Ibadah Komplek PENABUR Kota Jababeka : Totalitas Menjadi Murid
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 November 2024
Penulis & Editor : Tim Medsos AKJ
Ibadah Guru dan Karyawan BPK PENABUR Komplek Kota Jababekakembali diadakan pada Jumat, 1 November 2024. Kali ini jenjang SMP bertugas melayani ibadah dengan tema “Totalitas Menjadi Murid”.
Pelayanan firman disampaikan oleh Pdt Daud Chevi Naibaho dengan begitu interaktif. Sebelum menyampaikan firman beliau mengajak para guru dan karyawan untuk memasang sebuah kertas di punggung masing-asing dan meminta teman yang lain menuliskan kelebihan dan kekurangan temannya tersebut. Dari aktivitas ini menggambarkan bagaimana setiap orang pasti punya kelebihan dan kelemahan, sehingga masih harus terus belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
Beliau memaparkan bagaimana seorang Kristen seharusnya memiliki totalitas dalam menjadi murid Yesus. Menurut KBBI, yaitu orang (anak) yang sedang berguru (belajar, bersekolah), dapat diartikan bahwa ketika kita mengatakan totalitas dalam menjadi murid maka kita harus mau belajar dan diajar. Meskipun sebagai murid Kristus yang telah diselamatkan secara gratis, tetapi menjadi murid Kristus itu ada harga yg harus dibayar yaitu dengan menjadi murid yang totalitas,mau mendengarkan dan melakukan apa yang Tuhan ingin kita lakukan.
Totalitas menjadi murid, tidak bisa jika hanya ingin mendengar dan melakukan yang kita inginkan, hanya mau mendengarkan firman yang sesuai dg kehendak hati kita, jika tidak sesuai sulit untuk melakukan.Contoh : saya sudah taat, rajin, disiplin tapi tidak mau mengampuni. Menjadi totalitas berarti dalam menjalankan hidup kita harus belajar untuk melakukan apa yang Tuhan minta.
Menjadi murid yang totalitas pastinya sulit, hingga Yesus sendiri memberikan perumpamaan lebih mudah seekor unta melewati lobang jarum dari pada seorang kaya masuk ke dalam Kerajaan Allah (Markus 10:17-21). Dalam ayat ini, lubang jarum adalah sebuah pintu kecil yang menjadi akses untuk dapat masuk kota di malam hari, karena gerbangutama sudah di tutup. Seekor unta agar dapat masuk lewat pintu tersebut harus menanggalkan semua barang yang dibawa dan merendahkan badannya.Seperti murid Yesus yang mau totalitas harus menanggalkan kedagingan dan merendahkan diri sebagai murid yang mau melayani dengan kerendahan hati.
Sekalipun sulit menjadi murid kristus, namun kita harus belajar menanggalkan ego kita. Belajar totalitas kita mau menjadi murid Kristus memang tidak mudah tapi mari kita belajar memberikan yang terbaik.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur