Kegiatan Workshop Jurnalistik Diadakan di SMAK 1 PENABUR, Pentingkah Ilmu Menulis Artikel?

General - 14 June 2024

Sekolah merupakan suatu tempat kegiatan belajar dan mengajar terjadi. Sekolah memiliki fokus dalam mengajarkan aspek akademik dan juga orang tua biasanya hanya mementingkan aspek akademik dan memacu anak mereka agar belajar hal akademik yang banyak. Hal ini memanglah bagus namun di lain sisi, aspek non akademik seringkali dipandang rendah, apa lagi di negara berkembang yang masih belum mengenali potensi dan mengakarkan hal non akademis di sekolah. Salah satunya adalah skill menulis artikel atau juga dapat dibilang jurnalistik. Jarang sekali sekolah mengajarkan ilmu non akademis seperti begini. Akibatnya, ilmu non akademis sering dipandang menjadi suatu hal yang tidak penting di kehidupan ini.

 

Ilmu non akademis memiliki peran penting di kehidupan ini dan seharusnya tidak dipisahkan dari ilmu akademis. Dua ilmu ini harus saling melengkapi satu sama lain agar dapat memenuhi berbagai kriteria. Meskipun sekolah mungkin tidak memiliki waktu yang cukup dalam mendidik atau mengajari ilmu non akademis, biasanya mereka meluangkan waktu dan mengundang narasumber yang memang ahli dalam bidang non akademis. Hal ini juga bagus agar peserta didik melek juga dengan pentingnya ilmu non akademis. Contohnya seperti SMAK 1 PENABUR yang mengundang pembicara, Melati Pewangi, jurnalis Kompas untuk mengadakan workshop dan pembinaan mengenai skill jurnalistik pada tanggal Jumat, 7 Juni 2024.

 

Kegiatan workshop jurnalistik berjalan dengan lancar di SMAK 1 PENABUR. Melati telah memiliki pengalaman dalam membuat artikel secara mandiri dan juga artikel di media Kompas. Ia membagikan tips dalam membuat artikel, juga mendorong agar siswa-siswi memiliki sikap penasaran dan skeptis secara proporsional untuk lebih membantu dalam mencari bahan jurnalistik. Melati sekaligus membagikan cerita, tentang jerih payah seorang jurnalis dalam membuat jurnal. Pelaksanaan workshop ini dilaksanakan secara interaktif dimana ada sesi tanya jawab dan juga pemberian hadiah bagi yang aktif bertanya. Pada akhir sesi diberi latihan untuk membuat jurnal sendiri, salah satunya adalah lewat tulisan ini. 

 

Pada kegiatan tersebut, para peserta lebih menyadari jika ilmu non akademis merupakan suatu hal yang tidak dapat diremehkan dan merupakan satu kesatuan dengan ilmu akademis. Mereka harus juga mulai memikirkan pentingnya dan potensi ilmu non akademis. Seperti ilmu jurnalistik, penting dalam mendorong agar orang - orang tertarik untuk membaca fakta berdasarkan data yang di dapat. Apa yang terjadi jika kita memiliki banyak data namun jurnal yang ditulis tidak menarik untuk dibaca? Pada akhirnya semua data tersebut akan sia - sia dan orang - orang pun tidak memahami informasi yang diberikan. 

 

Semoga semua peserta pelatihan semakin giat untuk menulis dan berbagi informasi yang berguna dengan lebih banyak orang. 

Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR

Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur

General - 15 October 2024
Menghasilkan Karya Seni dengan Bahan Alami, Siapa...
General - 07 October 2024
Keren! Siswa SDK 10 PENABUR Boyong Medali Perak P...
Bianca Adelyn Salim, Peserta Didik SDK 10 PENABU...
General - 04 October 2024
Toilet Training: Life Skill Wajib untuk Anak Usia...
Memiliki anak yang mandiri dan mampu menyeles...
General - 08 October 2024
Worlds Scholars Cup
World Scholars Cup
General - 02 October 2024
Budaya “Tomat Salsa”, Tanamkan Budaya Sopan Santu...
Kegiatan Tamu Kita "Polisi Ramah Anak" di TKK PEN...
General - 22 November 2023
PENABUR SECONDARY TANJUNG DUREN FIELD TRIP 17 NOV...
General - 29 November 2023
Talk Show Counselors’ Fair 2023 : Pendidikan Seks...
Mendampingi perkembangan seksualitas peserta didi...
General - 12 December 2023
Fenomena Cancel Culture di Era Digital
Kata cancel sudah tidak asing lagi bagi telinga k...
General - 06 February 2024
Gerald “Kok Bisa?”: Pengalaman Tidak Naik Kelas y...
Perjalanan menjadi alumni SMAK 1 PENABUR di tahun...
General - 16 February 2024
Perpaduan Sains dan Fesyen demi Keseimbangan Alam...
Kecintaan terhadap alam pedesaan yang asri dan in...
General - 27 May 2024
PESTA SIAGA 2024 SDK 2 PENABUR
General - 31 May 2024
Serunya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila...
Mewujudkan visi membangun manusia Indonesia yang ...
General - 31 May 2024
BPK PENABUR Jakarta Menerima Kunjungan Studi Band...
BPK PENABUR Jakarta Menerima Kunjungan BPK PENABU...
General - 31 May 2024
Intercessory Prayer Devotion (Kebaktian Doa Syafa...
Intercessory prayer devotion was held on Wednesda...
General - 04 June 2024
SMPK 2 PENABUR Konsisten Melestarikan Seni Tari T...
Jiwa cinta tanah air telah mendarah daging pad...
General - 19 July 2024
Disambut Hangat dan Akrab, Siswa Baru SMPK PENABU...
General - 19 July 2024
Berani Mencoba Hal Baru, Aaron Christian Endrij S...
Senyum bahagia terlihat merekah ketika Aaron Chri...
General - 22 July 2024
MPLS di SDK PENABUR Jakarta, Seseru Apa?
Hari pertama sekolah selalu menghadirkan antusias...
General - 23 July 2024
Bukan Olahraga Biasa, Panahan Jadi Ekstrakurikule...
Siswa SDK PENABUR Harapan Indah Sedang Berlatih ...
General - 30 July 2024
Hobi Unik, Dalang Jenaka dari SDK PENABUR Summare...
Bercita-cita melestarikan budaya Indonesia, Angel...
General - 20 December 2024
Berhasil Raih Prestasi di Kancah Internasional Be...
General - 04 January 2025
Persiapkan dirimu di Tahun Baru dengan Semangat B...
Tidak terasa kita sudah memasuki tahun 2025, ...
General - 06 January 2025
Tiga Hal Ini Buat Kamu Kangen Masuk Sekolah
Kembali masuk sekolah setelah libur panjang, ...
General - 07 January 2025
Taekwondo Membentuk Luke Menjadi Pribadi Bermenta...
BEST Kids, siapa di antara kalian yang tertar...
General - 09 January 2025
Keren! Siswi SDK 8 PENABUR Satu Ini Jago Bela Dir...
Louisa Corinthians Queen adalah salah satu si...

Choose Your School

GO