Kesabaran: Bersukacita dalam Kesulitan

Berita BPK PENABUR Jakarta - 03 March 2021

Materi Terfokus PKBN2K dengan tema “Kesabaran: Bersukacita dalam Kesulitan” disampaikan ke siswa/i SMAK PENABUR Kota Jababeka pada hari Senin, 1 Maret 2021. Kegiatan ini dilaksanakan di kelas masing-masing dan dipimpin oleh wali kelas.

“Bersukacita dalam kesulitan”, tentu sangat mudah untuk diucapkan tetapi belum tentu mudah untuk dilakukan. Bagaimana bisa kita bersukacita di saat ada banyak kesulitan atau masalah yang kita hadapi. Terlebih lagi, di masa pandemi saat ini, ada banyak sekali kesulitan yang kita hadapi, khususnya dalam PJJ. 

 

Meski berada di tengah situasi seperti ini, kita dituntut untuk tetap bersukacita.

Banyak orang beranggapan bahwa bersukacita biasanya dihubungkan dengan suatu keadaan yang menyenangkan. Sesungguhnya, bersukacita adalah kondisi di mana kita berlimpah akan ucapan syukur. Ketika bersukacita dikaitkan dengan rasa syukur, maka orang akan lebih mampu untuk bersukacita sekalipun tengah berada dalam kondisi yang tidak menyenangkan sekalipun. Salah satu sikap untuk mengekspresikan syukur kita atas kasih dan penyertaan Allah adalah dengan memiliki sikap sabar. Sabar adalah sebuah ketekunan atau daya tahan dalam menghadapi hal-hal atau keadaan yang tidak menyenangkan, atau tidak membiarkan hal-hal baik yang ada dalam dirinya berkurang kualitasnya ketika menghadapi kesulitan atau masalah. 

 

Mengapa bersukacita dalam menghadapi kesulitan begitu penting bagi kita? 

Ada banyak orang yang tidak mampu keluar dari jerat kesulitannya, bukan karena dia tidak mampu atau masalahnya terlalu besar. Melainkan karena ia merasa resah, gelisah, panik, sehingga tidak mampu berpikir jernih. Ketidakmampuan untuk berpikir jernih, membuat kita semakin terpuruk. Dalam menghadapi masalah atau kesulitan, kita sangat memerlukan kesabaran agar kita bisa mengontrol emosi dan berpikir dengan tenang untuk mencari solusi yang terbaik. Tentunya jangan sampai lupa untuk meminta pertolongan dan penyertaan Tuhan sehingga kita tidak terperosok lebih dalam di jurang permasalahan kita.

 

Mari kita belajar dari kehidupan Yusuf yang “dibuang” oleh saudara-saudaranya. Dalam hidupnya banyak kesulitan yang muncul, namun, segala kesulitan yang dialami oleh Yusuf tidak membuatnya menyalahkan bahkan meragukan kuasa Allah. Ia justru berpikir dengan positif: “Allah mereka-rekakannya untuk kebaikanku”. Sama seperti Yusuf, mari kita belajar untuk mampu melihat secara positif dari setiap permasalahan kita, dan meyakini bahwa Tuhan pasti menunjukkan rancangan yang indah untuk kita. 

 

Kiranya Tuhan memberkati kita. 

 

Penulis: Filina Widhianingtyas

Penyunting: Nunut Dumariana S.

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 16 October 2020
Prestasi Siswa Oktober 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2020
Prestasi Siswa November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 02 November 2020
Ibadah Siswa: Well Prepared
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 November 2020
Penerimaan Siswa Baru 2020-2021
#BPKPENABURJakarta #tujuhdasawarsa #triplebenerfi...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 12 October 2020
PKBN2K: Kejujuran
Berita Lainnya - 26 November 2021
POJOK BEST: Konsekuensi Bersikap Tidak Benar
Berita Lainnya - 29 November 2021
POJOK BEST: Hari Ini Menentukan Masa Depan
“Your Future Is Created By What You Do Today Not ...
Berita Lainnya - 30 November 2021
POJOK BEST: Jadilah Pribadi Bertanggung Jawab
Apakah kalian pernah merasa bahwa kalian tidak ma...
Berita Lainnya - 29 November 2021
Selamat Mengikuti PAS 2021/2022 untuk Siswa/i SMA...
Selamat mengikuti Penilaian Akhir Semester Tahun ...
Berita Lainnya - 01 December 2021
POJOK BEST: Berani Bersaksi
Hari ini saya mau memetik satu ayat yaitu dari  "...
Berita Lainnya - 26 February 2023
Pojok Best : Mari Memberi Salam
Berita Lainnya - 27 February 2023
Pojok Best : Trust In God
Trust In God,kalian pasti pernah mendengarkan kat...
Berita Lainnya - 27 February 2023
Caring Moment: Kepedulian terhadap Sesama
Dengan berdiskusi dan bekerja sama, serta mengaja...
Berita Lainnya - 28 February 2023
Pojok Best : Masih Rendah Diri Meski Sudah Berha...
Salah satu cara untuk mengatasi rasa rendah diri ...
Berita Lainnya - 28 February 2023
Caring Moment: Memberikan Bantuan Terhadap Orang ...
Dalam memberi, meskipun hanya memberikan bansos b...
Berita Lainnya - 04 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Jangan Membuang Sampah Sembaran...
Berita Lainnya - 04 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Pemanfaatan Gadget Pada Remaja
Cerita Sobat AKJ: Pemanfaatan Gadget Pada Remaja
Berita Lainnya - 04 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Perbaikan Jalan
Cerita Sobat AKJ: Perbaikan Jalan
Berita Lainnya - 04 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Olahraga Penting untuk Kesehatan
Cerita Sobat AKJ: Olahraga Penting untuk Kesehatan
Berita Lainnya - 04 December 2023
Cerita Sobat AKJ: Sopan Santun itu Sangat Penting
Cerita Sobat AKJ: Sopan Santun itu Sangat Penting
Berita Lainnya - 12 November 2024
Cerita Sobat AKJ: Saling Support
Berita Lainnya - 13 November 2024
Cerita Sobat AKJ: Makhluk Sosial
Cerita Sobat AKJ: Makhluk Sosial
Berita Lainnya - 13 November 2024
Cerita Sobat AKJ: Asal Kompak!
Cerita Sobat AKJ: Asal Kompak!
Berita Lainnya - 13 November 2024
Cerita Sobat AKJ: Character Building untuk Masa D...
Cerita Sobat AKJ: Character Building untuk Masa D...
Berita Lainnya - 14 November 2024
Cerita Sobat AKJ: Respect Each Other
Cerita Sobat AKJ: Respect Each Other

Choose Your School

GO