WWJD

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 12 July 2022

Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus ….

(Filipi 2:5)

 

Ada sebuah gelang plastik elastis. Gelang itu banyak dikenakan oleh remaja. Pada gelang tersebut ada tulisan: WWJD. WWJD itu singkatan dari What Would Jesus Do. Gelang itu dibuat untuk mengingatkan apa yang akan Yesus lakukan ketika berjumpa dengan sebuah situasi. Gelang itu juga mengingatkan apa yang akan kita lakukan untuk meneladani Yesus. Jika Yesus berbuat ini dan itu ketika berjumpa dengan situasi tertentu, maka itu jugalah yang akan kita lakukan. Gelang tersebut mengingatkan agar apa yang kita lakukan, apa yang kita pikirkan, semuanya selaras dengan teladan Yesus.

 

Paulus menyampaikan kepada jemaat di Filipi agar setiap orang percaya juga menaruh pikiran dalam Yesus. Pikiran Yesus menjadi panutan dalam kerangka berpikir jemaat di Filipi. Menaruh pikiran dalam Yesus artinya berpikir dengan cara Yesus berpikir; merasa dengan cara Yesus merasa; bertindak dengan cara Yesus bertindak. Inilah yang dimaksud dengan pikiran, perasaan, dan perbuatan yang selaras dalam Yesus. Dengan demikian, gaya hidup Yesus menjadi gaya hidup orang percaya.

 

Teens, apakah kita sudah menempatkan pikiran, perasaan, dan perbuatan kita selaras dengan Yesus? Apa pun yang kita pikirkan, rasakan, dan perbuat seharusnya selaras dengan apa yang Yesus pikirkan, rasakan, dan lakukan. Yesus menjadi role model atau panutan gaya hidup dalam kehidupan kita sehari-hari. Ketika kita berjumpa dengan permasalahan hidup apa pun, marilah kita berpikir dan menyikapinya sebagaimana Yesus berpikir dan bersikap. Kita mencoba lebih mengenal apa yang menjadi kehendak-Nya. Apa yang akan Yesus lakukan menjadi dasar dalam keseharian kita di mana pun kita berada. Marilah memohon kekuatan Tuhan yang memberi kita hikmat untuk senantiasa meneladani Yesus sebagai panutan gaya hidup kita sehari-hari.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2022/07/12/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 25 October 2021
Sixplosion 2021 Chapter 2 : Florescentia
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 February 2022
Chinese New Year Celebration 2022 : “Let’s Gong X...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 13 September 2021
Belajar Nilai PKBN2K Melalui “PEACE” Melalui kegi...
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 February 2022
PERSELA Kelas XI 2022
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 February 2022
Webinar LITERASI
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 20 September 2024
Handphone
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 08 July 2024
Jempolmu Harimaumu
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 10 July 2024
Cancel Culture
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 12 July 2024
Toxic Communication, Toxic Community
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 September 2024
Dewasa dalam Bermedia Sosial
-
Berita Lainnya - 04 October 2021
Fitnah
Berita Lainnya - 05 October 2021
Dengarlah Suara Tuhan
-
Berita Lainnya - 06 October 2021
Mendengar Suara yang Tersisih
-
Berita Lainnya - 07 October 2021
Mimik Wajah
-
Berita Lainnya - 08 October 2021
My Experience During Limited Face-to-Face Learnin...
-
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX I’d Tell You I Love You, But Th...
Berita Lainnya - 26 September 2023
RESENSI BUKU ASIX Pioneer Cat
-
Berita Lainnya - 27 September 2023
RESENSI BUKU ASIX Dilan bagian Kedua: dia adalah ...
-
Berita Lainnya - 27 September 2023
RESENSI BUKU ASIX George Orwell
-
Berita Lainnya - 27 September 2023
RESENSI BUKU ASIX Hate List
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW RAVCREFLO
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW MATTHEW BRYAN
-
Berita Lainnya - 31 January 2024
Kaum Muda Mewujudkan Pemilu Berintegritas
-
Berita Lainnya - 31 January 2024
PENDAFTARAN LIVE IN 2024
-
Berita Lainnya - 30 January 2024
POW ANASTASIA
-

Choose Your School

GO