Resensi Buku: Pentingnya Mendengarkan

Berita Lainnya - 15 November 2024

 

Identitas Buku

Judul                      : Listen!: Mewujudkan Komunikasi yang Efektif

Penulis                   : Dale Carnegie & Associates

Penerbit                : Gramedia Pustaka Utama

Kota Terbit            : Jakarta

Tahun Terbit         : 2023

Jumlah Halaman   : xxi + 174 halaman

 

Resensi Buku

 

Manusia memiliki 4 (empat) keterampilan dasar berbahasa, yakni 1) keterampilan menyimak; 2) keterampilan berbicara; 3) keterampilan membaca; dan 4) keterampilan menulis. Empat keterampilan berbahasa tersebut sudah mulai dilatih dari usia awal perkembangan manusia dan terus dikembangkan hingga akhir hayat. Keterampilan dasar berbahasa tersebut berkaitan erat dengan kemampuan komunikasi seseorang. Komunikasi lisan berkaitan dengan keterampilan menyimak dan berbicara, sementara komunikasi tertulis berkaitan dengan keterampilan membaca dan menulis. Dalam buku Listen! Kita akan berfokus pada kemampuan komunikasi lisan.

 

Dalam komunikasi lisan, seringkali dianggap bahwa keterampilan berbicara merupakan faktor yang terpenting. Namun, sebenarnya keterampilan menyimak atau mendengarkan juga tidak kalah pentingnya. Bahkan, saat manusia baru dilahirkan keterampilan yang pertama kali dilatih adalah menyimak atau mendengarkan sebelum bisa berbicara. Oleh sebab itu, Dale Carnegie & Associates dalam buku ini fokus menekankan, betapa pentingnya mendengarkan dalam mewujudkan komunikasi yang efektif.

 

Dalam buku ini dibahas terkait tujuh tipe pendengar. Tujuh tipe pendengar itu, yakni si “asyik sendiri”, si “tukang melamun”, si “tukang potong”, si “terserah”, si “tukang menyerah”, si “tukang analisis”, dan si “tukang terlibat”. Ketujuh tipe pendengar itu berkaitan dengan dua tipe distraksi, yakni distraksi sensoris dan emosional. Menjadi tipe pendengar yang seperti apa kita saat berkomunikasi dapat dipengaruhi juga oleh tipe distraksi mana yang terjadi. Dale Carnegie & Associates juga membagi mendengarkan dalam empat tipe, yakni pura-pura mendengarkan, mendengarkan untuk mempersiapkan jawaban, mendengarkan untuk belajar, dan mendengarkan untuk berempati. Keempat tipe mendengarkan ini juga dapat menjadi faktor penentu, menjadi tipe pendengar yang seperti apa kita.

 

Selain diri kita sendiri sebagai pendengar yang mempengaruhi keefektifan sebuah komunikasi, faktor lain yang tidak kalah pentingnya adalah pengirim pesan. Diantara pendengar dan pengirim pesan pasti ada perbedaan dan persamaan dalam berbagai hal yang juga turut mempengaruhi komunikasi. Oleh sebab itu, dalam komunikasi hubungan antara pendengar (penerima pesan) dan pembicara (pengirim pesan) turut menjadi perhatian. Status sosial, status kekerabatan, ras, kebangsaan, jenis kelamin, usia, dan masih banyak lagi hal-hal yang dapat mempengaruhi komunikasi.

 

Buku ini sangat baik dibaca oleh semua kalangan baik pelajar maupun umum. Dale Carnegie & Associates memberikan banyak tips praktis untuk melatih diri kita dalam berkomunikasi secara efektif. Selain itu, diberikan juga beberapa ilustrasi yang dapat membuat pembaca mudah memahami materi yang disampaikan. Teori-teori komunikasi juga tak luput disampaikan, sehingga pembaca makin yakin bahwa pembahasan dalam buku ini tidak didasarkan pada persepsi dan asumsi semata. Tips praktis, ilustrasi, dan teori diolah menjadi satu kesatuan yang relevan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi kita, khususnya dalam mendengarkan.

 

Dibuat oleh: Leonardus S.A. (Pustakawan SMAK 5 PENABUR Jakarta)

 

Resensi ini diposting di website dengan link:

https://www.kompasiana.com/perpustakaansmak5penaburjkt/66444a1c1470934ab2032582/pentingnya-mendengarkan

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita BPK PENABUR Jakarta - 23 January 2025
Buku Baru Januari 2025 Perpustakaan SMAK 5 PENABU...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 January 2025
Fashion Show Celebrate Snake-Tacular Year SMAK 5 ...
Fashion Show Celebrate Snake-Tacular Year SMAK 5 ...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 22 January 2025
Turut Berduka Cita untuk Joreina Karolyn Haelista...
Turut Berduka Cita untuk Joreina Karolyn Haelista...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 January 2025
Seminar Motivasi: Temukan Siapa Diri Sendiri
Seminar Motivasi: Temukan Siapa Diri Sendiri
Berita BPK PENABUR Jakarta - 20 January 2025
Video Rekapitulasi Seminar Motivasi Siswa Kelas XI
Video Rekapitulasi Seminar Motivasi Siswa Kelas XI
Berita BPK PENABUR Jakarta - 05 February 2024
Empat Langkah Menjadi Future Generation
Berita BPK PENABUR Jakarta - 04 February 2024
Ibadah Jelang PAT Kelas XII: Ora et Labora
Ibadah Jelang PAT Kelas XII: Ora et Labora
Berita BPK PENABUR Jakarta - 01 February 2024
Empat Kunci Menjadi Pemimpin
Empat Kunci Menjadi Pemimpin
Berita BPK PENABUR Jakarta - 15 February 2024
Pemberitahuan Hari Libur Awal Puasa dan Hari Cuti...
Pemberitahuan Hari Libur Awal Puasa dan Hari Cuti...
Berita BPK PENABUR Jakarta - 13 February 2024
Pemberitahuan Kegiatan Live In
Pemberitahuan Kegiatan Live In
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2020
Jadwal Pelajaran Kelas XII 9-13 November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2020
Jadwal Pelajaran Kelas XI 9-13 November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 07 November 2020
Jadwal Pelajaran Kelas X 9-13 November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 31 October 2020
Jadwal Pelajaran Kelas XII 2-6 November 2020
Berita BPK PENABUR Jakarta - 31 October 2020
Jadwal Pelajaran Kelas XI 2-6 November 2020
Berita Lainnya - 12 August 2024
Tetap Rendah Hati Seperti Padi yang Makin Berisi ...
Berita Lainnya - 11 August 2024
Mengasihi Walaupun Sakit
Mengasihi Walaupun Sakit
Berita Lainnya - 10 August 2024
Menyerahkan Seluruh Hidup kepada Tuhan
Menyerahkan Seluruh Hidup kepada Tuhan
Berita Lainnya - 09 August 2024
God will be with You in Every Situation and Promi...
God will be with You in Every Situation and Promi...
Berita Lainnya - 08 August 2024
Tuhan Telah Menyediakan Kesembuhan dan Pemulihan,...
Tuhan Telah Menyediakan Kesembuhan dan Pemulihan,...
Berita Lainnya - 25 August 2023
Mewujudkan Kasih Tuhan Melalui Sesama
Berita Lainnya - 24 August 2023
God's Grace and Power Help You Live More Boldly f...
God's Grace and Power Help You Live More Boldly f...
Berita Lainnya - 23 August 2023
Menjadi Pohon yang Terus Berbuah Kebaikan bagi Se...
Menjadi Pohon yang Terus Berbuah Kebaikan bagi Se...
Berita Lainnya - 22 August 2023
Though I sit in darkness, the LORD will be my lig...
Though I sit in darkness, the LORD will be my lig...
Berita Lainnya - 21 August 2023
Tuhan, Bentuklah Otot-Otot Rohani Kami agar dapat...
Tuhan, Bentuklah Otot-Otot Rohani Kami agar dapat...

Choose Your School

GO