Air Mata dan Tawa

BERITA LAINNYA - 10 April 2025

The Fault in our stars merupakan sebuah karya tulis novel karangan John Green. Buku ini adalah karya tulis ke-enam John Green, yang diluncurkan pada tahun 2012. Buku ini memenangkan perlombaan Premio Bartolomé Hidalgo, memenangkan nominasi sebagai buku fiksi remaja terbaik. Buku ini ditulis sebagai tribut untuk salah satu teman dari John Green, yang meninggal dunia karena kanker tiroid. Tokohnya diabadikan sebagai Hazel Grace Lancaster, seorang gadis berusia 16 tahun yang mengidap kanker tiroid, yang dipertemukan dengan Augustus Waters, pria 17 tahun penyintas osteosarcoma di komunitas remaja. Dalam pertemuan kedua tokoh, mereka melalui berbagai situasi yang menegangkan bersama, hingga pada akhirnya, jatuh cinta dengan satu sama lain. Dalam masa-masa kritis hidup keduanya, mereka berbagi afeksi dengan satu sama lain, mencoba untuk tidak jatuh cinta lebih dalam karena ketakutannya akan penyakit yang diidap untuk kambuh kembali. Terkuak berbagai misteri dari perjalanan Augustus dan Hazel, tidak terkecuali, pada akhirnya menjadi sebuah perpisahan yang pilu bagi keduanya. 

Buku ini menyajikan kisah yang menarik, penuh dengan tantangan dan juga sangat terhubung dengan pengalaman di kehidupan sehari-hari. Terdapat beberapa unsur-unsur dari buku ini yang menarik untuk dibahas lebih lanjut. 

Sampul depan dan belakang buku disajikan dengan menarik untuk pembaca. Dengan tampak depan diisi dengan judul, dituliskan dengan font yang menyerupai kapur. Penulis mengungkapkan intensinya untuk menunjukan ciri khas dari cerita yang ditawarkan, sesuai dengan genrenya. Sampulnya tergolong simpel, tetapi mengandung makna. Judulnya yang ditulis hendak menunjukan kisah remaja selayaknya orang-orang yang mengemban pendidikan,

namun dengan situasi yang jauh lebih serius. Dalam ceritanya, isi yang disajikan menunjukan pengembangan tokoh yang sistematis dan perkembangannya dapat diikuti oleh pembaca dengan mudah. Tokoh dan penokohan dalam cerita pula dideskripsikan dengan baik, dimana latar belakang tiap tokoh telah disebutkan seiring dengan berjalannya cerita. Salah satu contohnya pada halaman 4 dimana tokoh Hazel memulai kisahnya dengan mendeskripsikan penyakitnya dan pandangannya, dilanjutkan secara sistematis hingga akhirnya bertemu dengan Augustus, yang nantinya latar belakang dari tokoh akan dideskripsikan seiring jalannya kisah. Tokoh-tokoh lain, walaupun tokoh pendukung, juga menunjukan perkembangan seiring berjalannya plot, dan bukan konstan. 

Buku ini mengemas kisah perjalanan Hazel dan Augustus secara menarik pada unsur intrinsik dan ekstrinsiknya.. Alur yang ditawarkan jelas, menggunakan alur maju. Alur progresif membuat suatu cerita lebih mudah untuk dipahami, serta berperan untuk membangun alur secara bertahap untuk menimbulkan klimaks dan kejutan. Menurut Kridalaksana (2001: 63) Gaya bahasa merupakan pemanfaatan atas kekayaan bahasa oleh seseorang dalam bertutur atau menulis. Gaya bahasa yang baik mengacu pada penggunaan bahasa yang mudah dimengerti, serta kata istilah esensial untuk menunjang rangkaian kata. Gaya bahasa yang digunakan dalam dialog antara kedua tokoh pun, memiliki banyak hal menarik untuk ditinjau lebih lanjut. Seperti “Some Infinities are Greater than other Infinities” dan penggunaan banyak metafora untuk mendeskripsikan watak dari tokoh. 

Menurut (Kusumarini, 2013) kreativitas dan imajinasi dalam cerita bukan sekadar khayalan. Cerita pendek yang baik memiliki kemampuan untuk menunjukkan gejala masyarakat pada saat tertentu, pandangan dunia, bahkan kecenderungan ilmu pengetahuan. Hal ini secara persis terdapat pada buku ini. Terdapat berbagai informasi yang disampaikan terkait istilah medis, media intervensi, dan alternatif bagi pengidap penyakit kanker dan sejenisnya. Dalam kisah, juga terdapat gejala-gejala masyarakat yang dibahas secara detail seperti fenomena bersosialisasi, FOMO (Fear of Missing Out), hingga banyak gejala sosial lainnya.

Kanker & Depresi 

Penggunaan tabung oksigen 

Walau dalam kisahnya, tokoh harus bersikap dewasa dalam menyikapi penyakitnya, dalam judul, penulis ingin menunjukan bahwa di lubuk hati terdalam, baik Hazel maupun Augustus masih remaja yang memiliki banyak impian dan keinginan untuk diaktualisasikan di masa depan. Pada sampul belakang, penulis berhasil menyajikan sinopsis yang mudah dimengerti dan menarik, terutama dengan garis bawah pada beberapa kata tertentu, memberikan penekanan pada makna dan alur: contohnya, “Insightful, Bold, Irreverent, and Raw”. Hal ini dapat menarik perhatian pembaca yang cenderung malas untuk membaca sinopsis, dan hanya membaca keseluruhan alur maupun konsep yang ingin disampaikan. Walaupun buku ini merupakan buku romansa remaja, namun pembaca dapat mengambil nilai moral yang hendak

disampaikan. Seperti semangat juang dan gigih untuk sembuh, keinginan untuk membanggakan orang tua, berbuat baik tanpa pamrih, dan masih banyak lagi. 

John Green berhasil mempublikasi novel yang penuh dengan makna dan pelajaran, terlepas dari kisah romansa yang disajikan. John Green melalui karyanya menyampaikan sebuah pesan bahwa bahkan di titik terbawah, dengan kondisi seburuk apapun, akan ada seseorang yang selalu mendampingi. Oleh karena itu, setiap orang berhak untuk menikmati kehidupannya di setiap kesempatan yang ada, tanpa terkecuali. 

Menurut resensator, bagian yang paling menarik adalah pada bab pertama dan terakhir. Setiap babnya dideskripsikan dengan detail dan berhasil menumbuhkan rasa penasaran pada pembaca. Kisah yang disajikan cenderung realistis, sehingga dengan mudah dimengerti oleh kalangan remaja dan dewasa. 

Buku ini dikemas dengan berbagai konten menarik. Sayangnya, beberapa informasi yang disampaikan dapat menimbulkan miskonsepsi bagi pembaca yang tidak menelaah dengan lebih teliti. Terdapat beberapa bagian dari buku yang merujuk pada suatu kondisi yang nyata, namun di lain sisi, terdapat kondisi lain yang bersifat buatan. Plausibilitas adalah tentang suatu hal yang dapat dipercaya, sesuai dengan logika ceritanya, (Nurgiyantoro, 1995:130). Namun dalam kisah, terdapat beberapa bagian yang menimbulkan kebingungan karena seringkali, menyampaikan informasi yang keliru dan bersifat fiktif. 

Seperti penggunaan kata istilah "phalanxifor" pada halaman 25 sebagai alternatif pengobatan untuk penyakit kanker, yang pada faktanya tidak dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini bertentangan dengan teori plausibilitas, membuat cerita dapat menyesatkan pembaca. 

Penggunaan kata istilah fiktif: phalanxifor

Pada beberapa bagian dari cerita, pesan yang hendak disampaikan oleh penulis tidak berhasil menyentuh hati para pembaca. Ada bagian yang seharusnya diisi dengan perasaan emosi, gelisah, maupun euforik, namun tidak dapat ditangkap dengan mudah karena penggunaan bahasa yang cenderung bertele-tele. 

Buku “The Fault in Our Stars” merupakan novel remaja yang menarik untuk ditilik lebih lanjut. Buku ini menawarkan kisah cinta remaja yang penuh dengan perjalanan menarik, dan berbagai pelajaran untuk dipetik. Buku ini sangat cocok untuk pembaca berusia remaja hingga dewasa karena alur kisahnya yang dikemas menarik dan serupa dengan apa yang dihadapi pada kehidupan sehari-hari. Sebagai saran untuk penulis, hendaknya menggunakan istilah medis yang sesuai dengan praktik pada kehidupan sehari-hari, agar tidak menimbulkan kesalahpahaman oleh pembaca.

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA LAINNYA - 03 October 2021
EXCELSIOR 2021 - The Lost Reflection : In Search ...
BERITA LAINNYA - 06 October 2021
SELAMAT HARI GURU SEDUNIA: MENILIK PERJALANAN PEN...
SELAMAT HARI GURU SEDUNIA: MENILIK PERJALANAN PEN...
BERITA LAINNYA - 07 October 2021
Opening Ceremony EXCELSIOR 2021
Opening Ceremony EXCELSIOR 2021
BERITA LAINNYA - 09 October 2021
Menelusuri akar Gerakan 30 September 1965/PKI
Menelusuri akar Gerakan 30 September 1965/PKI
BERITA LAINNYA - 12 October 2021
Closing Ceremony EXCELSIOR SMAK PENABUR Harapan I...
Closing Ceremony EXCELSIOR SMAK PENABUR Harapan I...
BERITA LAINNYA - 18 July 2022
"History Maker"
BERITA LAINNYA - 21 July 2022
"Simple Glee in Life"
Simple Glee in Life
BERITA LAINNYA - 25 July 2022
"Mystery of A Chest"
Mystery of A Chest
BERITA LAINNYA - 06 July 2022
Selamat Bagi Siswa/i yang diterima di Perguruan T...
Selamat Bagi Siswa/i yang diterima di Perguruan T...
BERITA LAINNYA - 12 July 2022
Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS)
Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS)
BERITA LAINNYA - 07 February 2024
Petualangan Menyelamatkan Dunia! sebuah RESENSI
BERITA LAINNYA - 08 February 2024
Dua Beda, Saling Menjaga,, sebuah RESENSI
Dua Beda, Saling Menjaga,, sebuah RESENSI
BERITA LAINNYA - 09 February 2024
Gunung Dasyat Membuat Seluruh Mahkluk Takut, sebu...
Gunung Dasyat Membuat Seluruh Mahkluk Takut, sebu...
BERITA LAINNYA - 10 February 2024
Burberry, sebuah resensi..
Burberry, sebuah resensi..
BERITA LAINNYA - 11 February 2024
Aku Harus Dikeluarkan dari Sekolah! sebuah RESENSI
Aku Harus Dikeluarkan dari Sekolah! sebuah RESENSI
BERITA LAINNYA - 14 July 2024
Ibadah Bersama Guru dan Karyawan Awal Tahun Pelaj...
BERITA LAINNYA - 14 October 2024
Senantiasa Mengucapkan Doa Untuk Sesama
Daily Reminder
BERITA LAINNYA - 15 July 2024
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, Tahun Pelajar...
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah, Tahun Pelajar...
BERITA LAINNYA - 11 October 2024
Tradisi Merariq
Artikel
BERITA LAINNYA - 18 July 2024
Demo Ekskur, Tahun pelajaran 2024-2025
Demo Ekskur, Tahun pelajaran 2024-2025
BERITA LAINNYA - 20 January 2025
DAMPAK SOSIAL KERUSUHAN 98
BERITA LAINNYA - 23 January 2025
Tragedi Nuklir Chernobyl
Artikel
BERITA LAINNYA - 27 January 2025
Perbandingan Antara Pandemi “Spanish Flu” dengan ...
Artikel
BERITA LAINNYA - 30 January 2025
PENGARUH PENJAJAHAN JEPANG DI INDONESIA
Artikel
BERITA LAINNYA - 01 February 2025
Jangan Kecut dan Tawar Hati
Jangan Kecut dan Tawar Hati

Choose Your School

GO