PLS ASB 2023 - Henceforth: Educate, Empower and Elevate!
Berita BPK Penabur Jakarta - 10 July 2023
Shalom Sobat ASB.
Selamat datang di SMAK PENABUR Summarecon Bekasi! Keingintahuan dan rasa penasaran membaur dengan rasa senang menjadi satu komunitas baru SMAK PENABUR Summarecon Bekasi.
Sebagai anggota baru pada sekolah ini tidaklah serta merta menjadi ketakutan bagi setiap orang yang terlibat di dalamnya baik itu guru, orang tua maupun siswa itu sendiri, melainkan menjadi semangat dan motivasi diri untuk menjadi yang terbaik.
Semangat baru tentu saja selalu menjadi harapan baru dalam setiap perjumpaan dengan orang baru dan lingkungan baru, oleh karena itu kalian harus memiliki semangat yang terus membara yang tidak pernah ada titik hentinya. Untuk menjadi siswa dan sekolah yang terbaik tentu dibutuhkan kerja keras dan komitmen untuk maju bersama saling membantu serta mendukung dalam doa.
Oleh karenanya agar kalian dapat lebih mengenal dan memahami budaya dan lingkungan belajar di SMAK PENABUR Summarecon Bekasi, maka dilakukan kegiatan PLS (Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang pada tahun pelajaran 2023/2024 ini mengangkat tema besar “Melalui PLS 2023, Siswa SLTAK PENABUR Jakarta Memiliki Karakter Remaja Pancasila dalam Menjalankan Generasi BEST"
Tema ini mengajak kita semua untuk dimampukan menjadi anak-anak Allah yang tidak berprestasi tapi juga menjadi penerus bangsa yang berkarakter Pancasila dan menjadi terang dunia sebagai generasi BEST yaitu Be Tough, Excel worldwide, Share with society and Trust in God.
Terima kasih untuk orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya untuk belajar di sekolah ini beserta bapak/ibu guru dan siswa yang sudah membimbing untuk mempersiapkan dan melaksanakan kegiatan PLS dengan baik.
Akhir kata, jadilah berkat buat banyak orang yang senantiasa Henceforth: Educate, Empower and Elevate!" (terpelajar, berdaya guna serta terus berprestasi)
Tuhan memberkati,
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur