IRI HATI BISA MEMATIKAN!

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 07 March 2025

Firman TUHAN kepada Kain, “Mengapa hatimu panas dan wajahmu muram?”

(Kejadian 4:6)

 

Dika dan Bimo selalu bersama dan sering bekerja sama dalam berbagai kegiatan di sekolah. Namun, ketika Dika berhasil memenangkan lomba sains tingkat nasional, Bimo merasa sangat iri. Dia berpikir bahwa Dika tidak layak mendapatkannya dan bahwa dia sendiri lebih pantas. Bimo mulai menjauhi Dika dan sering berbicara buruk tentangnya kepada teman- teman lain. Akhirnya, persahabatan mereka pun retak dan keduanya berpisah. Beberapa bulan kemudian, Bimo merasa sangat kesepian tanpa Dika. Dia menyadari bahwa iri hati hanya merusak hubungan baik mereka.

 

Cerita mengenai iri hati yang berdampak buruk juga terjadi dalam bacaan hari ini. Kejadian 4 menceritakan kisah Kain dan Habel, dua putra dari Adam dan Hawa. Kain mempersembahkan hasil tanahnya kepada Tuhan, sementara Habel mempersembahkan anak sulung dombanya. Tuhan menyukai persembahan Habel tetapi tidak mengindahkan persembahan Kain. Hal itu menyebabkan Kain menjadi sangat marah dan wajahnya muram. Dalam ayat ini, Tuhan menegur Kain atas kemarahannya. Kemarahan Kain karena iri hatinya justru memadamkan cintanya kepada Habel, adiknya sendiri. Kain pun tega membunuh Habel karena rasa iri hati.

 

Teens, pernahkah kamu merasa iri hati terhadap sesamamu, entah kepada kakak atau adik, saudara sepupu, bahkan teman atau sahabat? Apa yang kamu rasakan? Ketika kita merasa iri hati, timbul amarah, benci, bahkan rasa tidak suka. Ingatlah, iri hati dapat meretakkan hubungan kita dengan sesama. Hubungan pertemanan, persaudaraan, bahkan kekeluargaan kita bisa hancur karena rasa iri hati. Jadi, waspadalah terhadap rasa iri hatimu. Gantikanlah dengan pujian dan rasa syukur.

 

Sumber : https://www.ykb-wasiat.org/2025/03/07/

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 26 July 2021
HUT KE-71 BPK PENABUR (1)
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 02 August 2021
FLORESCENTIA
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 06 August 2021
Jadwal Kegiatan Sekolah 9 - 13 Agustus 2021
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 09 August 2021
PERTEMUAN ORANG TUA SISWA
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 10 November 2021
BINA IMAN SISWA KELAS XI TAHUN AJARAN 2021-2022
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 10 July 2024
Cancel Culture
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 12 July 2024
Toxic Communication, Toxic Community
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 15 September 2024
Dewasa dalam Bermedia Sosial
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 17 July 2024
Influencer
-
BERITA BPK PENABUR JAKARTA - 19 July 2024
Media Pembebasan
-
Berita Lainnya - 26 February 2021
Menertawakan Diri
Berita Lainnya - 01 March 2021
Bersyukur Memberi Kekuatan
Berita Lainnya - 02 March 2021
Jangan Ada Perpecahan
Berita Lainnya - 03 March 2021
Jangan Sombong
Berita Lainnya - 04 March 2021
Memahami Tuhan
Berita Lainnya - 30 August 2023
WEAPON IS NOT NUCLEAR
Berita Lainnya - 30 August 2023
TEKNOLOGI QUANTUM COMPUTER
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
SMART CAR
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
SMART CITY
-
Berita Lainnya - 30 August 2023
WHAT IS CHATGPT AND HOW DOES IT WORK
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CARSHENA
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CELIA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CHELSEA
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW CHERYL
-
Berita Lainnya - 09 January 2024
POW JESLYN
-

Choose Your School

GO