JADILAH CERDIK DAN RAJIN - DAILY DEVOTION
Artikel - 02 May 2024
Kecil-kecil cabe rawit merupakan peribahasa Indonesia yang berarti, meskipun kecil, tetapi pemberani, meskipun kecil tetapi mempunyai kemampuan; meskipun kecil tetapi cerdik. Alkitab mencatat tentang binatang-binatang kecil dan lemah, tetapi cerdik sehingga hidupnya bisa dikatakan berhasil. Empat binatang yang terkecil dan cekatan: semut, pelanduk, belalang dan cicak.
Tuhan menciptakan binatang-binatang tersebut supaya manusia bisa belajar dari mereka. Oleh sebab itu, marilah kita mempersiapkan diri untuk menyongsong masa depan kita dengan belajar dan bekerja dengan rajin serta hidup hemat.
Marilah kita menjadi orang yang bisa bekerja sama dengan orang lain, sabar ketika harus menanti berkat Tuhan dan mau menggunakan kesempatan yang diberikan Tuhan secara maksimal. Mari kita bangun karakter rajin dan cerdik, agar kita dapat menjadi orang yang berhasil bahkan menjadi berkat bagi sesama.
Tim Bina Iman Jenjang.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur