Pojok Best : Tuaian Yang Baik

Berita Lainnya - 15 September 2023

Penulis : Nunut Dumariana



Halo sobat AKJ. 

Hari ini kita akan membahas ayat Alkitab "Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah." (Galatia 6:9). Ayat ini mengajarkan kita dua hal yang dapat membuat kita mendapatkan tuaian yang baik. 

Pertama, mengenai kebaikan. Berbuat baik tidak selalu melakukan hal-hal yang besar dan terlihat oleh orang lain. Banyak perbuatan baik yang tanpa kita sadari kita lakukan kepada orang lain, namun memberi dampak besar bagi orang yang menerimanya. Banyak cerita yang saya dengarkan dari siswa-siswa saya mengenai perbuatan kecil yang dilakukan orang lain namun memberi dampak besar bagi dirinya. Salah satunya, siswa saya pernah menceritakan bahwa dia merasa bersyukur mendapatkan wali kelas yang perhatian padanya. Walaupun pada saat itu gurunya hanya bisa memberikan perhatian kepadanya, namun dia sangat bersyukur terhadap perlakuan baik guru tersebut. Rasa syukur siswa saya menjadi salah satu penyemangatnya dalam mengejar ketertinggalannya. Inilah salah satu bukti bahwa kebaikan kecil bisa memberi dampak besar bagi orang lain. 

Kedua, perihal ketekunan. Ayat ini mengajarkan kita bahwa ketekunan dapat membawa dampak baik dalam hidup kita. Masih dengan kisah siswa yang saya ceritakan tadi, rasa syukur siswa tersebut membuat dia mencoba mengejar ketertinggalannya. Dia menyadari bahwa dirinya memiliki kelemahan, namun akibat kebaikan yang dirasakannya melalui gurunya, dia mencoba dan terus berusaha untuk lebih baik. Ketekunannya pada akhirnya berbuah baik, dia akhirnya dapat menyelesaikan pendidikannya di sekolah tersebut dengan baik. 

Ketekunan dan kebaikan merupakan dua hal yang jika dilakukan bersama-sama dapat membawa dampak besar bagi diri kita. Memang pada saat melakukannya kadang kita merasa berat, namun percayalah, jika kita berusaha terus-menerus, maka di ujung jalan kita akan menemukan akhir yang indah. Selamat berproses dalam menjalani kehidupan ini. Percayalah bahwa Tuhan akan selalu menyertai kita dalam setiap hal baik yang kita lakukan. Tuhan memberkati.

Berita Lainnya - 01 December 2021
POJOK BEST: Berani Bersaksi
Berita Lainnya - 06 December 2021
POJOK BEST: TAKUT? ENGGAK MASALAH, TUH!
“Be strong and courageous. Do not be afraid or te...
Berita Lainnya - 22 December 2021
Selamat Hari Ibu 2021
Untuk mengingat jasa dan kebaikan ibu, maka kita ...
Berita Lainnya - 25 December 2021
Selamat Hari Natal 25 Desesember 2021
Kiranya Damai Sukacita Natal senantiasa memenuhi ...
Berita Lainnya - 25 December 2021
It's Christmas
It's Christmas! "On the special holy night, The S...
Berita Lainnya - 20 October 2022
Pojok Best : Memulai untuk Peduli Terhadap Sesama...
Berita Lainnya - 21 October 2022
Pojok Best : PEMBERIAN DENGAN SUKACITA
Pojok Best : PEMBERIAN DENGAN SUKACITA
Berita Lainnya - 24 October 2022
Pojok Best : Kepedulian Membawa Kebahagiaan
Pojok Best : Kepedulian Membawa Kebahagiaan 
Berita Lainnya - 25 October 2022
Pojok Best : Saling Mengasihi Sesama Sebagai Bent...
Saling Mengasihi Sesama Sebagai Bentuk Kepedulian...
Berita Lainnya - 27 October 2022
Pojok Best : Melatih Kepedulian Kepada Orang Lain
beberapa cara untuk melatih kepedulian kepada ora...
Berita Lainnya - 08 May 2023
Pojok Best : Manfaat Mengampuni Bagi Kehidupan
Berita Lainnya - 08 May 2023
Caring Moment: Mengajak Liburan Anak-Anak dari Pa...
Caring Moment adalah pemberian bantuan terhadap m...
Berita Lainnya - 09 May 2023
Pojok Best : Sabar Dan Memaafkan
Ketika kita sabar dan memaafkan, kita membuktikan...
Berita Lainnya - 09 May 2023
Caring Moment: Tubuh Bukan Penghambat untuk Menja...
Dari Caring Moment, aku secara pribadi belajar bu...
Berita Lainnya - 10 May 2023
Pojok Best : Berdiam Diri, Hadapi Dengan Sabar
Pojok Best : Berdiam Diri, Hadapi Dengan Sabar
Berita Lainnya - 27 October 2023
A Moment To Remember : Cahaya Kehidupan
Berita Lainnya - 27 October 2023
A Moment To Remember : Tiap Talenta Berbeda dan ...
A Moment To Remember : Tiap Talenta Berbeda dan ...
Berita Lainnya - 31 October 2023
Pojok Best : Kebaikan Sumber Kebahagiaan
Jangan perdulikan orang-orang yang terkesan meman...
Berita Lainnya - 01 November 2023
Pojok Best : Melayani Sesama
Kita dapat melayani orang lain dengan berbagai ca...
Berita Lainnya - 02 November 2023
Pojok Best : Kebaikan yang Tidak Terbatas
Kebaikan itu tidak mengenal apa yang dilakukan, d...
Berita Lainnya - 04 April 2024
Testimoni Alumni AKJ - Shanny Leonita
Berita Lainnya - 25 April 2024
Pojok Best : Pengorbanan untuk Menjadi Pribadi ya...
Pengorbanan merupakan akibat dari sebuah pengabd...
Berita Lainnya - 26 April 2024
Pojok Best : Kehadiran Kasih Allah
Sejatinya, kasih Allah hadir dalam tindakan kita ...
Berita Lainnya - 29 April 2024
Pojok Best : Kesuksesan Jangka Panjang
Salah satu cara yang baik untuk mencapai kesukses...
Berita Lainnya - 01 April 2024
Cerita Sobat AKJ: Momen Kebersamaan Saat Berkemah
Cerita Sobat AKJ: Momen Kebersamaan Saat Berkemah

Choose Your School

GO