Di Balik Dunia Perkuliahan

Berita Lainnya - 17 November 2023

Oleh: Elbert / XIIA4 (Writer) ; Priscilla / XIIA7 (Editor)

Narasumber: Ameilia (MIPA, 22-23), Kevin (SOS, 22-23)

 

Banyak yang merasa tertekan dengan kuliah karena setelahnya biasanya langsung masuk ke dunia kerja. Of course, kuliah harus dipertimbangkan matang-matang. Bagi Smukiers yang bingung memilih jurusan, kami punya 2 narasumber hebat untuk memberikan wawasan agar memilih universitas dan jurusan yang sesuai dengan hati dan pikiranmu!

 

1. Halo kak, boleh kenalan gak ya, sekarang kuliah dimana dan jurusan apa?

A: Halo teman-teman, nama aku Ameilia Lioe biasa dipanggil Amei atau Mei, aku lulusan SMAK 1 Penabur Jakarta tahun 2023. Sekarang aku mahasiswa baru di ITB (Institut Teknologi Bandung), Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL). Kalau di ITB itu tahun pertama masih TPB (Tahap Persiapan Bersama) jadi aku bakal ambil jurusan yang ada di fakultas aku di tahun kedua!

K: Halo semuanya, nama aku Kevin, alumni Smukie tahun lalu jurusan sosial. Sekarang aku lagi kuliah di City University of Hong Kong (CityU) jurusan Global Business!

 

2. Kenapa masuk universitas dan jurusan tersebut?

 

A: Kalau aku dulu mau banget masuk ITB karena ITB salah satu PTN (Perguruan Tinggi Negeri) yang top di Indonesia dan tiap kali aku ketemu orang yang lulusan ITB kesannya keren banget jadi kepengen juga! Dari dulu aku juga respect banget sama kakak-kakak kelas yang keterima di PTN karena aku tau itu prosesnya susah jadi aku juga semacam mau buktiin diri aku sendiri (terinspirasi ☺️). Alasan mau jurusan FTSL karena dari awal aku udah tertarik dengan masalah di lingkungan. Mentor aku dulu ada yang passionate banget sama lingkungan dan memang sekarang situasi bumi lagi mengkhawatirkan ☹️. Di SMA aku juga ngerasa suka sama fisika dan aplikasi teknik gitu, jadi gabungan dari ketertarikan dengan lingkungan + teknik jadilah teknik lingkungan alias masuk FTSL (Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan)!

K: Alasan aku masuk CityU karena pertama, berdasarkan research aku Hongkong adalah salah satu negara yang pendidikannya bagus secara ranking ataupun job vacancies-nya, di satu sisi mereka juga menyediakan banyak beasiswa, khususnya di CityU, dimana banyak banget anak Smukie yang dapat beasiswa.

 

3. Menurut kakak lebih baik menentukan universitas atau jurusan terlebih dahulu?

 A: Menurut aku, sebenarnya dua-duanya sama aja karena sama-sama bisa menjurus ke pilihan kamu nantinya. Aku di awal juga ga yakin sama jurusan tapi sudah kepikiran maunya di ITB. Kalo kamu pilih jurusan dulu, jadinya kamu bisa pilih universitas mana yang jurusan itu bagus. Kalo kamu pilih universitas dulu dan ga tau mau jurusan apa juga gak papa, kamu bisa cari jurusan apa yang ada di universitas itu dan pilih yang paling cocok sama kamu sendiri. Tapi, balik lagi ke opini masing-masing, menurut aku gak ada yang pasti karena banyak banget kasus di mana aku dan teman-teman malah ganti pilihan jurusan/universitas dari yang awalnya kita pilih gitu.

K: Menurut aku ini tergantung preferensi, ada beberapa orang yang sudah tau mau major apa, tapi belum tau universitas apa, vice versa. Tapi, aku pribadi lebih memilih buat cari tahu major-nya terlebih dahulu karena setelah tahu apa yang kita suka kita bisa lebih mudah membandingkan major kita di setiap universitas.

 

4. Bagaimana langkah-langkah awal yang ideal menurut kakak dalam mempersiapkan aplikasi universitas?

 

A: Untuk kalian yang udah yakin dalam memilih jurusan dan universitasnya, perhatiin dengan teliti requirements buat pendaftarannya! Aku rekomendasiin kalian buat lihat kurikulum jurusan/fakultas yang kalian pilih untuk lebih memastikan pilihan kalian. Untuk kalian yang mengejar beasiswa, harus sering-sering cari info dari website universitas atau tanya kakak-kakak kelas. Intinya cari aja informasi-informasi sebelum pendaftaran, jadi nanti udah siap waktu masuk kuliah dan setidaknya tau basic info tentang universitas kalian dan jurusannya.

K: Beberapa langkah awal menurut aku yang bisa dilakuin itu:

  1. DYOR (Do your own research) -> Research ini mencangkup semua hal, dari major atau universitas tujuan kalian, apa aja kebutuhannya, bagaimana proses application-nya, dll. Di tahap ini, kalian juga bisa consult ke guru BK untuk membantu kalian memilih major yang tepat.
  2. Prepare apa yang dibutuhkan -> Setelah research dan tahu apa yang dibutuhkan, langkah selanjutnya adalah mempersiapkan kebutuhan itu, seperti IELTS, TOCFL, dokumen-dokumen (transcript, sertifikat, dll.), dan kebutuhan lainnya.
  3. Just Do It -> Pengalaman aku waktu daftar adalah aku selalu bertekad, "Ah, pengen luangin waktu beberapa hari deh buat application ini" tapi ujung-ujungnya malah gak dilakuin 😅. Jadi, langkah selanjutnya adalah langsung action mempersiapkan proses application-nya, seperti translate sertifikat, upload ke website universitas, dan lain-lainnya.

5. Apa saja persyaratan-persyaratan dari universitas yang biasa kakak jumpai? Apakah ada tips-tips dalam mempersiapkannya?

 

A: Untuk persyaratan, masing-masing universitas pasti beda dan tergantung jurusan juga. Ada yang tes, ada yang cukup dari rapot aja, atau kasus-kasus lainnya. Yang pasti harus banyak research dulu sebelum daftar, pastiin tau semua informasi tentang proses perkuliahannya karena gak sedikit yang baru tahu informasi tentang campus life malah setelah keterima. Untuk dokumen yang diminta umumnya nilai raport, sertifikat prestasi lomba, dan sertifikat organisasi/kegiatan. Ada juga beberapa dokumen lain tergantung dari permintaan masing-masing universitas, contohnya recommendation letter, motivation letter, scholarship essay, transcript, language certificate (IELTS/HSK/TOEFL dkk.) ,dan catatan penting buat yang daftar ke luar negeri, harus translate semua dokumen kalau belum dalam bahasa Inggris atau bahasa yang diminta. Tips buat siapinnya kalo dari aku jangan mepet-mepet, karena buat urus dokumennya dari sekolah aja akan butuh beberapa hari. Buat translate dokumen juga akan lama jadinya jadi kalau bisa udah dari minggu-minggu sebelum deadline. Lalu, untuk essay atau recommendation letter, pastikan poin-poin yang kamu mau sampaikan tertulis dengan baik, coba minta pendapat-pendapat orang-orang sekitar atau kakak kelas yang belajar di universitas target kamu.

 

K: Untuk persyaratannya sendiri berbeda-beda, umumnya membutuhkan language proficiency test seperti IELTS, HSK, dll. Selain itu, biasanya dibutuhkan nilai kelas 10-12, ijazah SMP, sertifikat, dan lain-lainnya. Jadi, kalian harus cari tahu sendiri. Tips-tips dalam mempersiapkan ini salah satunya adalah persiapkan first steps yang tadi aku sebutkan, ditambah dengan tanya kakak kelas. Dengan bertanya ke kakak kelas kalian bisa mengerti apa yang terjadi di "lapangan" dan bisa lebih paham cara-cara memenuhi persyaratannya. Terakhir, terus belajar dan coba untuk dapat nilai bagus 😄!

 

6. Apa strategi paling efektif untuk mengelola waktu dalam mempersiapkan universitas di jenjang SMA terutama kelas 12?

 

A: Menurut aku, yang pasti harus dari sekarang pikirin universitas dan jurusan yang kamu mau. Meskipun mungkin akan berubah seiring berjalannya waktu, tapi daripada berubah pikiran setelah masuk kuliah lebih baik rajin-rajin research dari sekarang supaya semakin yakin sama pilihan kalian. Nah, dari pengalaman aku sendiri semester 2 kelas 12 itu full ujian, jadi kalian akan sibuk banget. Usahakan  semua dokumen yang diperlukan buat daftar universitas sudah siap dari semester 1. Manajemen waktu juga penting banget, kalian harus pastikan application deadline dari universitasnya nya gak kelewat, jadi catat aja. Intinya, semuanya dicicil dan jangan mepet-mepet. Belajar buat materi kelas 12 juga dicicil biar nantinya ga terlalu chaos. Jangan segan-segan juga buat cari informasi dari kakak kelas/guru BK untuk informasi pendaftaran kuliah!

 

K: Strategi paling efektif menurut aku adalah coba untuk alokasikan setiap 2-3 hari sekali minimal 15-30 menit untuk research atau do the application process, karena di kelas 12 memang cukup sulit untuk kita bisa menyiapkan beberapa hari full untuk hal-hal tersebut mengingat ada kegiatan organisasi, ujian harian, dan social life yang harus seimbang. Jadi, alokasi 15-30 menit akan sangat membantu untuk menjaga balance.

 

7. Pesan terakhir untuk para pembaca!

 

A: Intinya semangat! Jangan lupa banyak berdoa, kalau kalian perlu bantuan minta aja ke orang-orang terdekat dan yang terpercaya. Kelas 12 pasti akan berat banget, tapi yakin aja kalian pasti bisa! Jangan lupa andalkan Tuhan dalam semua langkah! Jangan terlalu banyak stress juga biar ga burnout, banyakin refreshing kalau ada waktu! Live your last year in high school with no regrets! Wishing all of you the best of luck!

 

K: Pesan terakhir adalah untuk terus semangat dan jangan menyerah walaupun terasa sulit dan berat karena banyak ujian, kegiatan organisasi, social life dan lainnya. Tapi, percayalah bahwa proses ini akan membuat kalian grow dan siap untuk kedepannya!

 

Nah, sekian 1talk kali ini, semoga semua pembaca terbantu dan terhibur ya ☺️! By the way, kalian udah tahu belum kalau kita punya UN1PREP, an application guider untuk mempermudah proses uni-prep kalian? Go check it out yaa! Isinya sangat bermanfaat, lengkap, dan praktis.

Here’s the link: UN1PREPhttp://bit.ly/OneJournal-UN1PREP

Tags:

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 19 September 2024
Excel Worldwide: Membentuk Generasi Unggul dalam ...
Berita Lainnya - 26 August 2024
Mengembangkan Kreativitas Siswa Melalui I-Project...
I-Project Program Unggulan SMAK 1
Berita Lainnya - 27 August 2024
2024 PARIS OLYMPICS
2024 PARIS OLYMPICS
Berita Lainnya - 01 August 2024
Prestasi Peserta Didik SMAK1 PENABUR Meraih Medal...
Prestasi Peserta Didik SMAK1 PENABUR Meraih Medal...
Berita Lainnya - 22 August 2024
Kilas Balik DBL West Region 2024
Kilas Balik DBL West Region 2024
Berita Lainnya - 30 August 2023
Road To Physics Test
Berita Lainnya - 30 August 2023
Finals Week
Finals Week
Berita Lainnya - 30 August 2023
Normal Day in School
Normal Day in School
Berita Lainnya - 30 August 2023
Dory Days
Dory Days
Berita Lainnya - 30 August 2023
Art Class
Art Class
Berita Lainnya - 24 January 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 24 Januari 2022
Berita Lainnya - 10 January 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 10 Januari 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 10 Januari 2022
Berita Lainnya - 03 January 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 3 Januari 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 3 Januari 2022
Berita Lainnya - 27 December 2021
Ayat Alkitab Minggu ini 27 Desember 2021
Ayat Alkitab Minggu ini 27 Desember 2021
Berita Lainnya - 23 December 2021
Ayat Alkitab Minggu ini 20 Des 2021
Ayat Alkitab Minggu ini 20 Des 2021
Berita Lainnya - 02 December 2020
Mengenal Liliana Natsir, Sang Juara Dunia
Berita Lainnya - 30 November 2020
Ayat Alkitab 30 November 2020
Berita Lainnya - 23 November 2020
Ayat Alkitab 23 November 2020
Berita Lainnya - 16 November 2020
Ayat Alkitab 16 November 2020
Berita Lainnya - 13 November 2020
Ayat Alkitab 13 November 2020
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 01 June 2021
Upacara Hari Lahir Pancasila
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 31 May 2021
Perjusa SMAK 1 PENABUR Jakarta
Perjusa
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 22 May 2021
Informasi Pemesanan Buku Kelas X Tahun Pelajaran ...
Informasi Pemesanan Buku Kelas X Tahun Pelajaran ...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 08 May 2021
Ibadah Syukur dan Pelepasan Peserta Didik Kelas X...
Ibadah Syukur dan Pelepasan Peserta Didik Kelas X...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 07 May 2021
Ibadah Syukur dan Pelepasan Kelas XII
Ibadah Syukur dan Pelepasan Kelas XII

Choose Your School

GO