat hati kita tenang, hidup damai dan tentram.

 Menghindarkan kita dari fitnah, rasa bersalah dan tekanan kebohongan.

Kalau kita sudah terbiasa berbohong, dan hati kita tidak merasakan apa-apa. Berarti ada yang tidak beres dalam jiwa kita. Jangan sampai kebiasaan kita untuk berbohong, tidak jujur  membawa kita kepada kehancuran

 

Sobat AKJ, mari kita biasakan untuk hidup jujur karena ketiga hal diatas tadi. Tuhan memberkati

 

Untuk dokumentasi klik disini.

 

 

 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 29 September 2023
Ibadah Gukar PENABUR Komplek Kota Jababeka - Pray...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 25 September 2023
Hari Pembinaan Guru - 25 September 2023
Hari Pembinaan Guru - 25 September 2023
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 September 2023
ANBK AKJ 2023
AKM berfungsi untuk mengukur literasi membaca dan...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 26 September 2023
Edufair AKJ 2023
SMA Kristen PENABUR Kota Jababeka kembali menggel...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 15 September 2023
PARENT CELL GROUP (PCG) - 9 September 2023 : “Bag...
PARENT CELL GROUP (PCG) - 9 September 2023 : “Bag...
Berita Lainnya - 02 October 2021
Hal yang Bisa Kita Lakukan untuk Memperingati Har...
Berita Lainnya - 04 October 2021
POJOK BEST: Ketekunan dalam Menghadapi Pencobaan
“Kenapa sih harus ada masalah di dunia ini kenapa...
Berita Lainnya - 05 October 2021
POJOK BEST: Rahasia Sebuah Kemenangan
Tahukah kamu jika ingin mendapatkan kemenangan ma...
Berita Lainnya - 06 October 2021
POJOK BEST: Ketekunan dan Bakat
Bakat adalah kemampuan yang dimiliki oleh seseora...
Berita Lainnya - 07 October 2021
POJOK BEST: Yang Jatuh di Tanah Baik
Dalam Alkitab dari Lukas 8:15, Yesus memberikan s...
Berita Lainnya - 02 November 2022
Pojok Best : God is The Truth
Berita Lainnya - 07 November 2022
Pojok Best : Persembahan Untuk Tuhan
“Yang telah menyerahkan diri-Nya bagi kita untuk ...
Berita Lainnya - 04 November 2022
Pojok Best : Selalu Berbuat Kebaikan Untuk Orang ...
Matius 20:28 TB sama seperti Anak Manusia datang ...
Berita Lainnya - 05 November 2022
Pojok Best : Kesetiaan Perlu Pengorbanan
Kesetiaan bukan hal yang mudah untuk kita dapatka...
Berita Lainnya - 06 November 2022
Pojok Best : Doa, Kerendahan Hati, Pengorbanan, d...
Seperti kata Merry Riana, “Hidup yang penuh kebah...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Perjuangan dan Te...
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Love Letter
Ceritaku di Character Building: Love Letter
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Ceritaku di Character Building: Kerja sama
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Ceritaku di Character Building: Pricilla
Berita Lainnya - 10 October 2023
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Ceritaku di Character Building: Color Code dan Ma...
Berita Lainnya - 22 August 2024
Pojok Best : Gembala Yang Baik VS Domba Yang Baik
Berita Lainnya - 27 August 2024
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Pojok Best : Berbagi dan Menjadi Berkat
Berita Lainnya - 26 August 2024
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...
Pojok Best : Kegagalan Adalah Awal Dari Sebuah Ke...
Berita Lainnya - 28 August 2024
Pojok Best : Menyederhanakan Iman & Mempercayai ...
Pojok Best : Menyederhanakan Iman & Mempercayai ...
Berita Lainnya - 29 August 2024
Pojok Best : Kebaikan yang Membangun
Pojok Best : Kebaikan yang Membangun

Choose Your School

GO