SMA Kristen PENABUR Kota Jababeka , yang  kemudian dikenal dengan akronim AKJ, berdiri sejak Juli 2017, melengkapi jenjang TK, SD, SMP yang lebih dulu hadir.

 

Diresmikan pada tanggal 13 November 2017 oleh Ketua BPK PENABUR (Alm) Ir.Robert Robianto dan Ibu Dr. Neneng Nurhasanah Yasin selaku Bupati Kab.Bekasi, kehadiran SMAK PENABUR Kota Jababeka menjawab pertanyaan orang tua dan warga sekitar yang mendambakan sekolah yang berkualitas secara akademik & non akademik serta menerapkan  Pendidikan Karakter berkesinambungan, mulai dari jenjang TK sampai dengan SMA.

 

Sejak didirikan sampai saat ini, kepala sekolah yang bertugas adalah

  1. Maria Indriani, S.Si., M.Si., tahun 2017- 2022
  2. Rugun D.S. Tampubolon, M.Pd., tahun 2022- sekarang

SMA Kristen PENABUR Kota Jababeka memiliki Tenaga Pendidik dan Kependidikan yang berkualitas, kreatif, menyenangkan, dan  mendedikasikan karya pelayanannya di sekolah ini demi mencapai visi sekolah yaitu  menjadi sekolah Kristen yang unggul dalam karakter dan ilmu serta berjiwa entrepreneur yang berdaya cipta dan peduli lingkungan serta misi sekolah untuk membentuk siswa menjadi pribadi yang berjiwa entrepreneur dengan mengembangkan potensi akademis melalui pembelajaran bermutu berdasarkan nilai-nilai Kristiani.

 

Entrepreneur menjadi ciri khas yang diangkat oleh AKJ untuk memperlengkapi para peserta didik memiliki jiwa kewirausahaan sejak dini.

 

AKJ telah meluluskan tiga (3) angkatan, sejak lulusan angkatan pertamanya yaitu tahun 2020  dan telah mengantarkan ke Perguruan Tinggi sesuai harapan mereka.

 

Dengan berpedoman pada moto BPK PENABUR yaitu Iman, Ilmu dan Pelayanan, AKJ menjalankan sistem pendidikan berbasis nilai-nilai Kristiani, sejalan dengan tujuan Yayasan PENABUR  untuk membentuk generasi BEST (Be tought, Excel worldwide, Trust in God and Share With Society).

Choose Your School

GO