Ketidaktaatan Israel

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 August 2024

Namun, tentang Israel ia berkata, “Sepanjang hari Aku telah mengulurkan tangan-Ku kepada umat yang tidak taat dan yang membantah.”

(Roma 10:21)

 

Hampir semua orang pernah melakukan ketidaktaatan pada aturan. Contoh ketidaktaatan di lingkungan sekolah adalah saat murid laki- laki tidak memotong rambut dengan rapi dan pendek sesuai aturan. Contoh ketidaktaatan di rumah adalah tetap asik bermain game online melampaui batas waktu yang ditetapkan oleh orangtua. Memang tidak mudah untuk bisa menjadi orang yang taat.

 

Paulus menyampaikan bahwa bangsa Israel pernah digambarkan sebagai umat yang tidak taat kepada Allah. Berkali-kali Allah menuntun bangsa Israel, tetapi mereka kerap melawan dan memberontak kepada Allah. Pemberontakan bangsa Israel itu tampak ketika mereka berada dalam perjalanan keluar dari Mesir dan di sepanjang zaman kerajaan Israel dalam pimpinan raja-raja. Ketika bangsa Israel berada di zaman raja-raja, banyak nabi-nabi yang terus berperan untuk mengingatkan mereka, tetapi banyak nabi yang justru dibunuh. Maka sebagai puncaknya, Allah hadir dalam diri Yesus. Namun, apa yang terjadi? Kembali bangsa Israel menolak dan melawan, dan bahkan membunuh-Nya. Bukannya menerima kehadiran Yesus, orang Israel malah menolak dan membunuh-Nya. Mereka mengabaikan tuntunan dan jalan keselamatan dari Tuhan.

 

Teens, Tuhan juga berbicara padamu agar kamu melakukan apa yang baik dan juga memperoleh kebaikan. Tuhan berbicara dan membimbingmu melalui orangtua, guru, mentor, saudara, bahkan sahabatmu. Apakah kamu bersedia mengikuti bimbingan mereka atau malah melawan dan memberontak? Jika kamu memberontak, maka sebenarnya kamu sedang menolak kasih Allah dalam kehidupanmu. Kasih Tuhan padamu begitu besar, janganlah menolaknya. Mari menyambut kasih Tuhan dengan hidup dalam ketaatan dan melakukan apa yang Allah kehendaki.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2024/08/22/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 16 June 2022
Artikel Osis PKBN2K Juni 2022
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 July 2022
Artikel Osis PKBN2K Juli 2022
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 July 2022
Jadwal Kegiatan Sekolah 25 - 29 Juli 2022
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 22 July 2022
Kalender Kegiatan Sekolah Juli 2022
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 28 July 2022
PLS SMA Kristen 6 PENABUR 2022 : SAHITYA
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 October 2024
Wifi
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 01 October 2024
Kesalehan yang Diuji
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 October 2024
Artikel Jaringan Komputer
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 October 2024
Ketika Hal Buruk Menimpa Orang Baik
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 03 October 2024
Teknologi Masa Kini: Mengubah Dunia dengan Inovas...
-
Berita Lainnya - 28 April 2021
Kesalahan Yang Dihapus
Berita Lainnya - 29 April 2021
Berbuah Dan Menjadi Berkat
-
Berita Lainnya - 30 April 2021
Kesadaran Batin
-
Berita Lainnya - 03 May 2021
Kejahatan Di Mata Tuhan
-
Berita Lainnya - 04 May 2021
Jangan Melupakan Tuhan
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
TECHNOLOGY IN SPORTS
Berita Lainnya - 05 September 2023
SEPEDA MOTOR PADA TEKNOLOGI MASA DEPAN
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
HIDDEN CAMERAS
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
THE USED OF AUGMENTED REALITY (AR) IN EDUCATION
-
Berita Lainnya - 05 September 2023
THE RELATION BETWEEN COMPUTER SCIENCE AND FINANCE...
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW JONATHAN
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW MICHELLE
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW NATHAN
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW SHEERLIN
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW NAOMI
-

Choose Your School

GO