Harapan Baru untuk Indonesia Maju

BERITA LAINNYA - 30 January 2025

Proses pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara terus berlangsung. Pemindahan ibu kota ini diharapkan dapat mewujudkan model kota Indonesia yang lebih baik. Dalam kesempatan pidato pembukaan workshop, Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan bahwa Pemerintah Republik Indonesia berencana untuk melakukan pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari Jakarta ke Kalimantan pada tahun 2024. Hal ini menimbulkan pro-kontra dalam masyarakat.

Di lansir dari detikNews berjudul IKN Diharapkan Dapat Wujudkan Model Kota Indonesia yang Lebih Baik oleh Dwi Andayani pada Kamis, 31 Agu 2023 18:15 WIB mengatakan bahwa:

“Saya tidak cenderung untuk merekomendasikan persoalan di Jakarta ini menjadi alasan utama, karena persoalan di Jakarta harus diselesaikan, apa pun, ibu kota atau tidak,” kata Wicaksono.

“Ada persoalan lain yang bisa dijadikan alasan untuk pemindahan ibu kota. Selama ini kegiatan ekonomi dan sebagainya terlalu berpusat di Jakarta, sehingga, kalau bisa, ada perubahan yang sangat dominan itu bisa mengubah secara psiko-politis itu akan sangat berarti ke depannya. Nanti orang akan berpikir yang namanya membangun ibu kota tidak hanya di Jakarta,” sambungnya.

Oleh sebab itu, harapan pemindahan ibu kota ini yaitu mewujudkan model kota Indonesia yang lebih baik. Selain itu, diharapkan terbentuknya 10 minute city, yaitu mencapai tujuan dengan berjalan kaki atau angkutan umum ramah lingkungan.

Dari kutipan tersebut, membawa kita sebagai sisi masyarakat yang ‘pro’ dengan kebijakan pemindahan IKN Jakarta ke Kalimantan. Masyarakat merasa di pulau Jawa ini terutama kota Jakarta, sudah terlalu padat dengan masyarakat. Masyarakat berkumpul di Jakarta karena Jakarta adalah pusat dari kegiatan ekonomi. Jika hal ini semakin dibiarkan, maka lingkungan akan rusak sebab tidak bisa menampung kebutuhan masyarakat yg tidak merata ini. Mulai dari polusi udara, peralihan penggunaan lahan, krisis air bersih dan lainnya. Masyarakat berpendapat, dengan memindahkan IKN di Kalimantan Timur, merupakan hal yang baik terutama berdasarkan data tahun 2020.

Memperlihatkan bahwa pemerataan penduduk tidak berdampak kepada beberapa wilayah khususnya Kalimantan. Singkatnya, Jawa terlalu ramai dan Kalimantan terlalu sepi. Hal ini menyebabkan ketimpangan SDM. Maka, pemindahan IKN ini merupakan hal yang tepat untuk melakukan pemerataan penduduk (SDM) dan juga pemerataan pembangunan.

Namun di sisi lain, di lain sumber, sebagian masyarakat juga memiliki pendapat yang kontra. Pada artikel pertama, yang diterbitkan pada Jumat, 28/01/2022  berjudul Pro Kontra Ibu Kota Baru RI, Simak Perdebatan Ini! Oleh Khoirul Anam, CNBC Indonesia NEWS 20:30 WIB menyebutkan bahwa, “kata Sulfikar, “Menurut saya tidak terlalu nyambung. Jadi kalau ibukota negara dipindahkan karena Jakarta akan tenggelam, berarti pemerintah ini mau lari dari permasalahan besar yang belum selesai”

Hal ini membuat kita sebagai masyarakat berpikir bahwa pemindahan IKN ini juga ada negatifnya, selain pemerintah dinilai tidak bertanggungjawab akan ‘kepadatan’ kota Jakarta namun sebagian masyarakat juga berpikir kalau pemindahan IKN ke Kalimantan yang kaya akan pohon-pohon dan tumbuhan ini akan rusak juga. Apakah pemerintah akan bertanggungjawab? Walau pemerintah ingin menerapkan AMDAL yang bertujuan untuk menjaga lingkungan, tapi yang sudah-sudah, pemerintah tidak menjalankan janjinya dengan serius dan terlena dengan kekayaan alam yang ada. Kita sebagai masyarakat pasti takut bila Kalimantan yang adalah paru-paru dunia akan tercemar. Namun, hal ini belum bisa di nilai saat ini karena pemberlakuan kebijakan ini belum diterapkan.

Pemindahan IKN yang menimbulkan banyak pro kontra ini merupakan hal yang serius. Pasalnya pemerintah tidak semena-mena memindahkan IKN begitu saja. Pasti banyak pertimbangan yang diperhitungkan oleh pemerintah, mengingat banyak masyarakat yang setuju dan tidak setuju. Oleh sebab itu, kita tidak perlu takut akan apa yang terjadi nanti. Sebaiknya, pemerintah bisa mengusahakan yang terbaik untuk program pemindahan IKN ini. Dan sebagai masyarakat, mari kita percaya terhadap kesepakatan yang di buat pemerintah.

 

sumber gambar: https://ekonomi.bisnis.com/read/20240102/45/1728134/apa-itu-ikn-ini-sejarah-prinsip-dampak-hingga-petanya 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 15 April 2021
Hari Diabetes Nasional : Apa itu Diabetes?
BERITA LAINNYA - 03 May 2021
SMA KRISTEN PENABUR Harapan Indah Angkatan 11 - ...
INFO KELULUSAN, SMA KRISTEN PENABUR Harapan Indah...
BERITA LAINNYA - 07 May 2021
Does Your IQ Really Matter?
Intelligence Quotient (IQ), Spiritual Quotient (S...
BERITA LAINNYA - 10 May 2021
Hari Lupus Sedunia
Hari Lupus Sedunia
BERITA LAINNYA - 25 May 2021
Buah Manis dari Pengorbanan
Buah Manis dari Pengorbanan
BERITA LAINNYA - 11 December 2022
Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMAKHI perio...
BERITA LAINNYA - 13 December 2022
WEEKEND YANG PRODUKTIF
WEEKEND YANG PRODUKTIF
BERITA LAINNYA - 16 December 2022
PERKAJU ( Perkemahan Kamis - Jumat)
PERKAJU ( Perkemahan Kamis - Jumat)
BERITA LAINNYA - 17 December 2022
Gathering With Parents - Desember 2022
Gathering With Parents
BERITA LAINNYA - 17 December 2022
Penerimaan raport semester ganjil
Penerimaan raport semester ganjil
BERITA LAINNYA - 06 January 2024
Peran Indonesia dalam Perdamaian Konflik Israel -...
BERITA LAINNYA - 07 January 2024
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian dalam kasu...
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian dalam kasu...
BERITA LAINNYA - 09 January 2024
Konflik Rohingya di Myanmar dan Peran Indonesia d...
Konflik Rohingya di Myanmar dan Peran Indonesia d...
BERITA LAINNYA - 10 January 2024
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian di Laut Ci...
Peran Indonesia dalam upaya perdamaian di Laut Ci...
BERITA LAINNYA - 11 January 2024
Pembersihan Indonesia dalam Rangka Memperingati 1...
Pembersihan Indonesia dalam Rangka Memperingati 1...
BERITA LAINNYA - 17 September 2024
Rencana Sempurna Allah
BERITA LAINNYA - 18 September 2024
Menemukan Kekuatan di Tengah Kelemahan
Menemukan Kekuatan di Tengah Kelemahan
BERITA LAINNYA - 19 September 2024
Mengatasi Ketakutan dengan Janji Tuhan
Mengatasi Ketakutan dengan Janji Tuhan
BERITA LAINNYA - 20 September 2024
Pengalaman Diselamatkan dari Masalah
Pengalaman Diselamatkan dari Masalah
BERITA LAINNYA - 21 September 2024
Menemukan Ketenangan di Tengah Kekhawatiran
Menemukan Ketenangan di Tengah Kekhawatiran
BERITA LAINNYA - 27 December 2024
Janji Abadi Sang Pencipta
BERITA LAINNYA - 26 December 2024
Undangan untuk tenang
Undangan untuk tenang
BERITA LAINNYA - 09 December 2024
Berdemokrasi sejak dini.
Berdemokrasi sejak dini.
BERITA LAINNYA - 21 December 2024
Tantangan Hadir Sebagai Bentuk Panggilan Tuhan
Daily Inspiration
BERITA LAINNYA - 17 December 2024
Diam Dan Mendengarkan
Daily Inspiration

Choose Your School

GO