Pajamas Party 2019, Let's Dream Together
Acara - 16 December 2019
Senin, 16 Desember 2019 -
Anak - anak TKK Nasional Plus BPK PENABUR Bandarlampung tampak sangat berbeda dari hari-hari sebelumnya. Mereka semua mengenakan baju piyama dan membawa serta boneka kesayangan mereka, karena sekolah mengadakan acara Pajamas Party atau Pesta Baju Tidur. Dimana acara ini adalah acara yang baru dilakukan sekali, dan disambut baik oleh anak dan orang tua. Suasana menginap bersama teman tampak sangat mengasyikkan dan tentunya membawa pengalaman tersendiri bagi anak-anak.
Di dalam acara tersebut ada banyak kegiatan seru yang dilakukan anak dan guru. Kegiatan pertama adalah masuk ke kelas untuk menonton film dan mendengarkan cerita. Kelas sengaja didesain sedemikan rupa supaya euforia kamar tidur sangat terasa. Setelah menonton film dan mendengarkan cerita, anak - anak tidur bersama. Memang tidak tidur sungguhan, karena banyak dari mereka yang malah asyik bercanda dengan teman atau masih mengobrol.
Setelah tidur mereka menuju ke hall untuk senam bersama. Ini mengajarkan bahwa olahraga adalah kebutuhan yang penting bagi kesehatan tubuh manusia, juga menambah semangat anak untuk mengikuti kegiatan selanjutnya.
Selepas senam, mereka bergantian menuju tempat cuci tangan untuk bersiap-siap makan bersama. Sambil bernyanyi mereka berjalan membentuk kereta dan mengantre dengan sangat rapi.
Di kelas, masing-masing dari mereka sudah membawa snack dari rumah yang nantinya akan sharing dengan teman. Mereka semua menikmati suasana baru itu dengan sangat senang.
(Nadhia Christyani, 2020)
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur