Bangkit dari Ketakutan Seperti Para Gembala

Berita Lainnya - 22 December 2020

SMA Kristen 5 PENABUR Jakarta mengadakan ibadah Natal siswa secara virtual pada Rabu, 16 Desember 2020. Seluruh siswa, guru, dan karyawan SMAK 5 mengikuti kegiatan tersebut secara virtual dalam ruang zoom besar. Ibadah bertema “Jangan Takut! Juruslamat telah Lahir” itu bertujuan untuk merayakan kelahiran Yesus Kristus, Sang Juruselamat.

 

Ibadah Natal siswa SMAK 5 tersebut menghadirkan Pendeta Alexander H. Urbinas sebagai pemimpin kebaktian. Dalam khotbahnya, ia mengulas bahwa Natal 2020 sangat berbeda dengan yang sebelum-sebelumnya karena adanya pandemi Covid-19. Meski demikian, Pdt. Alexander berpendapat bahwa Natal 2020 justru merupakan Natal yang paling dekat dengan Natal yang terjadi dalam Alkitab.

 

Pdt. Alexander pun menjelaskan bahwa Natal saat ini dan saat kelahiran Yesus sama-sama menghadirkan ketakutan. Bedanya, orang sekarang takut pada Covid-19 sedangkan orang (para gembala) saat kelahiran Yesus takut akan kehidupan mereka. Karena ketakutan tersebut, baik orang kini maupun para gembala sama-sama tidak mau keluar rumah, tempat mereka biasa beraktivitas.

 

"Kehadiran Malaikat Allah yang mewartakan kelahiran Yesus membuat para gembala takut akan kehidupan mereka. Mereka pun takut keluar dari tempat mereka biasa beraktivitas," jelas Pdt. Alexander.

 

Meski demikian, pada akhirnya para gembala mau menjumpai bayi Yesus dengan keluar dari tempat mereka beraktivitas. Mereka mau beranjak dari kenyamanan mereka untuk menyambut dan merayakan kelahiran Sang Juruslamat.

 

Belajar dari para gembala, Pdt. Alexander mengajak seluruh jemaat untuk mau bangkit mengatasi ketakutan pada Covid-19. Caranya ialah dengan memenuhi panggilan Tuhan untuk terus berkarya.

 

"Karena kehadiran Tuhan dalam Natal mampu mengatasi ketakutan kita dan membuat kita terus berkarya," simpul Pdt. Alexander. (Jocelyne - Kelas X MIPA 4 - Tim Jurnalistik SMAK 5 PENABUR Jakarta)

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 03 January 2024
Tuhan Membiarkan Anak-Anak Datang kepada-Nya dan ...
Berita Lainnya - 02 January 2024
Tuhan Menjanjikan bagi Kita yang Setia pada-Nya a...
Tuhan menjanjikan bagi kita yang setia pada-Nya a...
Berita Lainnya - 01 January 2024
Happy New Year 2024
Happy New Year 2024
Berita Lainnya - 25 December 2023
Selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024
Selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024
Berita Lainnya - 24 December 2023
Maxine's Christmas - Short Film
Maxine's Christmas - Short Film
Berita Lainnya - 20 October 2023
Tuhan, Jangan Biarkan Kami Menciptakan Kewajaran ...
Berita Lainnya - 19 October 2023
God, Let Me be Your Extension of Service to Other...
God, Let Me be Your Extension of Service to Other...
Berita Lainnya - 18 October 2023
Tuhan Memanggil Kita ke Pesta-Nya. Mari Kita Bers...
Tuhan Memanggil Kita ke Pesta-Nya. Mari Kita Bers...
Berita Lainnya - 17 October 2023
Breaks are Vital to Productivity. Work Smart not ...
Breaks are Vital to Productivity. Work Smart not ...
Berita Lainnya - 16 October 2023
Tegurlah Sesama dengan Penuh Kemurnian
Tegurlah Sesama dengan Penuh Kemurnian
Berita Lainnya - 31 March 2023
Minggu Palmarum
Berita Lainnya - 24 January 2023
Pukul Berapa Sekarang dalam Jam Kehidupanmu?
Pukul Berapa Sekarang dalam Jam Kehidupanmu?
Berita Lainnya - 09 March 2023
Yusuf Si Tukang Kayu yang Istimewa
Yusuf Si Tukang Kayu yang Istimewa
Berita Lainnya - 08 February 2023
Yusuf dan Kesadaran Gender
Yusuf dan Kesadaran Gender
Berita Lainnya - 10 January 2023
Menjadi Manusia Berkualitas Seperti Yusuf
Menjadi Manusia Berkualitas Seperti Yusuf
Berita Lainnya - 01 September 2021
“Kasih yang Bersatu, Bertumbuh, dan Memerdekakan”
Berita Lainnya - 28 July 2021
Harta Karun Surgawi
Harta Karun Surgawi
Berita Lainnya - 14 July 2021
Menghargai Kehidupan
Menghargai Kehidupan
Berita Lainnya - 06 July 2021
VIDEO
VIDEO
Berita Lainnya - 17 May 2021
Memaknai Kenaikan Tuhan Yesus
Memaknai Kenaikan Tuhan Yesus
Berita Lainnya - 06 September 2024
Dalam Hidup, Kita Tidak akan Selalu Mendapatkan A...
Berita Lainnya - 07 September 2024
Janganlah Kuatir karena Tuhan Punya Rancangan Ter...
Janganlah Kuatir karena Tuhan Punya Rancangan Ter...
Berita Lainnya - 08 September 2024
Tuhan Mendampingi, Menyertai, dan Bersamamu Senan...
Tuhan Mendampingi, Menyertai, dan Bersamamu Senan...
Berita Lainnya - 09 September 2024
Tetap Semangat untuk Menyampaikan Kebenaran dan M...
Tetap Semangat untuk Menyampaikan Kebenaran dan M...
Berita Lainnya - 10 September 2024
Tuhan Terus Berusaha Menolong dan Membantu Kita
Tuhan Terus Berusaha Menolong dan Membantu Kita

Choose Your School

GO