Selamat Tahun Baru 2025
BERITA LAINNYA - 01 January 2025
Tahun Baru, adalah sebuah anugerah. Tahun Baru adalah sebuah kesempatan baru. Tahun Baru adalah sebuah peluang baru. Tahun Baru adalah sebuah persepsi dan cara pandang yang baru. Tahun Baru janganlah menjadi sebuah tradisi waktu, sebuah pengulangan sehabis 12 bulan berlalu, Tahun Baru harus lebih daripada itu.
Bersyukur atas anugerah dan penyertaan Tuhan Yesus bagi kita di tahun 2024 yang penuh kejutan.Bersyukur atas semua peristiwa yang Dia izinkan terjadi dalam hidup kita, baik, buruk, suka dan duka, pencapaian, kegagalan, semuanya berlaku atas KuasaNYA. Apa yang ada di 2025 kita tidak akan pernah tahu, tapi yang kita yakini adalah Tuhan kita, Yesus Kristus tak pernah ingkar janji, Dialah Immanuel, Dia pasti menyertai kita.
So untuk apa pun yang sudah terjadi, mari bersyukur dan ucapkan terima kasih, dan untuk apa yang akan terjadi di depan kita, mari kuatkan diri kita, Doakan yang kita kerjakan, kerjakan yang kita doakan, Tuhan Yesus menyertai kita selalu .. Selamat Tahun Baru 2025……
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur