Character Camp; Saka Bakti Husada

BERITA LAINNYA - 10 November 2021

Character Camp; Saka Bakti Husada

   Pada tanggal 28-29 Oktober 2021, SMAK PENABUR Harapan Indah mengadakan kegiatan Character Camp. Kegiatan ini memiliki tema “Pramuka Sehat, Pramuka Tangguh” dengan nilai PKBN2K yang diambil adalah kepedulian dan penguasaan diri. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun karakter para siswa SMAK PENABUR Harapan Indah agar bisa menjadi pribadi yang tangguh serta memiliki karakter-karakter kristiani. Kegiatan ini dibagi menjadi 2 sesi, yang pertama adalah sesi kepramukaan yang memberikan workshop tentang Saka Bakti Husada Krida Bina Obat yang dibawakan oleh Kak Gofur, dan yang kedua adalah sesi karakter yang bertemakan pengendalian diri yang dibawakan oleh Kak Yoseph Kurniawan, M.Div. atau yang akrab dipanggil Kak Ocep.

   Saka Bakti Husada adalah sebuah saka yang berada dibawah naungan Kementrian Kesehatan. Saka Bakti Husada mempunyai tujuan untuk menyalurkan bakat para anggota pramuka panegak dan pandega di bidang kesehatan. Saka Bakti Husada diresmikan pada tanggal 17 Juli 1985, dengan dilantiknya Pimpinan Saka Bakti Husada Tingkat Nasional oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang kemudian dicanangkan oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia pada tanggal 12 November 1985 sebagai Hari Kesehatan Nasional di Magelang. Salah satu jenis Satuan Karya Pramuka yang merupakan wadah kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang kesehatan yang dapat diterapkan pada diri, keluarga, lingkungan dan mengembangkan lapangan pekerjaan di bidang kewirausahaan. Saka Baki Husada dibentuk dengan tujuan member wadah pendidikan dan pembinaan bagi para Pramuka Penegak (16-20 thn) dan Pramuka Pandega (21-25 thn) untuk menyalurkan minat. mengembangkan bakat, kemampuan dan pengalaman dalam bidang pengetahuan teknologi serta ketrampilan bidang kesehatan yang dapat menjadi bekal kehidupan dan penghidupannya untuk mengabdi pada masyarakat, bangsa dan negara. Hasil yang diharapkan setelah menjadi anggota saka bakti husada adalah memiliki Pengetahuan, Keterampilan dan Pengalaman di Bidang Kesehatan, Memiliki sikap hidup bersih dan sehat, Menjadi contoh penerapan hidup sehat bagi Masyarakat di lingkungannya, Mampu dan mau menyebarluaskan informasi kesehatan (kesehatan lingkungan & keluarga, gizi, pengendalian penyakit, manfaat & bahaya obat, juga perilaku hidup bersih dan sehat) kepada masyarakat.

 

KRIDA BINA OBAT adalah krida yang membahas semua masalah obat-obatan, seperti apa pemahaman obatnya, penggunaannya, takaran, dosis dan anjuran-anjuran dalam pengobatan. Kemudian juga mempelajari obat apa yang cocok untuk penyakit A misalkan dan obat untuk mengurangi rasa nyeri atau sakit serta obat untuk menyembuhkan penyakit yang dipahami pada Krida ini.

5 (lima) point pada Kecakapan Khusus yang dimiliki Krida Bina Obat dibahas juga sesuai dengan menu utamanya yaitu Bina Obat sehingga Kecakapan Khusus pada Krida ini adalah seperti berikut:

  1. Kecakapan Khusus Pemahaman Obat
  2. Kecakapan Khusus Tanaman Obat Keluarga (TOGA)
  3. Kecakapan Khusus Pencegahan dan Penanggulangan Penyalahgunaan Zat Adiktif
  4. Kecakapan Khusus Bahan Berbahaya bagi Kesehatan
  5. Kecakapan Khusus Pembinaan Kosmetik

 

TUJUAN SKK CERDAS MENGGUNAKAN OBAT

Golongan Penegak:

  • Menjelaskan arti, guna dan bahaya obat.
  • Mengetahui obat yang dapat dipergunakan untuk pertolongan pertama pada diare, penyakit kulit, batuk, demam, kecacingan dan luka bakar ringan.
  • Mengetahui bahaya penggunaan obat yang melampaui takaran.
  • Mengetahui cara menyimpan obat yang baik dan benar.
  • Mengetahui tanda-tanda obat yang rusak.
  • Mengetahui cara pembuangan obat.
  • Dapat memberikan contoh obat yang dapat dipergunakan untuk pertolongan pertama pada diare, penyakit kulit, batuk, demam, kecacingan dan luka bakar ringan.
  • Mengerti tentang penggolongan obat.
  • Dapat mengetahui hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menggunakan obat.

 

JAMU

Jamu merupakan warisan budaya bangsa Indonesia, berupa ramuan bahan tumbuhan obat, sudah digunakan secara turun temurun yang terbukti aman dan mempunyai manfaat bagi kesehatan. Jamu segar adalah jamu yang baru dibuat (segar) dari ramuan bahan tumbuhan obat untuk segera dikonsumsi. Jamu segar sebaiknya untuk dikonsumsi satu hari. Namun, dapat juga disimpan di kulkas (maksimal 2-3 hari). Jamu segar dapat ditambahkan anggur jamu, kuning telur, madu dan/atau produk jamu bungkusan yang memiliki izin edar. Jamu dapat digunakan untuk menjaga kesehatan, kebugaran dan kecantikan serta dapat membantu pemulihan kesehatan dan pencegahan penyakit.

 

😉 GOD BLESS YOU 

 

 

PENDOBRAK 1

  • JONATHAN / XA1
  • NATHAN / XA2
  • OLIVER / XS2
  • YOSIA / XS2
  • EDBERT / XA2
  • STEVEN / XA1
  • GEORGE / XA2
  • MARVELL / XA3

 

 

 

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 May 2020
PELEPASAN SISWA ANGKATAN X
Berita BPK PENABUR Jakarta - 19 August 2021
Countdown AMAZING BENEFIT- 2 Days to go
Countdown AMAZING BENEFIT- 2 Days to go
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 August 2021
Countdown AMAZING BENEFIT- 1 Days to go
Countdown AMAZING BENEFIT- 1 Days to go
Berita BPK PENABUR Jakarta - 21 May 2020
LIBUR Kenaikan Isa Almasih
Berita BPK PENABUR Jakarta - 30 May 2020
Juara I Jurusan MIPA - Tahun 2020 - Kezia Alverta...
BERITA LAINNYA - 13 March 2022
Selamat Mengikuti Ujian Sekolah untuk seluruh sis...
BERITA LAINNYA - 23 March 2022
Kalimantan Selatan
Kalimantan Selatan
BERITA LAINNYA - 21 March 2022
Hari Down Syndrome Sedunia
Hari Down Syndrome Sedunia
BERITA LAINNYA - 17 March 2022
CLOSING CHARACTER DAY
CLOSING CHARACTER DAY
BERITA LAINNYA - 14 March 2022
Peran Indonesia di ZOPFAN dan Doktrin Kuantan
Peran Indonesia di ZOPFAN dan Doktrin Kuantan
BERITA LAINNYA - 29 October 2023
Personal Statement by Deslyn Eugenia
BERITA LAINNYA - 30 October 2023
An Uncovered Blessing in the Beauty of Life by Jo...
An Uncovered Blessing in the Beauty of Life by Jo...
BERITA LAINNYA - 31 October 2023
THE BIG CITY TRANSPORTATION by Edrick Robert
THE BIG CITY TRANSPORTATION by Edrick Robert
BERITA LAINNYA - 25 October 2023
Fulfill a purpose of our own life by Stefanny..
Fulfill a purpose of our own life by Stefanny..
BERITA LAINNYA - 26 October 2023
How To Ameliorate Students Mathematic Problem In ...
How To Ameliorate Students Mathematic Problem In ...
BERITA LAINNYA - 17 July 2024
Menyerahkan Diri Pada TUHAN
BERITA LAINNYA - 18 July 2024
HARAPAN TIDAK AKAN HILANG
DAILY REMINDER
BERITA LAINNYA - 19 July 2024
TUHAN Lebih Besar Dari Masalah
DAILY REMINDER
BERITA LAINNYA - 20 July 2024
TUHAN SELALU MENYERTAI
DAILY REMINDER
BERITA LAINNYA - 21 July 2024
Tuhan, kenapa cobaan ini harus terjadi kepadaku?
DAILY REMINDER
BERITA LAINNYA - 06 November 2024
Bina Iman Kelas XI, SMAKHI 2024
BERITA LAINNYA - 06 November 2024
Character Camp SMAKHI Kelas X, 2024
Character Camp SMAKHI Kelas X, 2024
BERITA LAINNYA - 06 November 2024
Karya Wisata Kelas XII, SMAKHI 2024
Karya Wisata Kelas XII, SMAKHI 2024
BERITA LAINNYA - 10 November 2024
Selamat Hari Pahlawan Nasional , 10 November 2024
Selamat Hari Pahlawan Nasional , 20 November 2024
BERITA LAINNYA - 02 November 2024
Parents Cell Group (PCG) , 2 November 2024
Parents Cell Group (PCG) , 2 November 2024

Choose Your School

GO