Menjadi pelaku-pelaku kasih

BERITA LAINNYA - 09 January 2025

 

Selamat Pagi, renungan hari ini masih sama dengan hari kemarin berasal dari 1 Yohannes 3 :18

"Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran."

======================================================

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) "KATA" salah satunya diartikan menjadi : unsur bahasa yang diucapkan atau dituliskan yang merupakan perwujudan kesatuan perasaan dan pikiran yang dapat digunakan dalam berbahasa. Menurut Kamus tersebut, "KATA" merupakan ekspresi dari perasaan dan pikiran. Atau pendeknya, Kata adalah produk pikiran dan perasaan. 

 

Sementara menurut KBBI juga, "PERBUATAN" adalah kerjakan; lakukan. Perbuatan adalah ekpresi pikiran yang dikerjakan, yang dilakukan. Perbuatan adalah sesuatu yang ada bukti nyatanya yang dapat dirasakan oleh diri sendiri maupun orang lain. Contoh, kita memberi makan anak-anak kecil di jalanan yang tidak punya rumah dan uang. Aksi kita memberi makan itulah yang disebut perbuatan. 

 

Ayat hari ini masih berbicara tentang itu. Bagaimana seharusnya kita sebagai anak-anak Tuhan mewujudkan kasih bukan dengan Perkataan tapi dengan Perbuatan dengan aksi nyata. Kita bisa saja mengatakan aku mengasihimu, aku menyayangimu, tapi ketika diminta untuk berkorban waktu saja misalnya, kita kadang enggan. Kita sering mengatakan aku mengasihi orangtuaku, aku mengasihi adikku, tapi ketika mereka membutuhkan kita di waktu-waktu tertentu, kita seringkali merasa direpotkan. 

 

Kasih yang sejati bukanlah sekedar perkataan. Kasih sejati itu adalah kasih yang berbuat, kasih yang terwujud dalam aksi nyata, tak sebatas jargon atau slogan belaka. Kita harus belajar dari Yesus bagaimana mewujudkan kasih yang nyata. Yesus adalah bukti nyata Kasih dengan perbuatan.

Yohanes 13:34-35

"Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi. Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi."

 

1 Yohanes 3:1a

"Lihatlah, betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah."

 

 

Mari terus berjuang menjadi pelaku-pelaku kasih dimanapun kita berada... 

 

 

sumber : 

https://kbbi.web.id/buat 

https://www.orami.co.id/magazine/ayat-alkitab-tentang-kasih 

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 15 April 2021
Hari Diabetes Nasional : Apa itu Diabetes?
BERITA LAINNYA - 03 May 2021
SMA KRISTEN PENABUR Harapan Indah Angkatan 11 - ...
INFO KELULUSAN, SMA KRISTEN PENABUR Harapan Indah...
BERITA LAINNYA - 07 May 2021
Does Your IQ Really Matter?
Intelligence Quotient (IQ), Spiritual Quotient (S...
BERITA LAINNYA - 10 May 2021
Hari Lupus Sedunia
Hari Lupus Sedunia
BERITA LAINNYA - 25 May 2021
Buah Manis dari Pengorbanan
Buah Manis dari Pengorbanan
BERITA LAINNYA - 05 October 2022
Semangat yang Tak Pernah Padam
BERITA LAINNYA - 06 October 2022
Janji Bunga Lili Putih
Janji Bunga Lili Putih
BERITA LAINNYA - 07 October 2022
Angin Berlalu
Angin Berlalu
BERITA LAINNYA - 08 October 2022
Dapet  Empat Ratus Ribuan per Bulan tapi Gak Nga-...
Dapet  Empat Ratus Ribuan per Bulan tapi Gak Nga-...
BERITA LAINNYA - 10 October 2022
PARADOKSAL KEHIDUPAN : Bertumbuh dalam Pengharapan
PARADOKSAL KEHIDUPAN : Bertumbuh dalam Pengharapan
BERITA LAINNYA - 20 December 2023
Sebuah langkah untuk membangkitkan Motivasi
BERITA LAINNYA - 21 December 2023
MOTIVASI DALAM DIRI UNTUK MEMASUKI JENJANG PERKUL...
MOTIVASI DALAM DIRI UNTUK MEMASUKI JENJANG PERKUL...
BERITA LAINNYA - 22 December 2023
Cara memotivasi diri sendiri ...
Cara memotivasi diri sendiri ...
BERITA LAINNYA - 23 December 2023
Cara Menumbuhkan semangat ...
Cara Menumbuhkan semangat ...
BERITA LAINNYA - 24 December 2023
REFLEKSI IBADAH NATAL by Natasya-X-4
REFLEKSI IBADAH NATAL by Natasya-X-4
BERITA LAINNYA - 12 July 2024
Cobaan: Menjadi Pribadi yang lebih Kuat
BERITA LAINNYA - 13 July 2024
Tuhan Memiliki Rencana yang Indah
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 14 July 2024
Percaya Jalan dan Rancangan Tuhan
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 15 July 2024
Mintalah, Carilah, dan Ketoklah.
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 07 September 2024
Karunia Terindah: Menghayati Kasih Allah
Karunia Terindah: Menghayati Kasih Allah
BERITA LAINNYA - 10 December 2024
Bom Atom Hiroshima dan Nagasaki Tahun (1945)
BERITA LAINNYA - 11 December 2024
Gerakan 30 September 1965 : Luka mendalam bangsa
Gerakan 30 September 1965 : Luka mendalam bangsa
BERITA LAINNYA - 12 December 2024
INSIDEN HOTEL YAMATO
INSIDEN HOTEL YAMATO
BERITA LAINNYA - 13 December 2024
COVID -19
COVID -19
BERITA LAINNYA - 14 December 2024
Lima Hari Bersejarah di Semarang
Lima Hari Bersejarah di Semarang

Choose Your School

GO