Melayani dengan Kasih

BERITA LAINNYA - 17 April 2025

Lukas 4:19 

"untuk memberitakan pembebasan kepada orang-orang tawanan, dan penglihatan bagi orang-orang buta, untuk membebaskan orang-orang yang tertindas, untuk memberitakan tahun rahmat Tuhan telah datang"

Hari Kamis Putih adalah hari dimana umat kristiani mengimani bahwa Yesus telah mengorbankan nyawa-Nya bagi umat manusia. Kamis putih menjadi momen yang sangat menyentuh bagi saya. Dalam suasana hening dan penuh makna, kita mengenang bagaimana Yesus membasuh kaki para murid-Nya — satu tindakan yang sederhana namun penuh kedalaman: pelayanan yang tulus dari hati yang penuh kasih.

Sebagai seorang guru, saya sering kali dihadapkan pada tantangan seperti, tugas yang menumpuk, atau ekspektasi dari berbagai pihak. Namun, di tengah semua tantangan itu, saya diingatkan kembali pada apa arti “mendidik”/ "mengajar" yang sebenarnya — bukan sekadar menyampaikan materi, tetapi juga melayani dengan kasih.

Pernah suatu waktu, saya merasa sangat lelah dan kehilangan semangat mengajar. Tapi hari itu, salah satu murid perempuan saya menegur saya dan berkata, “Bu, saya tahu ibu sedang banyak pekerjaan, semangat ya bu.” Ucapan sederhana itu seperti air sejuk di tengah padang gurun. Saya sadar bahwa pelayanan saya sebagai guru bukan tentang pujian atau hasil instan, tetapi tentang hati yang mau hadir dan memberi, meski dalam hal-hal kecil.

Yesus tidak memilih untuk memerintah dari atas, tetapi melayani dari bawah. Ia memberikan teladan bahwa kasih sejati ditunjukkan bukan dengan kata-kata indah, tetapi dengan tindakan nyata.

Di Hari Kamis Putih ini, saya diingatkan kembali: menjadi guru bukan hanya profesi, tapi panggilan untuk melayani — dengan sabar, rendah hati, dan kasih yang tulus. Seperti Yesus yang membasuh kaki murid-Nya, saya pun ingin terus belajar membasuh "kaki" murid-murid yang sudah Tuhan percayakan untuk saya didik, lewat waktu, perhatian, dan ketulusan.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 03 October 2021
EXCELSIOR 2021 - The Lost Reflection : In Search ...
BERITA LAINNYA - 06 October 2021
SELAMAT HARI GURU SEDUNIA: MENILIK PERJALANAN PEN...
SELAMAT HARI GURU SEDUNIA: MENILIK PERJALANAN PEN...
BERITA LAINNYA - 07 October 2021
Opening Ceremony EXCELSIOR 2021
Opening Ceremony EXCELSIOR 2021
BERITA LAINNYA - 09 October 2021
Menelusuri akar Gerakan 30 September 1965/PKI
Menelusuri akar Gerakan 30 September 1965/PKI
BERITA LAINNYA - 12 October 2021
Closing Ceremony EXCELSIOR SMAK PENABUR Harapan I...
Closing Ceremony EXCELSIOR SMAK PENABUR Harapan I...
BERITA LAINNYA - 30 September 2022
Festival Kora-Kora yang Menarik Wisatawan
BERITA LAINNYA - 30 September 2022
Tari Kimbul dari Suku Kayu Pulo di Jayapura
Tari Kimbul dari Suku Kayu Pulo di Jayapura
BERITA LAINNYA - 01 October 2022
Syukuran Panen Padi Penduduk Asli Jailolo
Syukuran Panen Padi Penduduk Asli Jailolo
BERITA LAINNYA - 04 October 2022
CINTA SEBATAS TEMAN
CINTA SEBATAS TEMAN
BERITA LAINNYA - 04 October 2022
Memulihkan Kasih yang Hilang
Memulihkan Kasih yang Hilang
BERITA LAINNYA - 31 December 2023
Nasi Liwet dan Wedang Ronde, sebuah refleksi P5.
BERITA LAINNYA - 26 December 2023
Berkolaborasi membuat Cenil dari Jawa Timur..
Berkolaborasi membuat Cenil dari Jawa Timur..
BERITA LAINNYA - 27 December 2023
Belajar membuat Catemak Jagung dan Es Poteng untu...
Belajar membuat Catemak Jagung dan Es Poteng untu...
BERITA LAINNYA - 29 December 2023
Refleksi Natal, Natasya Tanjung
Refleksi Natal, Natasya Tanjung
BERITA LAINNYA - 30 December 2023
Renungan Natal by Kimiko Demagog
Renungan Natal by Kimiko Demagog
BERITA LAINNYA - 12 September 2024
Menerapkan Janji Tuhan Melalui Doa Sehari-hari
BERITA LAINNYA - 13 September 2024
Cobaan untuk Membentuk dan Menjadi Lebih Kuat
Cobaan untuk Membentuk dan Menjadi Lebih Kuat
BERITA LAINNYA - 13 September 2024
Tekun dan Setia adalah Cerminan Kasih Allah
Berbuat Baik adalah Cerminan Kasih Allah
BERITA LAINNYA - 14 September 2024
Menghadapi Tantangan Sehari-hari Dengan Kuasa Kri...
Menghadapi Tantangan Sehari-hari: Dengan Kuasa Kr...
BERITA LAINNYA - 14 September 2024
Kematangan Iman Teruji dari Pencobaan
Kematangan Iman Teruji dari Pencobaan
BERITA LAINNYA - 31 December 2024
Lebih Berharga dari Burung di Udara
BERITA LAINNYA - 30 December 2024
Layani Tuhan dengan Segenap Hati
Layani Tuhan dengan Segenap Hati
BERITA LAINNYA - 29 December 2024
Tangan yang Bergerak Mendatangkan Berkah yang Men...
Tangan yang Bergerak Mendatangkan Berkah yang Men...
BERITA LAINNYA - 28 December 2024
Perintah-Nya adalah Jalan Kebahagiaan
Perintah-Nya adalah Jalan Kebahagiaan
BERITA LAINNYA - 27 December 2024
Janji Abadi Sang Pencipta
Janji Abadi Sang Pencipta

Choose Your School

GO