SMAK 1 PENABUR Jakarta dan PolyU Hong Kong Menandatangani MoU untuk Beasiswa Siswa Berprestasi

Berita BPK PENABUR JAKARTA - 26 February 2025

Pada hari Jumat, 21 Februari 2025, SMAK 1 PENABUR Jakarta kembali mencetak sejarah dengan menjalin kerja sama akademik internasional melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan The Hong Kong Polytechnic University (PolyU). Perjanjian ini membuka peluang beasiswa bagi siswa-siswa berprestasi SMAK 1 PENABUR Jakarta untuk melanjutkan pendidikan tinggi di PolyU, salah satu universitas terkemuka di dunia.

Acara penandatanganan MoU ini berlangsung di SMAK 1 PENABUR Jakarta dengan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan. Dari PolyU, hadir Professor Ben Young, Vice President and Chair Professor of Steel Structures, yang secara langsung menandatangani perjanjian tersebut. Sementara dari BPK PENABUR Jakarta, penandatanganan dilakukan oleh Bapak Kenny Lim selaku Ketua BPK PENABUR Jakarta dan Bapak Tiorimun Tiorimin selaku Pengurus BPK PENABUR Jakarta. Acara ini juga turut dihadiri oleh Ibu Enche Gunawan, Kepala Jenjang SLTAK PENABUR Jakarta, serta jajaran struktural SMAK 1 PENABUR Jakarta.

 

Dalam sambutannya, Professor Ben Young menyampaikan apresiasinya terhadap kualitas pendidikan di SMAK 1 PENABUR Jakarta dan berharap kerja sama ini dapat memberikan kesempatan bagi siswa untuk berkembang di kancah internasional. "Kami sangat antusias dengan kolaborasi ini. PolyU berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas tinggi, dan kami yakin siswa dari SMAK 1 PENABUR Jakarta memiliki potensi besar untuk meraih kesuksesan di dunia akademik dan profesional," ujarnya.

 

Dengan adanya perjanjian ini, siswa-siswa berprestasi SMAK 1 PENABUR Jakarta berkesempatan untuk mendapatkan beasiswa penuh maupun parsial guna melanjutkan studi di berbagai program unggulan PolyU. Kerja sama ini juga mencakup peluang pengembangan akademik dan riset, yang akan semakin memperkaya pengalaman belajar para siswa.

 

SMAK 1 PENABUR Jakarta terus berkomitmen untuk menghadirkan peluang terbaik bagi para siswa dalam mengembangkan potensi mereka. Semoga kerja sama ini menjadi langkah awal bagi lebih banyak prestasi dan kesempatan emas di masa depan!

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

Berita Lainnya - 28 March 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 28 Maret - 03 April 2022
Berita Lainnya - 21 March 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 21 Maret - 27 Maret 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 21 Maret - 27 Maret 2022
Berita Lainnya - 14 March 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 14 Maret - 20 Maret 2022
Ayat Alkitab Minggu ini 14 Maret - 20 Maret 2022
Berita Lainnya - 14 March 2022
Produktivitas yang Sehat di Tengah Liburan
Produktivitas yang Sehat di Tengah Liburan
Berita Lainnya - 14 March 2022
Peran Pendidikan dalam Membangun Mental Anak
Peran Pendidikan dalam Membangun Mental Anak
Berita Lainnya - 29 November 2021
Merdeka Hampa (Puisi)
Berita Lainnya - 29 November 2021
MERAH PUTIH KEBANGGAANKU (Puisi)
MERAH PUTIH KEBANGGAANKU Oleh Caitlin Filia
Berita Lainnya - 29 November 2021
Untuk 76 Tahun Indonesiaku (Puisi)
Untuk 76 Tahun Indonesiaku Karya : Natasha Seraf...
Berita Lainnya - 29 November 2021
Merah Putih Harga Mati (Puisi)
Merah Putih Harga Mati Oleh: Jesslyn Theodora Mu...
Berita Lainnya - 29 November 2021
Karya Penelitian I-Project Siswa Terbaik 2021
Karya Penelitian I-Project Siswa Terbaik 2021
Berita Lainnya - 04 January 2021
Ayat Alkitab 4 Januari 2021
Berita Lainnya - 14 December 2020
Ayat Alkitab 14 Desember 2020
Berita Lainnya - 08 December 2020
Belajar efektif saat home learning
Berita Lainnya - 07 December 2020
Ayat Alkitab 7 Desember 2020
Berita Lainnya - 02 December 2020
Mengenal Liliana Natsir, Sang Juara Dunia
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 18 December 2021
Musyawarah Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS P...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 15 December 2021
Kisah Kasih Di Hari Menjelang Natal - Acara Bakti...
Kisah Kasih Di Hari Menjelang Natal - Acara Bakti...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 12 December 2021
Upacara Pelantikan Bantara dan Dewan Ambalan Soek...
Upacara Pelantikan Bantara dan Dewan Ambalan Soek...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 10 December 2021
PENGALAMAN LOMBA LISTENING TO ASIA - BAHASA JERMA...
PENGALAMAN LOMBA LISTENING TO ASIA - BAHASA JERMA...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 07 December 2021
“ Heart Connection with Our Teens “ - Parent Cell...
“ Heart Connection with Our Teens “ - Parent Cell...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 16 October 2020
Prestasi Kompetisi Sains Nasional, 12-16 Oktober ...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 14 October 2020
Prestasi SMAK 1 PENABUR Jakarta
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 13 October 2020
INFORMASI TERBARU Penerimaan Siswa Baru Tahun Pel...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 12 October 2020
Informasi Terkait Penerimaan Siswa Baru Tahun Pel...
Berita BPK PENABUR JAKARTA - 30 September 2020
PENGUMUMAN PENERIMAAN SISWA BARU GELOMBANG NON TE...

Choose Your School

GO