Pojok Best : Berbagi Menciptakan Persahabatan
Berita Lainnya - 02 October 2022
Penulis: Cecilia Regina Amadea Bawono, Editor: Nunut Dumariana Simanjuntak
Seperti yang kita ketahui, berbagi merupakan tindakan yang terpuji. Berbagi artinya memberikan sesuatu kepada orang lain secara ikhlas. Walaupun terlihat kecil, namun bagi orang lain yang menerimanya, bisa saja memberikan arti yang luar biasa. Tentunya berbagi bisa bermacam-macam bentuknya, tidak hanya terpaku hanya pada uang atau barang saja. Berbagi juga bisa dalam bentuk rasa hormat, kepedulian, serta perasaan cinta. Tiga hal yang baru disebutkan, tentu bisa kita berikan kepada orang lain dengan cuma-cuma. Dengan melakukan tiga hal kebaikan tersebut, kita bisa merasakan suasana hangat dan nyaman serta membuat orang lain merasa berharga. Tentunya orang lain yang diperlakukan seperti itu juga akan merasa senang.
Orang yang memiliki rasa kepedulian yang tinggi biasanya memiliki banyak teman. Contohnya sekawanan burung yang sedang berkumpul. Bisa saja burung-burung tersebut berkumpul karena berkabung atas kepergian salah satu temannya. Rasa kepedulian itulah yang membuat burung-burung tersebut kompak. Kepedulian mereka bahkan terlihat saat menjaga jasad temannya yang sudah mati. Jika burung-burung dapat menunjukkan rasa peduli, kita sebagai manusia juga harus peduli dan menghormati orang lain di sekitar kita.
Informasi Terkini seputar sekolah kristen BPK PENABUR
Daftar Indeks Berita Terbaru dari BPK Penabur